Sambut HUT Korps Brimob ke -79, Satbrimob Polda Kaltara menggelar Donor Darah
Published 18 October 2024 07:00 By Admin Kaltara
Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K. Selaku Dansat Brimob Polda Kaltara Mengadakan Bakti Sosial Donor Darah Dalam Rangka HUT Korps Brimob Polri Ke – 79, yang dilaksanakan di Saung Merah Putih Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kamis (17/10).
Kegiatan Donor Darah ini merupakan salah satu rangkaian kegitan yang di selenggarakan Satbrimob Polda Kaltara dalam menyambut HUT Korps Brimob Polri yang jatuh pada tanggal 14 November 2024 Mendatang.
Pelaksanaan Donor Darah ini bekerja sama dengan RSUD Dr Jusuf SK Kota Tarakan, bakti sosial ini merupakan bentuk pengabdian Satbrimob Polda Kaltara kepada Masyarakat, karena disadari bahwa setetes darah dapat bermanfaat bagi keselamatan jiwa seseorang yang sangat membutuhkan.
Makosat
13 September 2025
Tarakan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-66 Korps Brimob Polri Tahun 2025, Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara melaksanakan Upacara Penyucian Tunggul Batalyon Jajaran Satbrimob Polda Kaltara yang berlangsung khidmat di Lapangan Apel Mako Satbrimob Polda Kaltara, Sabtu (13/9).
Kegiatan sakral ini dipimpin langsung oleh Wadansat Brimob Polda Kaltara AKBP Handri Wira Suriyana, S.I.K., M.A.P. dengan dihadiri oleh para pejabat utama serta personel jajaran Satbrimob Polda Kaltara.
Tradisi penyucian tunggul merupakan salah satu bentuk pemuliaan nilai-nilai luhur, wujud rasa nasio...
Batalyon Pelopor
05 April 2020
Nunukan – Personil Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara laksanakan doa bersama atau istighosah di masjid Kompi 3 untuk keselamatan Personil dan Masyarakat agar virus corona atau covid 19 ini cepat selesai dan tidak ada lagi korban yang terpapar virus corona, 04 April 2020.
Dipimpin oleh Aipda Johar Prayogi kegiatan istighosah atau doa bersama ini dilaksanakan dengan tetap menerapkan himbauan pemerintah yakni Phisycal Distancing atau jaga jagak jarak antar orang minimal 1 Meter.
Brimob Kaltara juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terus berdoa kepada Tuhan Yang Mah...
Batalyon Pelopor
01 May 2020
Bulungan – Patroli Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor melaksanakan kunjungan ke Posko Relawan Covid-19 di Jelarai Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara. Jum’at, 1 Mei 2020.
Personil Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor terus melakukan patrolinya memberikan himbauan serta rasa aman di wilayah Kaltara. Dengan menggunakan kendaraan bermotor tim patmor berkeliling mengunjungi tempat-tempatyang disinyalir rawan terjadinya kerumunan warga. Kali ini tim patmor mengunjungi salah satu posko Relawan covid-19 di Kabupaten Bulungan.
Di posko tersebut personel bertukar informasi terkait perkembangan covid-19 di...