of

Satbrimob Polda Kaltara Potong 7 Ekor Sapi Dalam Peringatan Hari Raya Idul Adha 1441 H

Published 31 July 2020 14:02 By Admin Kaltara


Tarakan – Peringatan Hari Raya Idhul Adha 1441 Hijriah di Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan pemotongan 7 ekor sapi qurban untuk dibagikan kepada masyarakat. Jum’at (31/07/2020).

Pemotongan Hewan Qurban merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan Satuan Brimob Polda Kaltara dalam menyambut Hari Raya Idul Adha. Ditengah masa pandemi kegiatan masyarakat yang serba dibatasi membuat beberapa kegiatan keagamaan pada beberapa bulan terakhir tak dapat dilaksanaan. Usai masa pelonggaran PSBB kali ini  masyarakat dapat perlahan kembali melaksanakan kegiatan yang rutin dilaksanakan yaitu peringatan  hari raya seperti sholat dan pemomotongan hewan qurban. Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Satbrimob Polda Kaltara tersebut tetap mempedomani protokol kesehatan yang ada.

Pada Kesempatan kali ini Satbrimob Polda Kaltara memotong sebanyak 7 ekor sapi. Hewan qurban tersebut berasal dari Personel jajaran Satbrimob Polda Kaltara yang turut berqurban sebanyak 5 ekor sapi, Dansat Brimob 1 ekor Sapi dan sumbangan 1 ekor sapi dari Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Tarakan. Hewan Qurban tersebut di sembelih terlebih di rumah pemotongan hewan (RPH) Kota Tarakan, Selanjutnya dipotong perbagian di Mako Satbrimob Kota Tarakan. Daging qurban yang ada juga tak luput dari pengawasan Dinas Kesehatan yang langsung turun meninjau kegiatan ini.

Daging Qurban yang telah ditimbang dan dikemas sesuai dengan ketentuan kemudian diserahkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Panitia Qurban Satbrimob Polda Kaltara sudah mendata warga masyarakat yang membutuhkan dan dibagi kupon pengambilan daging qurban. Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, S.I.K. turut membagikan daging qurban kepada masyarakat  yang telah adir di Mako Satbrimob.

Dansat Brimob Polda Kaltara menyampaikan kegiatan pemotongan hewan qurban ini merupakan kegiatan rutin di Makosat Brimob Polda Kaltara dan semoga kegiatan ini dapat terlaksana setiap tahunnya. “Pemotongan Hewan Qurban merupakan agenda tahunan Satbrimob Polda Kaltara, semoga kegiatan yang kita laksanakan menjadi amal sholeh dan menjadi berkah bagi kita semua”. Ucap Dansat Brimob.

Makosat

Peringatan HUT Korps Brimob Polri Ke-76 di Mako Sat brimob Polda Kaltara

14 November 2021

Tarakan –Peringatan HUT ke-76 Korps Brimob Polri digelar secara Virtual dan Sederhana di Makosat Brimob Polda Kaltara di Kota Tarakan, Minggu (14/11/2021). Pelaksanaan Syukuran dan Upacara Virtual dalam HUT Brimob kali ini  dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Kaltara antara lain Kapolda Kaltara Irjen Pol Bambang Kristiyono, Kepala BNN Provinsi Kaltara, Wakapolda Kaltara, Irwasda Polda Kaltara. Kegiatan yang dilaksanakan di Makosat Brimob Polda Kaltara kota Tarakan ini berlangsung dengan Khidmad meskipun tak semeriah seperti tahun-tahun sebelumnya. Kondisi pandemi mengharuskan pelaksanaan kegiata...

Kawal Bank Indonesia, Brimob Kaltara Utamakan SOP

01 December 2019

Tarakan – Brimob Kaltara laksanakan pengawalan Bank Indonesia mendistribusikan uang ke daerah-daerah yang berada di wilayah Kalimantan Utara dalam kesempatan ini BI distribusikan uang ke daerah Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Selasa, (19/11/2019). 5 Personel Brimob Kaltara dibawah pimpinan Bripka Ardiansyah melaksanakan pengamanan sesuai dengan SOP pengamanan guna menghindari kejadian yang tidak di inginkan. “Memerlukan waktu kurang lebih 4 sampai 5 jam dari Tarakan ke Pulau sebatik, kita tempuh dengan jalur air menggunakan Speed Boat, oleh sebab itu kita selalu tingkatkan ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Patroli Brimob Ajak Masyarakat Kota Tarakan Menggunakan Masker

22 October 2020

Tarakan  – Personel Satuan Brimob Polda Kaltara mengajak masyarakat menggunakan masker serta memberikan himbauan terkait protokol kesehatan di wilayah Kota Tarakan. Kamis (22/10/2020). Patroli Motor Satbrimob Polda Kaltara merupakan upaya menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif serta menekan penularan virus covid-19.  Kompi 2 Batalyon A Pelopor bersama Den Gegana yang berlokasi di Kota Tarakan Kali ini melaksanakan patroli  sekaligus mengajak menggunakan masker dalam melaksanakan aktivitasnya, tak lupa himbauan untuk mematuhi protokol kesehatan juga disampaikan. Patroli yang dipimpin ol...

Follow Us