of

Peringati hari Kesadaran Nasional, Polda Kaltara Gelar Upacara Bendera

Published 17 February 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tanjung Selor - Dalam rangka memperingati hari kesadaran nasional, Polda Kaltara gelar upacara bendera, Senin (17/02/2020) pagi di halaman Polda Kaltara.

Dalam giat upacara bulanan setiap tanggal 17 tersebut dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polda Kaltara, Para Kapolres Jajaran serta seluruh peserta para Pamen, Pama, Brigadir, serta para ASN Jajaran Polda Kaltara.

Bertindak sebagai Irup (Inspektur Upacara) Brigjen Pol Drs. Indrajit, SH, Perwira Upacara Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara serta petugas upacara dari Satbrimob Polda Kaltara.

Mengawali amanatnya, Kapolda Kaltara mengingatkan bahwa pesonil Polri harus meningkatkan semangat kebersamaan.

“Anggota Polri adalah bagian dari masyarakat, maka polri perlu meningkatkan semangat kebersamaan dengan seluruh komponen masyarakat dan stake holder lainnya untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang lebih kondusif dan berkelanjutan,” ucapnya

Lebih lanjut, Kapolda juga mengingatkan tentang tantangan tugas kedepan, yang harus dicermati sebagai motivasi atau pendorong bagi kita semua.

“Tantangan tugas kedepan harus bisa dijadikan sebagai pendorong semangat dan motivasi kita semua masing-masing untuk terus berkarya ditengah-tengah masyarakat. Dengan selalu mengedepankan ketauladanan baik masyarakat maupun anggota polri lainnya, berikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” sambungnya.

Sebelum mengakhiri amanatnya, Kapolda Kaltara berharap untuk adanya peningkatan sistem serja mekanisme kerja yang efisien dan bermanfaat bagi masyarakat.

Batalyon Pelopor

Kompi 3 Laksanakan Istighosah, Berdoa Wabah Corona Cepat Usai

05 April 2020

Nunukan – Personil Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara laksanakan doa bersama atau istighosah di masjid Kompi 3 untuk keselamatan Personil dan Masyarakat agar virus corona atau covid 19 ini cepat selesai dan tidak ada lagi korban yang terpapar virus corona, 04 April 2020. Dipimpin oleh Aipda Johar Prayogi kegiatan istighosah atau doa bersama ini dilaksanakan dengan tetap menerapkan himbauan pemerintah yakni Phisycal Distancing atau jaga jagak jarak antar orang minimal 1 Meter. Brimob Kaltara juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terus berdoa kepada Tuhan Yang Mah...

Makosat

Kapolda Kaltara Apresiasi Prestasi, Berikan Penghargaan kepada Personel Satbrimob, TNI-Polri, dan Generasi Muda

28 July 2025

Tarakan, 28 Juli 2025 — Kapolda Kalimantan Utara, Irjen Pol. Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., memberikan penghargaan kepada personel Polri, TNI, instansi pemerintah, dan generasi muda berprestasi dalam sebuah upacara di Mako Polda Kaltara. Dalam sambutannya, Kapolda menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi dan prestasi yang telah mengharumkan nama institusi dan Provinsi Kalimantan Utara di tingkat nasional.   Di antara penerima penghargaan, sejumlah personel Satbrimob Polda Kaltara mencatatkan prestasi membanggakan, antara lain: Bripka Sapparudin – Juara III Kategori Production ...

Brimob Kaltara Amankan Gelaran Walikota Cup

01 December 2019

Tarakan – Personil Satbrimob Polda Kaltara laksanakan pengamanan sepak bola di Stadion Datu Adil Kota Tarakan dalam ajang Walikota Cup yang mempertemukan antara Bhayangkara Benuanta FC vs PS Ksatria Utara Kompi C, Senin (18/11). Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang tidak di inginkan serta menjamin kelancaran jalannya pertandingan. Gelaran Walikota Cup yang dihaidiri oleh Wakapolda Kaltara Kombes Pol Drs. Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum ini di selenggarakan dengan tujuan untuk mempererat hubungan antar instansi, baik dari Pemerintahan maupun TNI-Polri serta dih...

Follow Us