of

SATUAN BRIMOB POLDA KALTARA GELAR BUKA PUASA BERSAMA ANAK - ANAK ASUH BRIMOB DAN PANTI ASUHAN AR-ROHIM

Published 25 March 2025 07:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadan, Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara menggelar acara buka puasa bersama dengan keluarga Besar Satbrimob Polda Kaltara, anak-anak asuh Brimob Polda Kaltara, serta anak-anak dari Panti Asuhan Ar-Rohim Tarakan. Acara ini berlangsung di Mako Satbrimob Polda Kaltara pada Selasa, 25 Maret 2025.

Kegiatan ini dibuka oleh Dansat Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H.,, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini merupakan bentuk rasa syukur sekaligus wujud kepedulian Brimob terhadap sesama, terutama bagi anak-anak yatim dan dhuafa. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di bulan yang penuh berkah ini. Semoga kebersamaan ini membawa keberkahan dan mempererat tali silaturahmi antara kita semua,” ujar Dansat Brimob.

Acara ini juga diisi dengan tausiyah oleh Ustadz Suprapto, M.Pd.I., yang menyampaikan pesan tentang pentingnya berbagi dan memperkuat iman di bulan Ramadan. Dalam ceramahnya, beliau mengingatkan bahwa berbuka puasa bersama bukan hanya sekadar makan bersama, tetapi juga sebagai bentuk ibadah yang mempererat ukhuwah Islamiyah.

Setelah berbuka puasa bersama, seluruh peserta kemudian melaksanakan salat Magrib berjamaah di Masjid Al-Araf, yang berada di lingkungan Mako Satbrimob Polda Kaltara. Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan terlihat dalam kegiatan ini, di mana anak-anak dari Panti Asuhan Ar-Rohim merasa bahagia dapat berbuka bersama dengan keluarga besar Satbrimob.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program sosial Brimob Polda Kaltara dalam rangka bulan Ramadan. Dengan adanya acara ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepedulian dan kebersamaan antara anggota Brimob dengan masyarakat, serta memberikan kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan.

Detasemen Gegana

Den Gegana bersama Satgas Covid-19 Pantau Situasi di RSUD Tarakan

08 June 2020

Tarakan  – Patroli Gabungan Covid-19 Satuan Brimob Polda Kaltara bersama Satuan kewilayahan memantau situasi terkatit penerapan ptotokol kesehatan dan keamanan di RSUD Tarakan. Minggu malam (7/6/2020). Patroli Gabungan TNI POlri yang tergabung dalam Satuan Tugas Penaggulangan Covid-19 terus menggalakkan Patrolinya dalam memantau situasi di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk menghimbau dan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait protokol kesehatan yang harus diterapkan. Patroli ini dilaksanakan personel TNI Polri dan Pemerintahan guna mendisiplinkan masyarakat t...

Batalyon Pelopor

Brimob Kompi 2 Himbau Warga Tarakan Kurangi Aktivitas Diluar Rumah

31 March 2020

Tarakan – Dalam rangka mengantisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid-19, jajaran Satbrimobda Kaltara melalui tim patroli Batalyon A Pelopor, Selasa pagi (31/3/2020), kembali memberikan himbauan kepada warga masyarakat khususnya warga Kota Tarakan untuk mengurangi aktifitas diluar rumah. Para personel Brimob Polda Kaltara ini mengajak warga masyarakat agar bersama-sama melakukan gerakan bersih-bersih, serta menganjurkan untuk mengurangi aktivitas keluar rumah guna mencegah penyebaran virus corona. Himbauan ini dilakukan sembari berpatroli ke kawasan pemukiman dan lokasi-lokasi fasilitas um...

Makosat

Gowes Sehat Wadansat Brimob Polda Kaltara Bersama Anggota

04 February 2020

Tarakan - Selasa (04/03/2020), Personel Brimob Polda Kaltara melaksanakan kegiatan gowes atau bersepda yang dipimpin langsung Wakil Komandan Satuan (Wadansat) Brimob Polda Kaltara, AKBP Sutrisno Hady Santoso, SIK. Anggota Satbrimob Polda Kaltara yang mempunyai hobby bersepeda yang mengikuti kegiatan gowes tersebut merupakan anggota club sepeda dengan nama Brimob Bicycle Club (BBC) dimana akan diupayakan seluruh personel bisa tergabung didalamnya, sehingga kegiatan olahraga dapat bervarisai setiap hari nya. “setiap hari selasa dan jumat adalah jadwal kita pembinaan fisik, biasanya kita melaksa...

Follow Us