Berikan kenyamanan pada Masyarakat, Patroli Brimob kunjungi Samsat Polres Tarakan
Published 31 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Guna berikan kenyamanan kepada masyarakat yang sedang mengurus administrasi kendaraan bermotor, Tim Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengunjungi Samsat Polres Tarakan Kelurahan Karangang Anyar Kota Tarakan, Jum’at (31/01/2019).
Dalam melaksanakan patroli bermotor, Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang dilengkapi dengan helm, body vest (rompi anti peluru), dan senjata lengkap sebagai perlindungan diri dan memenuhi standar operasional prosedur (SOP) patrol Brimob Polri. Tim patroli Brimob Kompi 2 dibawah pimpinan Bripka Marthinus Lamapaha ini di tengah-tengah Masyarakat guna berikan rasa aman dan nyaman dalam melaksanakan proses administrasi kendaraannya di Samsat Polres Tarakan. Selain itu Patroli Brimob juga berdialog dengan para pengunjung menyampaikan agar selalu tertib berlalu lintas serta tertib dalam administrasi. Dalam kunjunganya tersebut Personel Brimob juga melaksanakan Koordinasi dengan Personel Samsat terkait keamanan yang ada di Samsat Polres Tarakan.
Ditemui di Mako Satbrimob Polda Kaltara Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. Menyampaikan bahwa patroli bermotor harus bisa memberikan rasa aman terhadap masyarakat maupun Personel Polisi Lainya agar pelayanan Kepolisian dapat berjalan dengan lancar. “Harapan kami dengan adanya Patmor bisa memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat maupun Personel Polri agar pelayanan Kepolisian dapat berjalan Lancar.” jelas Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.
Batalyon Pelopor
Detasemen Gegana
Makosat
05 February 2020
Tarakan – Bank Indonesia rutin melaksanakan penukaran uang pecahan rupiah di beberapa Kabupaten di wilayah Provinsi Kalimantan Utara. Untuk mengantisipasi hal yang tidak di inginkan, distribusi kas keliling oleh Bank Indonesia selalu melibatkan personel Satbrimob Polda Kaltara, Kamis, (05/02/2020).
4 (empat) Personel Satbrimob Polda Kaltara dibawah pimpinan Brigpol Budiyanto melaksanakan pengamanan distribusi kas keliling ke Kabupaten Tana Tidung. Jalur yang ditempuh personil untuk ke KTT dari Tarakan harus ditempuh jalur air selama kurang lebih 2,5 – 3 Jam perjalanan.
Kerjasama antara Bank I...
Batalyon Pelopor
31 March 2020
Tarakan – Dalam rangka mengantisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid-19, jajaran Satbrimobda Kaltara melalui tim patroli Batalyon A Pelopor, Selasa pagi (31/3/2020), kembali memberikan himbauan kepada warga masyarakat khususnya warga Kota Tarakan untuk mengurangi aktifitas diluar rumah.
Para personel Brimob Polda Kaltara ini mengajak warga masyarakat agar bersama-sama melakukan gerakan bersih-bersih, serta menganjurkan untuk mengurangi aktivitas keluar rumah guna mencegah penyebaran virus corona.
Himbauan ini dilakukan sembari berpatroli ke kawasan pemukiman dan lokasi-lokasi fasilitas um...
Batalyon Pelopor
19 March 2020
Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nayaman dan kondusif, Tim patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Malam menyambangi warga di malam hari dan memerikan himbauan terkait Kamtibmas dan informasi terkini di wilayah hukum Kota Tarakan. Rabu (18/03/2020).
Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Aipoda Muzamil melaksanakan patroli ke wilayah Sekitar Jalan Mulawarman Kota Tarakan, serta menghampiri kerumunan remaja dan warga yang sedang melakukan aktivitas diluar rumah pada malam hari. Terlihat masyarakat tersebut masih berada diluar rumah dan be...