of

Respon Cepat Tim SAR Brimob Polda Kaltara Bantu Bersihkan Rumah Roboh Pasca Gempa Magnitudo 4,8

Published 05 November 2025 07:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Tim Search and Rescue (SAR) Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara diterjunkan untuk melaksanakan evakuasi rumah warga yang roboh di wilayah RT 7 dan RT 9 Kelurahan Mamburungan, Rabu (5/11), pasca gempa bumi berkekuatan magnitudo 4,8 yang mengguncang wilayah Kota Tarakan.

Gempa yang terjadi pada pukul 17.37 WIB ini sempat dirasakan cukup kuat oleh masyarakat. Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di laut pada koordinat 3,33 Lintang Utara dan 117,82 Bujur Timur dengan kedalaman 10 kilometer. Episentrum gempa berada sekitar 24 kilometer tenggara Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara.

Akibat guncangan tersebut, dua rumah warga di wilayah rt 7 dan rt 9 mamburungan dilaporkan roboh. Menindaklanjuti laporan tersebut, Tim SAR Brimob Polda Kaltara bergerak cepat menuju lokasi untuk melakukan evakuasi material bangunan serta memastikan tidak ada warga yang terjebak di dalam reruntuhan.

Setibanya di lokasi, personel Brimob langsung melakukan sterilisasi area dan pengamanan lokasi agar proses dapat berjalan aman. Tim kemudian menyingkirkan puing-puing bangunan, memeriksa kondisi struktural sisa bangunan, serta membantu pemilik rumah menyelamatkan barang-barang berharga yang masih bisa diselamatkan.

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara menyampaikan bahwa proses evakuasi dilakukan secara maksimal demi keselamatan warga. “Personel kami langsung melakukan tindakan cepat untuk mengevakuasi reruntuhan dan memastikan tidak ada korban jiwa. Ini adalah bentuk kesigapan Brimob dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Hingga saat ini, situasi di wilayah Mamburungan berangsur stabil. Tim SAR Brimob tetap disiagakan untuk mengantisipasi potensi gempa susulan serta membantu warga yang masih membutuhkan pendampingan maupun bantuan lanjutan.

 

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Terus laksanakan Razia, Petugas gabungan kunjungi Karaoke dan tempat Billyard

04 March 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara ikut serta dalam kegiatan Cipta Kondisi Dalam Rangka Operasi Kepolisian Hiburan Kayan 2020 di Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Selasa, 03 Februari 2020. Kegiatan Razia dalam rangka Operasi Kepolisian Hiburan Kayan 2020 masih terus berjalan hingga saat ini. Kegiatan ini terus dilaksanakan Guna menekan peredaran dan penyalah gunaan narkoba di tempat hiburan. Polres Tarakan bersama dengan Instansi TNI Polri Kota Tarakan dan BNN Provinsi Kaltara menggelar razia gabungan di beberapa tempat hiburan yang ada di Kota Tarakan. Kali ini yang menjadi sasaran petugas gabu...

Batalyon Pelopor Makosat

Wadansat Brimob Kunjungi Kompi Perbatasan Serta Berikan Pengarahan Kepada Personel

13 August 2020

Nunukan -  Wadansat Brimob Polda Kaltara AKBP Sutrisno Hady Santoso, S.I.K. melaksanakan kunjungan kerja di Kompi 3 Batalyon A Pelopor yang berada di Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Kamis, (13/08). Kompi 3 pelopor merupakan bagian dari Satbrimob Polda Kaltara yang berada di perbatasan Kalimantan Utara. Kompi ini membackup wilayah yang langsung berbatasan dengan negara tetangga bersama Polres Nunukan. Sebagai Subsatker di bawah naungan Batalyon A Pelopor, Kompi ini dituntut kesiapsiagaannya dalam menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah perbatasan. Kali ini Satbrimo Polda Kaltara melaksana...

Antusias Personil Brimob Kaltara Ikuti Program Penukaran ATM oleh Bank BRI

04 December 2019

Tarakan –Bank BRI saat ini terus mengembangkan teknologi terkini untuk mitigasi risiko skimming. Lantaran teknologi yang digunakan para pelaku juga selalu berkembang, Bank BRI mengajak semua nasabah agar segera melakukan migrasi kartu ATM dan Debit dari pita magnetik (magnetic stripe) ke teknologi chip. Pada kesempatan ini, pihak Bank BRI mengunjungi Makosat Brimob Polda Kaltara untuk melaksanakan sosialisasi sekaligus memberikan pelayanan penukaran Kartu ATM yang di ikuti oleh seluruh personil Satbrimob Polda Kaltara, Selasa, 03/12/2019. “kegiatan program penukaran ATM dan Debit dari ...

Follow Us