of

Kawal Bank Indonesia, Brimob Kaltara Utamakan SOP

Published 01 December 2019 09:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Brimob Kaltara laksanakan pengawalan Bank Indonesia mendistribusikan uang ke daerah-daerah yang berada di wilayah Kalimantan Utara dalam kesempatan ini BI distribusikan uang ke daerah Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Selasa, (19/11/2019).

5 Personel Brimob Kaltara dibawah pimpinan Bripka Ardiansyah melaksanakan pengamanan sesuai dengan SOP pengamanan guna menghindari kejadian yang tidak di inginkan. “Memerlukan waktu kurang lebih 4 sampai 5 jam dari Tarakan ke Pulau sebatik, kita tempuh dengan jalur air menggunakan Speed Boat, oleh sebab itu kita selalu tingkatkan kewaspadaan dan tetap mengutamakan SOP,” ujar Bripka Ardiansyah.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK selalu mengingatkan anggotanya agar dalam pelaksanaan pengawalan harus tetap melekat selalu waspada terhadap situasi sekitar baik pada saat hendak berangkat, di perjalanan dan sampainya kembali lagi ke Tarakan. “Selalu tingkatkan kewaspadaan dan hindari pelanggaran sekecil apapun, utamakan keselamatan dan selalu berdoa sebelum dan setelah melaksanakan kegiatan. Saya berharap, dengan adanya pengamanan dari anggota Brimob dapat membantu kelancaran distribusi uang di wilayah Kalimantan Utara,” kata Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor

Tim Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengunjungi Mapolsek Tarakan Barat, Polres Tarakan

08 January 2020

Tarakan – Untuk mencegah dan mengantisipasi aksi terorisme yang membahayakan anggota Kepolisian yang sedang bertugas, Tim Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengunjungi Mapolsek Tarakan Barat, Polres Tarakan, Selasa (08/01/2019). Dalam melaksanakan patroli bermotor, Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang dilengkapi dengan helm, body vest (rompi anti peluru), dan senjata lengkap sebagai perlindungan diri dan memenuhi standar operasional prosedur (SOP) patrol Brimob Polri. Tim patroli Brimob Kompi 2 dibawah pimpinan Bripka Trisno Susilo ini melakuka...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Personil Brimob Kaltara Masih Bersiaga Antisipasi Terjadi Bencana

05 February 2020

Tarakan - Sejumlah personel dari Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara, kembali bersiaga posko Search And Rescue (SAR) di Makosat Brimob Polda Kaltara, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara,Kamis, 09/01/2020. Dipimpin oleh PS. Danton 1 Kompi 2 Aipda Rudik Haryanto, SH langsung turun mengecek kesiapan anggotanya di lokasi. “Jadi kita standby di tenda atau posko siaga SAR antisipasi adanya laporan warga masyarakat terkait adanya suatu bencana alam ,” ujar Aipda Rudik Haryanto, SH. Aipda Rudik Haryanto, SH mengatakan bahwa posko SAR didirikan sebagai bentuk antisipasi akan ...

Makosat

Dalam Rangka Hari Armada Tahun 2019, Dansat Brimob Hadiri Lomba Speedboat Race Danlantamal XIII Cup

23 December 2019

Dalam Rangka Hari Armada Tahun 2019, Dansat Brimob Hadiri Lomba Speedboat Race Danlantamal XIII Cup TARAKAN – Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK menghadiri Lomba Speedboat Race Danlantamal XIII Cup dalam rangka memperingati Hari Armada Tahun 2019 di dermaga beringin Tarakan, Sabtu (21/12/2019). Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK ini mengucapkan selamat Hari Bahari ke 74 kepada TNI Angkatan Laut (AL) terutama Lantamal XIII Tarakan. "Kami berharap mudah-mudahan di usia 74 ini TNI AL semakin kuat dan semakin jaya di laut maupun di darat. Tentu kita berharap kekuatan ini dapat...

Follow Us