of

Pastikan keamanan para pengungsi, Patroli Brimob kunjungi Posko pengungsian Korban Kebakaran

Published 26 January 2020 23:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Untuk memberikan rasa aman dan memberi dukungan mental kepada para pengungsi korban kebakaran, Tim Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengunjungi Posko pengungsian korban kebakaran di Halaman Masjid AT Taqwa, Sebengkok, Kota Tarakan. Senin (27/01/2020).

Dalam melaksanakan patroli bermotor, Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang dilengkapi dengan helm, body vest (rompi anti peluru), dan senjata lengkap sebagai perlindungan diri dan memenuhi standar operasional prosedur (SOP) patrol Brimob Polri. Tim patroli Brimob Kompi 2 dibawah pimpinan Bripka Marthinus Lamapaha ini melakukan patroli diposko guna memberikan rasa aman di area pengungsian. Tidak hanya itu tim patroli juga berkomunikasi dengan para pengungsi memberikan dukungan moril untuk kembali menjalani hidup baru. Diharapkan dengan banyaknya dukungan baik dari Polri dan Masyarakat lainnya dapat memberikan semangat bagi para pengungsi untuk kembali bangkit.

Ditemui di Mako Satbrimob, Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK  mengharapkan bahwa dengan terciptanya rasa aman dilingkungan Pengungsian serta dukungan moril, dapat membangkitkan mental para korban dalam menjalani hidup, “Harapan kami dengan adanya hadirnya kami di tengah-tengah mereka dapat memberikan rasa aman serta dukungan moril kepada para korban dalam menjalani hidup,” jelas Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Terus laksanakan himbauan, Public address kelilingi Kota Tarakan

24 March 2020

Tarakan - Satbrimob Polda Kaltara tak henti-hentinya menghimbau Warga Kota Tarakan menggunakan mobil Public Adress di wilayah Kota Tarakan pada Hari Senin, 23 Maret 2020. melalui Subsatker Sie Kesjas (Kesehatan Jasmani) dan Sie TIK (Teknologi Informasi Komunikasi) Satbrimob Polda Kaltara terus menghimbau Warganya yang sedang melaksanakan aktivitas. Seperti yang terlaksana hari ini. Kali inbi kegiatan himbauan dilaksanakan pada pagi hari dimana jam – jam sibuk di Kota Tarakan. Himbauan ini guna menyadarkan masyarakat akan pencegahan virus Corona, seperti menghindari atau membatasi kegiatan dil...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Bina Fisik Personel, Brimob Kaltara laksanakan lari bersenjata

27 January 2020

Tarakan – Satuan Brimob Polda Kaltara melaksanakan kegiatan pembinaan fisik Personelnya dengan bersenjata di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Selasa (28/01/2020). Kesehatan merupakan aset utama bagi setiap orang tak terkecuali personel Satuan Brimob Polda Kaltara. Dengan dituntut performa prima dalam setiap pelaksanaan tugasnya, Satuan Brimob serius melaksanakan pembinaan fisik bagi personelnya. Kali ini kegiatan olah raga pagi dilaksanakan sedikit berbeda, dengan menggunakan senjata para personel diajak melaksanakan lari komando keluar Mako Satuan mengelilingi Kota. Start dari Makosat Jalan Bh...

Batalyon Pelopor

Sterilisasi Gereja-Gereja jelang ibadah malam Natal Di Kabupaten Malinau

24 December 2019

Sterilisasi Gereja-Gereja jelang ibadah malam Natal Di Kabupaten Malinau Malinau - Personel Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor melakukan penyisiran dalam rangka giat sterilisasi disejumlah Geraja yang berapa di Kabupaten Malinau, Selasa (24/12). Sterilisasi sejumlah gereja di Kabupaten Malinau dilakukan untuk menjamin rasa aman umat Kristiani dalam menjalankan ibadah menyambut Natal. Adapun Gereja-gereja yang dilaksanakan sterilisasi antara lain Gereja GKII di Jalan Tanjung Belimbing, Malinau Kota, dan Tanjung Lapang, Gereja Khatolik ST. Stepanus, dan Gereja Bethany Indonesia. Sterilisasi dilak...

Follow Us