of

Patroli Covid-19 Satbrimob Polda Kaltara berikan himbauan di Kantor Pos Kota Tarakan

Published 06 July 2020 14:00 By Admin Kaltara

Tarakan  – Guna mendisiplinkan masyarakat dalam memerangi pandemi covid -19 Tim Patmor Brimob terus memberikan himbauan kepada Masyarakat. Patroli dilaksanakan di Kantor Pos dan perkantoran milik pemerintah lainnya yang menjadi pusat aktivitas masyarakat di Kota Tarakan. Senin , (06/07/2020).

Kegiatan patroli yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang tergabung dalam Satgas Operasi Aman Nusa II penanganan pandemi Covid-19 terus memberikan himbauan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di wilayah Tarakan. Patroli yang dipimpin oleh Aipda Muzammil memberikan penjelasan kepada pengunjung Kantor Pos untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam melakukan kegiatan di tempat umum.

Dansat Brimob Polda Kaltara menjelaskan bahwa Patroli Covid-19 Satbrimob Polda Kaltara akan terus memantau tempat umum yang ramai dikunjungi masyarakat. “Patroli Brimob akan terus meninjau tempat tempat maupun fasilitas umum yang sering digunakan oleh masyarakan untuk di berikan pemahaman terkait protokol kesehatan,” jelas Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K.

Dansat Brimob menambahkan, protokol kesehatan perlu diawasi pelaksanaannya untuk menekan penyebarannya dan mendisiplinkan masyarakat. ”Pelaksanaan protokol perlu diawasi karena sebagai upaya pencegahan untuk mencegah penularannya dan sebagai langkah mendisiplinkan masyarakat ditengah masa pandemi ini,” tambahnya.

Diharapkan dengan kehadiran personel Brimob dapat memberikan rasa aman serta dapat menyadarkan masyarakat bahwa perlunya waspada dan tetap mematuhi himbauan pemerintah guna menghindari penyebaran virus corona. Semoga Kalimantan Utara terbebas dari wabah virus tersebut.

Makosat

Dalam Rangka Hari Armada Tahun 2019, Dansat Brimob Hadiri Lomba Speedboat Race Danlantamal XIII Cup

23 December 2019

Dalam Rangka Hari Armada Tahun 2019, Dansat Brimob Hadiri Lomba Speedboat Race Danlantamal XIII Cup TARAKAN – Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK menghadiri Lomba Speedboat Race Danlantamal XIII Cup dalam rangka memperingati Hari Armada Tahun 2019 di dermaga beringin Tarakan, Sabtu (21/12/2019). Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK ini mengucapkan selamat Hari Bahari ke 74 kepada TNI Angkatan Laut (AL) terutama Lantamal XIII Tarakan. "Kami berharap mudah-mudahan di usia 74 ini TNI AL semakin kuat dan semakin jaya di laut maupun di darat. Tentu kita berharap kekuatan ini dapat...

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Distribusikan Makanan Hasil Dapur Lapangan Kepada Masayarakat Karang Rejo

13 May 2020

Tarakan -  Satbrimob Polda Kaltara bersama Satuan Kewilayahan menggelar dapur lapangan serta mendistribusikan makanan untuk masyarakat Karang rejo Kota Tarakan Kalimantan Utara. Rabu, (13/05/2020). Dampak penyebaran Covid-19 sudah memberikan efek buruk bagi masyarakat, terutama dalam perekonomian. Hal tersebut membuat bulan ramadan tahun ini menjadi sedikit berbeda dan menimbulkan berbagai masalah di masyarakat. Menyikapi hal tersebut TNI Polri Kota Tarakan kembali bersinergi melaksanakan bhakti sosial dengan menggelar dapur lapangan dan membagikan makanan kepada masyarakat yang berada di Kot...

Batalyon Pelopor Makosat

Patroli Pengamanan Pasca Pemungutan Suara di Kabupaten Bulungan

10 December 2020

Bulungan – Pelaksanaan patroli pengamanan pemilukada digelar jajaran Satbrimob Polda pasca pemungutan suara di Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara. Kamis (10/12/2020). Pasca pemungutan suara dalam pemilukada Provinsi Kaltara yang digelar kemarin (09/12), Jajaran Satbrimob Polda Kaltara terus mengingkatkan kewaspadaan terkait situasi kamtibmas terkini. Melalui Kompi 1 Batalyon A pelopor yang berlokasi di Kabupataen Bulungan, Patroli digelar dengan menggunakan kendaraan dinas R2 dan R4. Personel Brimob yang dilengkapi dengan persenjataan sesuai dengan SOP mengunjungi beberapa titik yang memilik...

Follow Us