of

Patroli Covid-19 Satbrimob Polda Kaltara berikan himbauan di Kantor Pos Kota Tarakan

Published 06 July 2020 14:00 By Admin Kaltara

Tarakan  – Guna mendisiplinkan masyarakat dalam memerangi pandemi covid -19 Tim Patmor Brimob terus memberikan himbauan kepada Masyarakat. Patroli dilaksanakan di Kantor Pos dan perkantoran milik pemerintah lainnya yang menjadi pusat aktivitas masyarakat di Kota Tarakan. Senin , (06/07/2020).

Kegiatan patroli yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang tergabung dalam Satgas Operasi Aman Nusa II penanganan pandemi Covid-19 terus memberikan himbauan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di wilayah Tarakan. Patroli yang dipimpin oleh Aipda Muzammil memberikan penjelasan kepada pengunjung Kantor Pos untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam melakukan kegiatan di tempat umum.

Dansat Brimob Polda Kaltara menjelaskan bahwa Patroli Covid-19 Satbrimob Polda Kaltara akan terus memantau tempat umum yang ramai dikunjungi masyarakat. “Patroli Brimob akan terus meninjau tempat tempat maupun fasilitas umum yang sering digunakan oleh masyarakan untuk di berikan pemahaman terkait protokol kesehatan,” jelas Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K.

Dansat Brimob menambahkan, protokol kesehatan perlu diawasi pelaksanaannya untuk menekan penyebarannya dan mendisiplinkan masyarakat. ”Pelaksanaan protokol perlu diawasi karena sebagai upaya pencegahan untuk mencegah penularannya dan sebagai langkah mendisiplinkan masyarakat ditengah masa pandemi ini,” tambahnya.

Diharapkan dengan kehadiran personel Brimob dapat memberikan rasa aman serta dapat menyadarkan masyarakat bahwa perlunya waspada dan tetap mematuhi himbauan pemerintah guna menghindari penyebaran virus corona. Semoga Kalimantan Utara terbebas dari wabah virus tersebut.

Batalyon Pelopor

Brimob Sapa Masyarakat Serta Berikan Himbauan Tentang Protokol Kesehatan

14 August 2020

Tarakan  – Personel Kompi 2 Pelopor melaksanakan patroli himbauan terkait protokol kesehatan kepada masyarakat yang sedang melaksanakan aktivitas di wilayah Kota Tarakan. Jum’at (14/8/2020). Dalam masa adaptasi kebiasaan baru demi mencegah penularan Covid-19,  Satbrimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli memberikan himbauan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Personel menjelaskan secara detail seperti social distancing, mencuci tangan, menggunakan masker dan lainnya untuk memberikan pemahaman terkait pentingnya Protokol kesehatan dalam menghindari ...

Makosat

SATUAN BRIMOB POLDA KALTARA LAKSANAKAN APEL SIAGA POWER ON HAND KAPOLDA DI MAKO SATBRIMOB POLDA KALTARA

26 November 2024

Tarakan - Dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 Satuan Brimob Polda Kaltara menggelar Apel Siaga Power On Hand Kapolda yang di Pimpin langsung Oleh Kapolda Kalimantan Utara Irjen Pol. Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., yang bertempat di lapanagan Apel Mako Satbrimob Polda Kaltara. Selasa (26/11)Adapun yang mengikuti kegiatan ini antara lain Wakapolda Kalimantan Utara, Dansat Brimob Polda Kaltara, Pejabat Utama Polda Kaltara, serta seluruh Personel Satbrimob Polda Kaltara yang berada di Kota Tarakan.Dalam arahannya, Kapolda Kalimantan Utara Utara Irjen Pol. Hary Sudwijanto, S.I.K., M...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

TNI-Polri dan Pemerintahan mempersiapkan menghadapi New Normal Di Provinsi Kaltara.

29 May 2020

Pandemi covid-19 makin hari makin menyebar luas. Bahkan di Tarakan jumlah penderita covid-19 makin bertambah setiap harinya diseluruh wilayah Kalimantan Utara. Di kota Tarakan sendiri Pembatasan Sosial Skala Besar (PSBB) telah dilakukan dan akan selesai pada tanggal 6 juni mendatang. Setelah itu Tarakan akan memulai The New Normal sebagai pengganti dari PSBB dan sebagai awal mula Tarakan untuk hidup lebih bersih dan lebih baik lagi ditengah pandemi covid-19. Sebagai permulaan petugas gabungan dari TNI Polri dan Pemerintahan menggelar simulasi berkaitan pendisiplinan Masyarakat menuju New Norm...

Follow Us