of

Tim Patmor Brimob Kaltara Ingatkan Remaja Untuk Selalu Tertib Diruang Publik

Published 14 December 2019 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nayaman dan kondusif, Tim patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Malam menyambangi warga di malam hari dan memerikan himbauan terkait Kamtibmas di wilayah hukum Kota Tarakan, Kamis (12/12/2019).

Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Bripka Suparjo melaksanakan patroli ke wilayah Sekitaran Taman Berkampung dan menghampiri kerumunan remaja yang sedang nongkrong dipinggiran, terlihat kerumunan remaja tersebut membawa kendaraan bermotor dan ada yang tidak menggunakan helm, hal ini sangat berbahaya bagi keselamat remaja tersebut.

Tim Patmor langsung menasehati para remaja tersebut dan memastikan bahwa remaja tersebut tidak sedang mabuk-mabukan, senjata tajam, apalagi memakai narkoba. Karena waktu yang sudah terlalu malam, tim patmor pun membubarkan kerumunan remaja tersebut untuk pulang kerumah masing-masing.

Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan bahwa,”Jam malam adalah waktu yang rawan, banyak tindak kejahatan yang dilakukan dimalam hari, sebagai tindakan preventif Kepolisian, Brimob rutin melaksanakan Patroli malam guna mencegah tindak kejahatan di wilayah Kota Tarakan,” jelas Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK

Detasemen Gegana

Jelang Kedatangan Presiden Jokowi, Den Gegana Kaltara Sterilisasi Bandara Juwata Tarakan

20 December 2019

Tarakan – personil Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara laksanakan giat sterilisasi menjelang kedatangan Presiden Jokowi di Bandar Udara Internasional Juwata Tarakan, Kalimantan Utara, Rabu (18/12/2019). Personil Detasemen Gegana yang dipimpin Aipda Sofri tampak menyisir semua titik di bandara dengan menggunakan alat metal detector. Tak hanya itu, pengamanan di luar bandara juga turut ditingkatkan. Presiden Jokowi dijadwalkan akan mendarat di Bandara Juwata Tarakan sekitar pukul 16.10 WITA. Setelah mendarat, Presiden dan rombongan segera Lapangan Tenis Indoor Telaga Kramat Kota Tarakan gu...

Detasemen Gegana

Den Gegana Sosialisasikan Adaptasi Kebiasaan Baru Dan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat

21 July 2020

Tarakan  – Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara laksanakan patroli yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa II untuk Sosialisasikan adaptasi kebiasaan baru di Kota Tarakan. Selasa (21/07/2020). Membibing masyarakat yang untuk menerapkan Hidup sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan merupakan salah satu upaya dalam penerapan adaptasi kebiasaan baru yang digagas oleh pemerintah. Selain merubah pola hidup masyarakat yang sebelumnya kurang memperhatikan kesehatan, Pemerintah terus berusaha mengajak masyarakat menerapkan hidup bersih dan sehat guna menghindari paparan Covid-19. Dengan s...

Makosat

Anggota Satbrimob Daerah Kaltara Terus Laksanan Siaga Bencana

15 February 2020

Brimobpoldakaltara.com – Seluruh jajaran personel dari Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara, terus laksanakan siaga tanggap bencana di Posko SAR yang didirikan di masing-masing mako di wilayah Provinsi Kalimantan Utara, Minggu, 16/02/2020. Sebelum dilaksanakan siaga di Posko SAR, para personil melaksanakan Apel siaga di Hari Minggu yang dipimpin oleh masing-masing Komandan Kompi (Kompi) sesuai petunjuk dan arahan dari Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara yang memerintahkan untuk selalu memonitor situasi disetiap wilayah apabila terjadi Bencana. Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Her...

Follow Us