of

Den Gegana semprotkan disinfektan di fasilitas umum Kota Tarakan

Published 30 May 2020 11:18 By Admin Kaltara

Tarakan – Tidak Kunjung redanya jumlah kasus Covid-19 di wilayah Kaltara khususnya Kota Tarakan membuat warga meningatkan kewaspadaannya. Sebagai upaya pencegahan meluasnya wabah virus Covid-19 serta sebagai langkah antisipasi dan pencegahan Virus Corona, personil Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara melakukan penyemprotan di beberapa fasilitas umum di Kota Tarakan. Sabtu (30/05/2020).

Pada kesempatan ini Personil Detasemen Gegana memberikan bantuan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum yang sering digunakan warga serta himbauan kepada warga masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan diri, kurangi aktifitas diluar rumah, selalu mencuci tangan menggunakan sabun, kurangi mengunjungi tempat keramaian serta apabila ada gejala demam tinggi, sesak nafas, batuk, flu agar segera memeriksakan diri di Puskesmas terdekat.

Upaya ini dilakukan untuk membantu pemerintah dalam pencegahan penyebaran virus corona khususnya di Kota Tarakan. Diharapkan dengan tindakan nyata ini dapat membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi covid-19, terlebih lagi akan diterapkanya new normal di kota ini sehingga perlunya kesadaran dari masyarakat.

melalui Dansubden Den Gegana Ipda Anggit Ilham P. S.Trk.  menyampaikan Detasemen Gegana menindak lanjuti perintah pimpinan terkait penanganan covid-19 di Kota Tarakan dan sasaran kali ini merupakan fasilitas umum. “Kami menindak lanjuti perintah pimpinan terkait penanganan covid-19 di Kota Tarakan dan kali ini yang menjadi sasaran merupakan fasilitas umum”. Ucapnya.

Makosat

Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara Hadiri Sertijab Wakil Ketua YKB Kaltara

17 February 2020

Tanjung Selor - Usai serah terima jabatan empat Pejabat Utama Polda Kaltara yang diantaranya adalah Bapak Irwasda Polda Kaltara yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Edy Kaolana kini dijabat oleh Kombes Pol Yosi Hariyoso yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Koorprog Rokerma Sops Polri. Sertijab dipimpin langsung oleh Kapolda Kaltara, Brigjen Pol Drs. Indrajit, S.H. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Serah terima jabatan Wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Daerah Kaltara dari Ny. Anik Kaolana kepada Ny. Ely Yosi Hariyoso yang dilaksanakan juga dihari yang sama di Gedung...

Batalyon Pelopor

Sinergitas TNI-Polri dan Pemerintahan Kabupaten Nunukan kembali salurkan bantuan sembako tangani dampak Covid-19

20 May 2020

Nunukan – Pendistribusian bantuan di Kabupaten Nunukan tak henti-hentinya dilaksanakan oleh TNI-Polri dan Pemerintahan. Meskipun bulan Ramadan tahun ini memang sedikit berbeda, pandemi covid yang semakin meluas memberikan dampak buruk bagi masyarakat tak terkecuali di Kabupaten Nunukan. Oleh sebab itu dalam upaya mengurangi beban masyarakat yang terdampak covid 19, Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara ikut melaksanakan bhakti sosial pembagian Sembako pada bulan ramadan bersama satuan kewilayahan. Kegiatan Pembagian sembako dilaksanakan secara simbolis di bertempat di Mako ...

Batalyon Pelopor

Masih dijaga Petugas, Perbatasan Malinau perketat kendaraan Keluar Masuk.

18 May 2020

Tana Tidung – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor bersama Satuan Kewilayahan menjaga ketat dijalur perbatasan antara Kabupaten Malinau dan Kabupaten Tana Tidung, Minggu (17/05/2020). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian keluar masuk Kabupaten Malinau dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19, sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara. Selain itu, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penerapan PSBB di beberapa wilayah di Kaltara guna memotong rantai penyabaran covid-19 di Kaltara yang semakin meningkat...

Follow Us