Satgas Aman Nusa II Pantau Aktivitas Masyarakat Kota Tarakan di Pagi Hari, Sampaikan Protokol Kesehatan
Published 22 July 2020 13:18 By Admin Kaltara

Tarakan – Satgas Aman Nusa II Detasemen Gegana memantau aktivitas masyarakat di pagi hari guna sampaikan protokol kesehatan. Rabu (22/07/2020).
Demi mendisiplinkan masyarakat dalam adaptasi kebiasaan baru, Satgas Aman Nusa II Detasemen Gegana terus melaksanakan Patroli memantau aktivitas masyarakat serta memberikan himbauan untuk mematuhi protokol kesehatan. Patroli ini rutin dilaksanakan namun mengingat ramainya kegiatan masyarakat di pagi hari, patroli dimulai pada pukul 08.00 Wita menyisir wilayah Karang Anyar dan sekitarnya.
Dengan ramah dan humanis ,Patroli yang dipimpin oleh Bripka Iswanto berdialog dengan masyarakat yang sedang melaksanakan kegiatan. Himbauan serta ajakan untuk patuhi protokol kesehatan terus disampaikan kepada warga serta para pedangang yang ada di lokasi tersebut. Dengan berpatroli diharapkan dapat menekan jumlah angka pasien Covid-19 di Kota Tarakan.
Kasubden Gegana Ipda Anggit Ilham P. S.Trk. menyampaikan patroli yang efektif harus dilaksanakan di jam-jam keramaian aktifitas masyarakat. “Patroli yang dilaksanakan oleh Satgas Aman Nusa II ini dilaksanakan secara Rutin, namun demi efektifitas pelaksanaan Patroli dilaksanakan pada jam-jam keramaian kegiatan masyarakat seperti pada pagi hari.” Tegas Ipda Anggit.

Batalyon Pelopor
01 May 2020
Tarakan - Dalam upaya mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kota Tarakan Provinsi Kaltara, tim Patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor laksanakan Patroli himbauan kepada masyarakat untuk melaksanakan ibadah sholat jum’at dirumah dan kurangi aktifitas di luar rumah. Jum’at, 01/05/2020.
Himbauan larangan berkumpul dan selalu menjaga jarak dari Pemerintah harus dipatuhi oleh seluruh masyarakat republik Indonesia untuk menghentikan penyebaran covid 19. Memasuki bulan Ramadhan, yang sangat erat dengan kebersamaan memaksa pemerintah untuk membuat aturan bahwa masyarakat melaksanakan sega...
Batalyon Pelopor
03 April 2020
Tarakan – Tim Patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor mengimbau kepada masyarakat agar tidak menyebarkan berita bohong atau hoax terkait isu wabah virus corona baru (COVID-19) serta menyebarluaskan berita yang belum tentu kebenarannya karena bisa berurusan dengan masalah hukum. Rabu (1/04/2020).
penyebaran hoaks terkait isu COVID-19 dengan sagat banyak sekali beredar di media sosial. Menanggapi hal ini Patmor Brimob dikerahkan untuk ajak warga tidak menyebarkan hoax dan berita yang belum tentu kebenarannya. Sembari memberikan himbauan terkait keamanan , Tim Patmor juga meberikan informasi terki...
Batalyon Pelopor
13 May 2020
Tarakan - Satbrimob Polda Kaltara bersama Satuan Kewilayahan menggelar dapur lapangan serta mendistribusikan makanan untuk masyarakat Karang rejo Kota Tarakan Kalimantan Utara. Rabu, (13/05/2020).
Dampak penyebaran Covid-19 sudah memberikan efek buruk bagi masyarakat, terutama dalam perekonomian. Hal tersebut membuat bulan ramadan tahun ini menjadi sedikit berbeda dan menimbulkan berbagai masalah di masyarakat. Menyikapi hal tersebut TNI Polri Kota Tarakan kembali bersinergi melaksanakan bhakti sosial dengan menggelar dapur lapangan dan membagikan makanan kepada masyarakat yang berada di Kot...