of

PAK BRIMOB laksanakan Patroli di Pasar Induk Kab. Bulungan

Published 28 October 2024 07:00 By Admin Kaltara
Pastikan Masyarakat beraktifitas dengan aman, Personel Kompi 1 Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda Kaltara melaksanakan patroli di Pasar Induk Kab. Bulungan, Senin (28/10).
(Patroli Anti Kriminalitas) PAK BRIMOB yang di miliki Sat Brimob Polda Kaltara secara rutin laksanakan Patroli di tempat-tempat yang rawan terjadinya aksi Kriminalitas, kali ini PAK BRIMOB Kompi 1 Batalyon A Pelopor yang berkedudukan di wilayah hukum Kab.Bulungan yang di pimpin oleh Brigpol Anam menggelar Patroli di seputaran Pasar induk yang berlokasi di Jl. Sengkawit Kab. Bulungan
 
"pelaksanaan patroli ini merupakan langkah preventif Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat, sehingga tercipta situasi yang aman di tengah Masyarakat", ujar Kabag Ops Sat Brimob Polda Kaltara AKP Muhammad Esha, S.I.K.
 
diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat tercipta situasi yang aman dan kondusif di tengah masyarakat dan diharapkan juga peran aktif Masyarakat dalam menjaga sitkamtibmas agar tetap aman.
 
Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Personil Brimob Kaltara Kompak Rawat Bibit Pohon Yang Ditanam Di Sekitar Mako

19 January 2020

Tarakan – Dalam rangka “Polri Peduli Penghijauan” seluruh personil jajaran Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan giat penanaman Pohon di area Mako disetiap wilayah masing-masing. Selain bertujuan untuk mengurangi pemasanan global, Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperindah Markas Komandan Brimob yang berada di Provinsi Kalimantan Utara, Sabtu, 18/01/2020. Sampai saat ini sudah ratusan lebih bibit pohon yang ditanam di Mako Brimob baik yang berada di Kota Tarakan, Kabupaten Bulungan, Kabupaten Nunukan, dan Kabupaten Malinau. Untuk menindaklanjuti kelangsungan program yang sudah dilaksanakan,...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Dansat Brimob Tinjau Wilayah Perbatasan Kaltara di Kabupaten Nunukan

14 March 2021

Nunukan -  Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, S.I.K., M.H. melaksanakan kunjungan kerja di wilayah perbatasan Indonesia - Malaysia Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. kunjungan kerja Dansat Brimob di wilayah perbatasan Indonesia -  Malaysia yang dilakukan selama beberapa hari  ini guna meninju langsung kondisi perbatasan serta  jajaran dibawahnya yaitu Kompi 3 Batalyon A Pelopor yang berada diluar Kota Tarakan. Dipimpin langsung Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, S.I.K., M.H. rombongan tiba di Kabupaten Nunukan yang disambut langsung oleh Danki 3 Pelopor Iptu Edison....

Makosat

Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara Laksanakan Sterilisasi Vihara Sambut Hari Raya Waisak 2569 BE

12 May 2025

arakan – Dalam rangka menyambut perayaan Hari Raya Waisak 2569 BE Tahun 2025, Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara melaksanakan kegiatan sterilisasi di sejumlah vihara yang ada di wilayah Kota Tarakan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kanit 2 Subden 1 Detasemen Gegana, IPDA Rudik Haryanto, S.H., pada Senin (12/5/2025). Adapun vihara yang menjadi sasaran sterilisasi kali ini adalah Vihara Sinar Borobudur dan Vihara Khasogatan Vajra Bhumi Dwipa, yang merupakan lokasi utama pelaksanaan ibadah umat Buddha dalam rangka Hari Raya Waisak di Kota Tarakan. Sterilisasi dilakukan seba...

Follow Us