of

Patroli Malam Brimob Disiplinan Masyarakat Untuk Tetap Patuhi Prokes

Published 05 December 2020 16:48 By Admin Kaltara

Tarakan  – Personel Satuan Brimob Polda Kaltara melaksanakan patroli malam berikan himbauan kamtibmas dan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah Kota Tarakan. Jum’at malam  (04/12/2020).

Kesiapsiagaan petugas Kepolisian dituntut untuk selalu waspada menjaga kamtibmas terutama pada masa pandemi covid-19. Kegiatan masyarakat dimalam hari menjadi salah satu perhatian tim patroli untuk tetap menjaga kondusifitas di tengah masyarakat serta menekan penyebaran covid melalui himbauan.

Demi memberikan rasa aman Satbrimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor dan Detasemen Gegana melaksanakan Patroli bermotor di wilayah Kota Tarakan Kalimantan Utara. Patroli yang dipimpin oleh Aipda Erwin Pribadi ini mengajak warga untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan dalam melaksanakan aktifitas di luar rumah. Peningkatan jumlah asien yang kini terus bertambah karena terabaikannya protokol kesehatan yang harusnya diaksanakan oleh masyarakat.

Dengan menggunakan kendaraan dinas roda 2, Tim patmor yang menyinggahi beberapa titik salah satunya di Kota Tarakan. Kegiatan ini berjalan dengan lancar serta tidak ditemukan hal-hal menonjol, masyarakatpun menyambut baik kehadiran petugas yang berada di lapangan.

Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P. Nababan, SH. menyampaikan dengan saling mengingatkan protokel kesehatan diharapkan dapat menekan angka pasien covid-19. “Semoga dengan kehadiran petugas untuk memberikan himbauan dapat menekan jumlah pasien covid-19 yang terus bertambah, mari bersama patuhi protokol kesehatan,” Ucapnya.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Manfaatkan momen malam minggu, Petugas Gabungan laksanakan Razia THM di Kota Tarakan

08 March 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara ikut serta dalam kegiatan Cipta Kondisi Dalam Rangka Operasi Kepolisian Hiburan Kayan 2020 di wilayah Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Sabtu, 07 Maret 2020. Guna mengantisipasi peredaran dan penyalah gunaan narkoba di tempat hiburan Polres Tarakan bersama dengan Instansi TNI Polri Kota Tarakan dan BNN Provinsi Kaltara menggelar razia gabungan di beberapa tempat hiburan malam yang ada di Kota Tarakan. Momen malam minggu ini di manfaatkan petugas untuk menjaring para pengguna maupun pengedar yang melaksanakan aksinya di tempat tersebut. Kali ini petugas gabungan...

Detasemen Gegana

Den Gegana Laksanakan Patroli Covid, Berikan Himbauan Di Pelabuhan

05 June 2020

Tarakan  - Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Detasemen Gegana melaksanakan patroli memberikan himbauan mengantisipasi penyebaran Covid-19 di objek-objek vital  di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Jum’at  (05/06/2020). Dibawah pimpinan Bripka Sugiyanto, Patroli Brimob beberapa objek vital Kota Tarakan guna memantau situasi dan kondusifitas di area tersebut dalam masa pandemi Covid-19. Saat ini penerapan PSBB akan segera berakir di Kota Tarakan dan akan dilaksanakan penerapan New Normal , tempat objek vital seperti Bandara,Pelabuhan dan laiinya kemungkinan akan diaktifkan oleh aktivitas masyara...

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Ajak Warga Saling menjaga Keamanan Lingkungan

27 January 2020

Tarakan – Tim Patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara dibawah piminan Bripka Marthinus Lamapaha sambangi warga dan sampaikan pesan kamtibmas serta mengajak Warga sekitar untuk saling menjaga keamanan lingkungan rumah tempat tinggal kelurahan Sebengkok Kecamatan Tarakan Tengah , Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Patroli Sambang merupakan salah satu tugas dan kewajiban yang harus dilaksanakan secara rutin oleh Kepolisian guna melaksanakan tindakan preventif oleh Kepolisian dalam hal ini Brimob Kaltara. Dengan bertujuan menjalin tali silaturahmi, dan mencari informasi yang berkem...

Follow Us