Siagakan Personel, Kabagops Satbrimob Polda Kaltara berikan arahan terkait bencana
Published 02 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Kabagops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok Parulian Nababan, SH. memberikan arahan terkait siaga bencana kepada Personel Satbrimob Polda Kaltara. Kamis, 2/1/2020.
Arahan dipimpin oleh Kabagops Satbrimob Polda Kaltara di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan usai pelaksanaan Apel Satuan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel dan Danki jajaran Satbrimob Polda Kaltara. Hal ini dilaksanakan menyikapi siaga bencana yang dilaksanakan oleh seluruh Jajaran Korps Brimob Nusantara. Terlebih lagi dengan mulai menginjak musim penghujan di Indonesia dan sudah terjadinya Beberapa bencana di beberapa wilayah.
Kabagops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok Parulian Nababan, SH. Menekankan kepada personel agar selalu siap sedia menghadapi apapun yang akan terjadi untuk membantu masyarakat karena cuaca ekstrem yang ada di beberapa wilayah di Indonesia. “Personel Brimob harus dituntut siap menghadapi apapun yang terjadi karena kondisi alam yang tidak menentu untuk membantu masyarakat jika terjadi bencana.” Ujarnya. Ditemui ditempat berbeda Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, SIK. menerangkan bahwa Brimob Polri akan selalu hadir ditengah masyarakat untuk memberikan kenyamanan dan keamanan. “Personel Brimob akan selalu ada dan siap untuk masyarakat memberikan rasa aman dan nyaman.”ucapnya.

Makosat
14 December 2019
Tarakan – Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara, Iptu Ucok P. Nababan, S.H. mengikuti kegiatan Vidio Conference dalam rangka Persiapan Pam Natal 2019 Dan Tahun Baru 2020 yang dilaksanakan serentak seluruh Indonesia di Mako Polres Tarakan Kota Tarakan. Jum’at, 13/12/2019.
Kegiatan ini merupakan langkah kordinasi antara unsur terkait dalam mempersiapkan pengamanan Natal 2019 Dan Tahun Baru 2020. Didalam susunan acara vidio converence tersebut terdapat atensi – atensi yang disampaikan oleh tokoh penting mulai dari Menkopolhukam RI, Kepala Kepolisian Republik Indonesia dan Panglima TNI. Persia...
Batalyon Pelopor
03 March 2021
Malinau – Demi mencegah meningkatnya jumlah pasien covid-19, Kompi 4 Batalyon A Pelopor melakukan langkah nyata dengan melaksanakan Penyemprotan cairan disinfektan di salah satu Balai Desa Kabupaten Malinau Kalimantan Utara. Rabu, (03/03/2021).
Penyebaran Virus Corona memang tak kasat mata, siapapun bisa tertular dengan mudah. Kegatan perkantoran ataupun tempat umum merupakan salah satu lokasi paling sering terjadinya kontak dan penularan. Upaya Instansi terkait juga terus dilakukan dengan melakukan himbauan maupun penyemprotan.
Satuan Brimob Polda Kaltara yang merupakan salah satu garda terd...
Batalyon Pelopor
Detasemen Gegana
Makosat
13 December 2024
Tarakan – Demi meningkatkan kebugaran fisik ditengah aktivitas padat, Personel Staf Sat, Personel Detasemen Gegana, dan Personel Batalyon A Pelopor rutin melaksanakan kegiatan pembinaan fisik (Binsik) lari di sekitar Mako Satbrimob Polda Kaltara yang berlokasi di Jl. Bhayangkara, Kel. Karang Anyar Kec. Tarakan Barat, Kota Tarakan. Jumat (13/12).
Kegiatan ini juga bertujuan untuk menjaga kesiapsiagaan personel Brimob dalam menjalankan tugas-tugas operasional. Selain itu, binsik lari di lingkungan mako memberikan kesempatan bagi personel untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan membentuk kekomp...