of

Terus galakkan patroli, Brimob tertibkan sekumpulan remaja yang tak patuhi protokol kesehatan

Published 27 August 2020 20:08 By Admin Kaltara

Tarakan  – Patroli motor Kompi 2 Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara berpatroli memantau kegiatan masyarakat yang tak disiplin dengan  protokol kesehatan di wilayah Kota Tarakan, Kamis Malam (27/08/2020).

Patmor Kompi 2 Pelopor terus dilaksanakan dengan menyisir tempat-tempat keramaian yang berada di Kota Tarakan, demi memberikan pemahaman terkait bahaya covid-19, personel juga memberikan himbauan untuk terus mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker dan rajin mencuci tangan juga menjaga jarak. Protokol kesehatan merupakan hal wajib dilaksanakan oleh masyarakat di tempat umum maupun dilingkungan tempat tinggal. Saat ini dengan adaptasi kebiasaan baru masyarakat diharapkan lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

Patroli ini terdiri dari 1 regu Personel Kompi 2 Yon A Por yang dipimpin oleh Bripka Suparjo. Meskipun kegiatan patroli untuk mensosialisasikan terkait protokol kesehatan yang sudah sering kali dilaksanaan tetapi masih ada juga masyarakat yang ditemukan tidak mematuhi aturan tersebut. Kali ini personel menegur sekumpulan remaja yang ditemui tidak menggunakan masker di tempat umum. Meskipun sudah seringkali dilaksanakan himbauan tetapi masih juga terdapatkan para remaja yang asik nongkrong tanpa memperhatikan protokol kesehatan.

Danki 2 Pelopor Ipda Didi Mulyadi menyampaikan Protokol kesehatan dalam adaptasi kebiasaan baru seharusnya sudah menjadi kesadaran masyarakat untuk menjaga diri masing-masing dalam menghindari paparan Covid-19. “Protokol Kesehatan seharusnya sudah menjadi kewajiban masyarakat untuk mencegah penularan covid-19,” tegasnya.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK. mengatakan kesadaran masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan harus dimulai dari diri sendiri. “Kami mengharapkan adanya kesadaran diri masyarakat untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru, hal ini bisa dimulai dari diri sendiri,” ucapnya.

 

Batalyon Pelopor

Brimob berikan Trauma Healing, Bangkitkan mental anak-anak Korban Kebakaran Inhutani

15 January 2021

NUNUKAN - Musibah kebakaran terjadi di komplek Inhutani, Kelurahan Nunukan, Kalimantan Utara menyisakan duka dan trauma bagi korban. Kebakaran yang terjadi pada Minggu malam (10/1/2021) itu menyebabkan puluhan rumah hangus terbakar. Lokasi kebakaran merupakan permukiman padat di kompleks Inhutani. Warga yang kehilangan tempat tinggal untuk sementara diminta menempati dua tenda darurat di Halaman Kantor Kabupaten Nunukan Utara. Pemerintah kabupaten menanggung pemenuhan kebutuhan pokok mereka selama di tempat pengungsian. Satbrimob Polda Kaltara kali ini mengerahkan personelnya dalam membantu p...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Patroli Brimob Mengajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan Di Sarana Transportasi

17 November 2020

Tarakan  - Patroli motor Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan patroli memantau situasi dan sosialisasikan protokol kesehatan di objek vital seperti pelabuhan dan bandara. Selasa  (17/11/2020). Banyaknya obyek vital di kota ini seperti sarana transportasi yang merhatian terutama dari segi pelaksanaan protokol kesehatan. Kota Tarakan juga merupakan Jalur  transit dan gerbang masuk provinsi Kalimantan Utara. Pada masa pandemi, prosedur protokol kesehatan juga masih diperketat untuk menekan penyebaran di wilayah Kaltara. Menyikapi  kondisi tersebut Satbrimob Polda Kaltara yang tergabung dalam satg...

Batalyon Pelopor

Polres Malinau Gelar Apel Gabungan Jelang Tahun Baru 2020

01 January 2020

Malinau – Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan Apel gabungan pengamanan malam Tahun Baru 2020 yang digelar Polres Malinau. Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Malinau, AKBP Agus nugraha.S.I.K,S.H,M.H, Selasa, 31/12/2019 Dalam apel itu, AKBP Agus nugraha menjelaskan, sudah menjadi tugas dari pihaknya untuk menjaga keamanan masyarakat, termasuk saat perayaam malam tahun baru. Pengamanan dilakukan agar perayaan pergantian tahun dapat berjalan dengan kondusif. “Tugas kita adalah mengawal kegiatan mereka agar berjalan nyaman, lancar, tertib, dan kondusif,” ujar K...

Follow Us