of

Personel Brimob Evakuasi Pohon Tumbang di Kota Tarakan

Published 06 August 2020 16:51 By Admin Kaltara

Tarakan – Personel Satbrimob Polda Kaltara mengevakuasi Pohon tumbang yang berada di Jalan Bhayangkara Pasir Putih Kota Tarakan. Kamis (06/08/2020).

Cuaca buruk akir-akir ini di Kota Tarakan menyebabkan terjadinya beberapa masalah seperti bencana alam dan lainnya. Biasanya curah hujan yang tinggi tanpa bisa diprediksi terjadi, mengakibatkan banjir di beberapa titik di Kota Tarakan. Kali ini akibat cuaca buruk kembali memberikan masalah yaitu pohon tumbang yang mengakibatkan putusnya akses jalan serta kabel yang berada di lokasi.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono. S.I.K. menyampaikan Satbrimob Polda Kaltara menerima laporan terdapat pohon tumbang yang berada di lingkungan dekat Mako Satbrimob. “Kami menerima laporan terkait adanya pohon tumbang di sekitar Makosat Brimob dan Kami bergegas kesana untuk melakukan evakuasi”, singkatnya.

Dipimpin langsung Komandan Satuan, personel yang bersiaga langsung menuju tempat kejadian dengan membawa peralatan yang dibutuhkan. Turut serta pula Wadansat Brimob dan para perwira yang saat itu telah selesai melaksanakan apel pagi.

Dansat Brimob menambahkan bahwa personel Brimob yang turun merupakan wujud dari quick respon Satbrimob Polda Kaltara dalam menangani bencana alam. “Brimob Kaltara yang terjung langsung kelapangan merupakan bentuk dari quick respon dalam menangani bencana, semoga tidak terjadi hal yang tidak diinginkan terjadi di Indoesia”, tutupnya.

Proses evakuasi berjalan dengan lancar dan jalan kembali dapat digunakan  oleh masyarakat. dampak dari kejadian tersebut kemudian ditangani lebih lanjut oleh dinas terkait yang ada di Kota Tarakan.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

“Brimob Untuk Indonesia” Brimob Kaltara Tampilkan Keanekaragaman Tarian Khas Indonesia

27 November 2019

Tarakan - Seusai pelaksanaan upacara HUT Brimob Ke 74 di Makosat Brimob Polda Kaltara, Brimob Kaltara menampilkan pertunjukan Tari-tarian kolosal yang menggambarkan keanekaragaman budaya di Indonesia. Tarian ini menceritakan tentang keaneka ragaman Indonesia yang di huni berbagai macam Suku, Agama dan Budaya yang berbeda-beda. Di dalam perbedaan ini bukanlah sesuatu yang mencerai beraikan tetapi menjadi unsur pemersatu bangsa tidak terkecuali brimob. Brimob yang memiliki anggota bermacam macam dari Suku, Agama dan Budaya Perpaduan ini menggambarkan anggota brimob di Indonesia khususnya ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Tingkatkan Iman, Brimob Kaltara laksanakan Pembinaan rohani kepada Personel

23 January 2020

Tarakan - Setelah pelaksanaan apel Kesatuan, Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) bagi setiap personilnya. Bagi anggota yang beragama muslim melaksanakan kegiatan tersebut di Masjid Al Araf Mako Satbrimob Polda Kaltara, sedangkan bagi yang beragama Nonmuslim melaksanakan di Aula Makosat Brimob Polda Kaltara. Hari kamis tanggal 23 Januari 2020 pukul 08.30 wita. Kegiatan ini rutin dilaksanakan pada setiap hari Kamis tiap minggunya yang bertujuan untuk membina rohani dan mental setiap personel Satbrimob Polda Kaltara. Kegiatan Binrohtal diawali de...

Batalyon Pelopor

Brimob Malinau semprotkan disinfektan di pemukiman warga

29 April 2020

Malinau – Meningkatnya kasus Covid-19 di wilayah Kaltara khususnya Kabupaten Malinau membuat warga meningatkan kewaspadaannya. Sebagai upaya pencegahan meluasnya wabah virus Covid-19 serta sebagai langkah antisipasi dan pencegahan Virus Corona, personil Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara melakukan penyemprotan pemukiman warga di wilayah Malinau Kalimantan Utara. Rabu (29/04/2020). Pada kesempatan ini Personil Brimob Kompi 1 memberikan bantuan penyemprotan disinfektan di rumah rumah warga serta himbauan kepada warga masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan diri, kurangi aktif...

Follow Us