of

Danyon A Pelopor Pimpin Upacara Sertijab Danki

Published 09 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara pimpin upacara sertijab Danki jajaran Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Kamis (09/01/2020).

Upacara yang diselenggarakan di Mako Satbrimob Polda Kaltara sekitar pukul 08.30 Wita tersebut berjalan dengan lancar dan tertib, bertindak sebagai Inspektur Upacara Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. dan bertindak sebagai Komandan Upacara Wadansubden 1 Detasemen Gegana Ipda Anggit Ilham Pratama, S.Tr.K.

AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. menyampaikan bahwasanya peralihan tugas dan jabatan merupakan bagian dari mekanisme organisasi yang dilaksanakan secara teratur, terencana dan berkesinambungan dengan tujuan untuk mendayagunakan kemampuan SDM secara optimal dengan menempatkan anggota yang tepat pada posisi yang tepat,” kata Danyon A Pelopor.

“Selain itu, mutasi ini juga sebagai bentuk apresiasi kinerja personel dari Satuan Brimob Polda Kaltara yang memiliki arti penting dalam dinamika kehidupan organisasi Satuan Brimob Polda Kaltara khususnya di Batalyon A Pelopor dalam upaya peningkatan kualitas pelaksanaan kinerja organisasi,” ungkap AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K..

“Disamping itu semua, mutasi ini juga merupakan proses regenerasi kepemimpinan dan wujud promosi bagi personel yang telah dinilai oleh Pimpinan Satuan Organisasi karena dinilai telah mampu melaksanakan tugasnya dengan baik atas dedikasi, kinerja dan pengabdian yang tinggi dalam mengukir prestasi kerja,” tambah AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K.

 

Pelaksanaan serah terima jabatan Danki tersebut berdasarkan Surat Perintah Dansat Brimob Polda Kaltara nomor : Sprin/588/XII/KEP./2019 tanggal 23 Desember 2019 perihal mutasi personel dari jabatan lama ke jabatan baru yang mana diantaranya Ipda Edison, SH dari Danki 1 Batalyon A diangkat menjadi Danki 3 Batalyon A Pelopor, sedangkan untuk Iptu M. Nur Sugiharto dari Danki 2 Batalyon A Pelopor diangkat menjadi Danki 4 Batalyon A Pelopor, Iptu Budi Utomo dari Danki 3 Batalyon A Pelopor diangkat menjadi Danki 1 Batalyon A Pelopor, Iptu Made Wardita dari Danki 4 Batalyon A Pelopor diangkat menjadi PS. Kasiyanma Satbrimob Polda Kaltara, dan Ipda Didi Mulyadi dari PS. Pasiops Batalyon A Pelopor diangkat menjadi Danki 2 Batalyon A Pelopor.

Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K. menagatakan bahwa, “Saya atas nama mewakili keluarga besar Satbrimob Polda Kaltara mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada pejabat lama dan besar harapan saya kepada pejabat yang baru agar cepat beradaptasi serta mampu menjalankan program-program dari pejabat lama serta bisa menciptakan terobosan baru guna memajukan organisasi Satuan Brimob Polda Kaltara yang lebih baik kedepannya,” harap Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K..

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Berikan Rasa Aman Jemaat saat beribadah di Gereja Bethany Tarakan

08 March 2020

Tarakan  – Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan patroli rutin untuk menciptakan situasi aman dan kondusif serta terpeliharanya stabilitas kamtibmas, terutama bagi masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah di beberapa gereja di wilayah Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Minggu 08/03/2020. Dalam kesempatan tersebut anggota Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan kegiatan patroli pengamanan ibadah umat Nasrani di Gereja Bethani Jalan Bhayangkara kecamatan Tarakan Barat Kota Tarakan . Tim Patmor Brimob melaksanakan patrol menggunakan kendaraan roda ...

Batalyon Pelopor

Brimob Kompi 3 Ikuti Gelar Pasukan TNI-Polri Covid-19 Response Team

17 April 2020

NUNUKAN-Sinergitas TNI- Polri tidak diragukan lagi dalam menjaga kedaulatan Negara dan Menjamin Stabilitas Kamtibmas yang Kondusif dalam situasi apapun Khususnya disaat Dampak Pandemi Covid-19 yang melanda Bangsa Indonesia sekarang ini. Peran penting TNi- Polri Menjadi Garda terdepan bersama Tim Medis yang tergabung dalam Gugus tugas dimanapun berada dalam Mencegah penyebaran pandemi Covid-19. Sebagai Upaya Lanjutan, TNI-Polri Kabupaten Nunukan melaksanakan Apel Gelar Pasukan Covid-19 Response Team ( CRT ) yang diaksanakan di Lapangan Tribrata Polres Nunukan  Polda Kaltara pada hari Kamis, 16...

Batalyon Pelopor

Patroli Brimob Sambangi Pelabuhan Malinau Berikan Himbauan Pada Para Penumpang

27 July 2020

Malinau  - Patroli Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor melaksanakan patroli mengunjungi pelabuhan Speedboat Kabupaten Malinau guna himbauan tentang protokol kesehatan kepada para penumpang. Senin (27/07/2020). Dibawah pimpinan Brigpol Hendro Listyohadi, Patroli Satbrimob Polda Kaltara memantau situasi dan kondusifitas di pelabuhan Kabupaten Malinau. Saat ini adaptasi kebiasaan baru sudah mulai di terapkan di seluruh wilayah Indonesia, Pelabuhan dan dermaga yang menjadi jalur akses masuk antar Kota dan Kabupaten menjadi perhatian dan harus diawasi secara ketat. Kali ini tim patroli mengedukasi s...

Follow Us