of

Ajak Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan, Den Gegana Kembali Laksanakan Patroli Himbauan

Published 05 August 2020 14:55 By Admin Kaltara

Tarakan  – Satgas Aman Nusa II Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara laksanakan patroli himbauan kepada masyarakat dalam adaptasi kebiasaan baru di Kota Tarakan. Rabu (05/08/2020).

Satgas Aman Nusa II yang dilaksanakan oleh jajaran Brimob Nusantara sebagai upaya penanggulangan wabah pandemi Covid-19. Satbrimob Polda Kaltara terus berupaya membimbing masyarakat untuk menerapkan hidup sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan.

Melalui Patroli Motor Personel Detasemen Gegana mengunjungi beberapa tempat berkumpulnya masyarakat  untuk mensosialisasikan adaptasi kebiasaan baru. Satu Regu Patroli Den gegana dipimpin oleh Bripka Heru terus menyampaikan himbauan kepada masyarakat dengan ramah dan humanis. Masyarakat umum memang terkadang masih belum ada yang memahami terkait protokol kesehatan yang ada, terlebih lagi dalam adaptasi kebiasaan baru seperti saat ini.

Dantim Patroli mengatakan dengan penyampaian yang mudah dimengerti diharapkan bisa mengajak masyarakat untuk lebih disiplin. “penyampaian yang mudah dimengerti diharapkan bisa mengajak masyarakat untuk lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan”, ucapnya.

Ditemui di tempat terpisah Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K. mengharapkan masyarakat terus mendukung segala upaya pemerintah dalam menangani pandemi covid-19. “Diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya protokol kesehatan serta dapat mendukung pemerintah dalam menangani covid-19, salah satunya dengan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan”, Pungkasnya.

Datangi Markas Marinir, Brimob Kaltara Berikan Kejutan Kue Ulang Tahun

01 December 2019

Tarakan – Personil Satbrimob Polda Kaltara di pimpin oleh PS. Kasiyanma Satbrimob Polda Kaltara, Iptu Taryono mendatangi Markas Komando Batalyon Marinir XIII Tarakan untuk memberikan kue ulang Tahun dalam rangka HUT Marinir ke-74, Jumat, 15 November 2019. Personil Brimob Kaltara disambut dengan baik oleh Personil Yon Marinir yang kemudian dilaksanakan prosesi tiup lilin dan potong kue oleh personil Batalyon Marinir. “kami mengucapkan terima kasih banyak atas segala perhatian yang diberikan oleh saudara kita, Brimob Kaltara, yang kemarin juga telah melaksanakan hari jadi Korps nya yang ke 74, s...

Batalyon Pelopor

Danyon A Pelopor Dan Anggota Ikuti Upacara Hari Kesadaran Nasional Di Mapolda Kaltara

21 January 2020

Bulungan - Kepolisian Daerah Kalimantan Utara (Polda Kaltara) menggelar Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) perdana ditahun 2020, upacara ini dilaksanakan secara rutin pada tanggal 17 pada setiap bulannya. Brimob Polda Kaltara dibawah pimpinan langsung Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK tampak hadir dalam Upacara tersebut. Saat Upacara digelar, bertindak sebagai Inspektur upacara Kapolda Kaltara Brigjen Pol Drs. Indrajit, SH diikuti Wakapolda, Irwasda, dan Seluruh Pejabat Utama dan anggota serta ASN Polda Kaltara, Senin, (20/1/2020) di Lapangan Apel Mapolda Kaltara. Dalam amanatn...

Batalyon Pelopor

Danki 1 Yon A Pelopor Periksa Kelengkapan Administrasi dan Sikap Tampang Personil

20 December 2019

Bulungan – Ipda Edison, SH Danki 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara  cek langsung sikap tampang dan kelengkapan administrasi saat pelaksanaan apel hari Kamis di Halaman Mako Kompi 1 Batalyon  A Pelopor, Tanjung Selor, Kamis (19/12/2019). Usai pelaksanaan apel pagi, kegiatan pengecekan kemudian dilaksanakan dipimpin oleh Danki 1 selaku pimpinan apel dibantu Provos Kompi mengecek langsung sikap tampang para personel dan kelengkapan surat surat administrasi personel serta kelengkapan surat surat kendaraan bermotor. Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri ...

Follow Us