of

Brimob Kaltara Terus Ingatkan Masyarakat Untuk “Stay At Home”

Published 05 April 2020 06:00 By Admin Kaltara

Bulungan – Personil Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor terus melakukan imbauan ke masyarakat untuk tidak keluar rumah. Pengumuman itu disampaikan bersama dengan Pemerintah Kabupaten Bulungan, Polres Bulungan, Dan TNI dengan menggunakan pengeras suara serta menempelkan Maklumat Kapolri untuk tidak menggelar atau berkumpul dalam jumlah banyak di satu tempat.

“Dalam rangka menindaklanjuti perintah Kapolri terkait pencegahan penyebaran Virus Corona (COVID-19) di wilayah Provinsi Kaltara, Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan imbauan-imbauam dan penyemprotan disinfektan pada beberapa lokasi di Kaltara serta menempelkan Maklumat Kapolri,” kata Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK (04/04).

Adapun beberapa lokasi tersebut, antara lain tempat Keramaian seperti Kulteka, Café-café, dan Taman-taman di sekitar Tepian Sungai Kayan.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK mengatakan kegiatan tersebut dilakukan personil Batalyon A melalui Tim Patroli dimasing-masing wilayah secara rutin dan melakukan penyemprotan cairan disinfektan serta menyampaikan imbauan serta menempelkan Maklumat Kapolri di beberapa lokasi di Kabupaten Bulungan.

“Hal ini dilaksanakan secara rutin dalam rangka pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Kaltara, mengingat masih banyak masyarakat yang belum sadar akan bahayanya Virus Corona, kami akan terus laksanakan himbauan untuk tidak keluar rumah dan selalu berlakukan hidup sehat, semoga masyarakat lekas sadar dan mengikuti anjuran Pemerintah” kata AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK.

Batalyon Pelopor

Sambangi Taman Berlabuh, Brimob Berikan Rasa Aman Kepada Pengunjung

30 December 2019

Tarakan - Personel Brimob Kompi 2 Yon A Pelopor dipimpin Bripka Suparjo melaksanakan patroli sambang ke tempat-tempat keramaian, Senin (30/12/2019). Patroli ini dimaksud untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan adanya kehadiran Polri khususnya anggota Brimob. Adapun sasaran yang menjadi prioritas untuk disambangi adalah tempat yang menjadi konsentrasi kegiatan atau berkumpulnya masyarakat antara lain Taman, Pantai, dan tempat wisata lainya yang berada di Kota Tarakan. Pada kesempatan kali, Tim Patmor Brimob Kompi 2 menyempatkan hadir melaksanakan patroli ke tempat-tempat keramaian ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Dansat Brimob Polda Kaltara Pantau Posko Tanggap Bencana, Personil Wajib Standby Force

03 January 2020

Tarakan - Seluruh anggota Satuan Brimob Polda Kaltara melaksanakan siaga, standby force mengantipasi terjadinya bencana alam yang terjadi di wilayah provinsi Kaltara, Jumat, (03/01/2020)  Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK, mengatakan, sejumlah anggotanya harus siap dan siaga di musim hujan seperti ini karena sering terjadi bencana di sejumlah daerah. Dansat Brimob juga terus melaksanakan pengecekan peralatan SAR yang dimiliki oleh Satbrimob dan memantau posko tanggap bencana apabila mendapat laporan dari masyarakat untuk segera ditindak lanjuti. "Kemampuan S...

Batalyon Pelopor

Tim Patmor Brimob Kaltara Sambangi Pasar Induk

30 December 2019

Tanjung Selor - Bertempat di Pasar Induk Kabupaten Bulungan, Tim Patmor Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor yang dipimpin oleh Bripka Agusto Gomes mengadakan kegiatan Patroli  sambang ke Pasar Induk Kabupaten Bulungan, Senin (30/12/2019). Selain sebagai kegiatan patroli rutin, sambang pasar ini juga mempunyai tujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pedagang serta masyarakat pengunjung pasar. Kehadiran Brimob dalam keramaian transaksi jual beli di pasar ini, spontan menjadi pusat perhatian masyarakat. Para pedagang pun mengaku senang serta mengapresiasi kegiatan tersebut. “Ke...

Follow Us