of

Patroli Gabungan Tni-Polri Tertibkan Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan

Published 05 June 2020 11:32 By Admin Kaltara

Tarakan  – Patroli Gabungan Covid-19 Satuan Brimob Polda Kaltara bersama Satuan kewilayahan memperingatkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Kamis (4/6/2020).

Masih belum meredanya kasus Covid 19 sampai hari ini mengharuskan pemerintah menerapkan peraturan baru New Normal untuk memulihkan kondisi perkenomian masyarakan. Namun dibalik pelaksanaan new Normal tersebut harus ada kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang berlaku guna menghindari paparan Covid-19. Menyikapi hal tersebut pemerintah semakin waspada dan melakukan tindakan preventif untuk mendisiplinkan masyarakat. Untuk itu Instansi terkait di Kota Tarakan melaksanakan Patroli Gabungan guna menghimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan seperti social distancing, mencuci tangan, menggunakan masker dan lainnya.

Patroli gabungan ini terdiri dari Personel Satbrimob Polda Kaltara serta Satuan TNI Polri yang berada di Kota Tarakan. Patroli ini selain dilaksanakan dengan himbauan, juga memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk tetap berhati hati dalam melaksanakan aktivitas. Selain itu tindakan tegas petugas kepada masyarakat yang tetap membandel tidak menggunakan masker.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK. Dalam persiapan penerapan New Normal TNI Polri digerakkan untuk melaksanakan patroli mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi himbauan pemerintah. “Dalam New normal di Kota Tarakan ini TNI Polri melaksanakan patroli gabungan untuk mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi himbauan pemerintah.” tegasnya.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Bersama BPBD dan Masyarakat, Brimob Kaltara bersihkan lokasi longsor Juwata Permai

29 September 2020

Tarakan – Usai terjadinya bencana pada senin dini hari menyebabkan berbagai kerugian yang dialami baik korban jiwa dan materi. Setidaknya terdapat 11 korban meninggal dunia dari 42 titik longsor di Kota Tarakan Kaltara. Pada Hari ini Selasa 29 September 2020 petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama dengan Masyarakat dan personel dari Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan pembersihan di salah satu lokasi kejadian. Pembersihan ini dilakukan di lokasi longsor yang berada RT 17 Kelurahan Juata Permai Kecamatan Tarakan Utara. Dengan menggunakan peralatan yang ada petugas bers...

Batalyon Pelopor

Brimob Bersama Satgas TMMD Bangun Tempat Ibadah Bagi Masyarakat Malinau

10 October 2020

Malinau – Personel Brimob bersama Satgas TMMD  Kabupaten Malinau dan masyarakat melaksanakan pembangunan tempat ibadah di Kabupaten Malinau. Jum’at,(09/10). Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang sudah berjalan di beberapa wilayah di provinsi Kaltara. Kali ini TMMD yang digelar di Kabupaten Malinau  terdiri dari Satuan TNI yang berada di Kabupaten Malinau  , Kompi 4 Yon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara dan Satpol PP Kab. Malinau. Personel Satgas TMMD ini direncanakan akan membangun fasilatas umum seperti tempat peribadahan dan renovasi rumah masyarakat yang sudah tidak layak huni. ...

Batalyon Pelopor

Patmor Kompi 2 Memantau Situasi Wilayah Karang Balik dalam Pandemi Covid 19

25 April 2020

Tarakan  – Guna menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Kota Tarakan, negara wajib hadir di tengah tengah masyarakat dalam berikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga negara Indonesia, terutama menyikapi sutuasi saat ini. Kegiatan patroli itulah yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang berkedudukan di Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Tim Patmor Kompi 2 melaksanakan pemantauan di Wilayah Karang Balik Kota Tarakan Kaltara. Jum’at, (24/4/2020). Penerapan PSBB di Kota Tarakan mengharuskan warganya untuk tetap tenang dan ...

Follow Us