of

Patroli Gabungan Pantau Aktivitas Masyarakat Di Akhir Pekan

Published 04 October 2020 18:59 By Admin Kaltara

Tarakan – Patroli Gabungan Satuan Brimob Polda Kaltara bersama Satuan kewilayahan kembali dilaksanakan guna menghimbau dan menertibkan  masyarakat terkait protokol kesehatan di akhir pekan. Sabtu, (04/10/2020).

Kedisiplinan masyarakat terkait protokol kesehatan terus ditumbuhkan dan dipantau pelaksanaannya. Instansi terkait di Kota Tarakan kembali melaksanakan Patroli Gabungan guna menghimbau dan memberikan peringatan kepada  masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada. Kegiatan ini dilaksakan untuk menekan angka pasien Covid-19 di Kota Tarakan serta memantau situasi kamtibmas yang ada.

Patroli gabungan yang dilaksanakan pada malam minggu ini terdiri dari Satuan TNI Polri dan pemerintahan Kota Tarakan , Satbrimob Polda Kaltara mengerahkan 1 Regu personel yang terdiri  dari Den Gegana dan Kompi 2 Pelopor  yang dipimpin oleh Aipda Sofri. Patroli ini selain dilaksanakan dengan himbauan kepada masyarakat juga menegur jika terdapat masyarakat yang tidak menggunakan masker. Diharapkan dengan adanya himbauan dari petugas, masyarakat lebih waspada dalam pelaksanaan protokol kesehatan terutama di tempat keramaian agar dapat menekan angka pasien covid di Kota Tarakan.

Ditemui di Mako Yon A Pelopor, Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK.  mengatakan partoli gabungan terus dilaksanakan sebagai upaya untuk mendisiplinkan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan terutama dalam masa rangkaian pilkada. “Patroli gabungan ini merupakan upaya mendisiplinkan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan terutama dalam rangkaian  Pilkada yang suda berjalan. ” tegasnya.

Batalyon Pelopor

Libur Tahun Baru, Brimob Kaltara Tingkatkan Patroli Tempat Wisata

31 December 2019

Menjelang pergantian tahun Masehi 2020, satu regu personel Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Kaltara melakukan patroli ke sejumlah kawasan wisata di Kabupaten Bulungan, Selasa (31/12/2019). Komandan Satuab Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan bahwa sasaran hari ini dilakukan di objek wisata Gunung Putih, Kecamatan Tanjung Palas, Kabupaten Bulungan. “Patroli itu akan terus dilakukan, Selain siang hari, kami juga melaksanakan patroli pada malam hari di wilayah hokum Polda Kalimantan Utara,” ujarnya. Ia menjelaskan anggota yang dikerahkan dibagi dalam r...

Batalyon Pelopor Makosat

Percantik Mako, Personel Brimob gunakan ban bekas hias kolam

07 February 2020

Tarakan – Guna mempercantik Mako Satbrimob Polda Kaltara Personel Kompi 2 Pelopor menghias Kolam yang berada di dalam Ksatriaan. Kamis (06/02/2020). Manajemen lingkungan merupakan salah satu kegiatan yang rutin dilaksanakan guna merawat maupun memperindah lingkungan. Kegiatan yang dilaksanakan usai apel siang ini dilaksanakan dikolam yang letaknya berada di dalam Ksatriaan Mako Satbrimob Polda Kaltara Tarakan. Dipimpin oleh Ipda Didi Mulyadi, para personel menurunkan dan menata ban-ban bekas di sekeliling kolam. Dengan tersusun rapi ban tersebut sudah menghiasi sekeliling kolam. Seperti yang ...

Batalyon Pelopor

Waspadai momen liburan, Brimob Kaltara sambangi tempat keramaian

27 January 2020

Waspadai momen liburan, Brimob Kaltara sambangi tempat keramaian Tarakan - Personel Satuan Brimob Polda Kaltara melakukan kunjungan langsung ke tengah-tengah masyarakat, untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat, mewaspadai kerawanan saat libur panjang Patroli brimob mengunjungi titik-titik keramaian di KotaTarakan, Kalimantan Utara. Minggu, (26/01/2020). Demi menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat Satbrimob Polda Kaltara mengerahkan personelnya untuk melaksanakan Patroli di Wilayah Kota Tarakan. Pelaksanaan patroli motor dilaksanakan oleh 4 (empat) Personel yang dipimpin oleh Bripka Mar...

Follow Us