of

Memelihara Keimanan Personel, Brimob Kaltara Laksanakan Pembinaan Rohani

Published 30 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Agenda rutin setiap hari Kamis, Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) bagi setiap personilnya. Bagi anggota yang beragama muslim melaksanakan kegiatan tersebut di Masjid Al- Araf Mako Satbrimob Polda Kaltara, sedangkan bagi yang beragama Nonmuslim melaksanakan di Aula Makosat Brimob Polda Kaltara. Hari kamis tanggal 30 Desember 2020 pukul 09.00 wita.

Kegiatan yang rutin dilaksanakan tiap minggunya yang bertujuan untuk membina rohani dan mental setiap personel Satbrimob Polda Kaltara. Kegiatan Binrohtal diawali dengan pembacaan Surat Yasin, Asmaul Husna, dan dilanjutkan ceramah Agama oleh Personel Satbrimob Bripka Suparjo. Usai Qutbah seluruh personel melaksanakan doa bersama untuk kelancaran setiap tugas dan terhidar dari segala bencana.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. meberikan pesan kepada personel agar selalu memegang teguh Iman dan Taqwa sebagai pedoman Pelaksanaan Tugas sehari-hari. “Diharapkan Personel dapat memegang teguh iman dan taqwa sebagai landasan dalam pelaksanaan tugas”. Ucapnya.

Batalyon Pelopor

Dapur Lapangan TNI-Polri Bantu Masyarakat Kota Tarakan di Bulan Ramadan.

20 May 2020

Tarakan -  Satbrimob Polda Kaltara bersama Satuan Kewilayahan menggelar dapur lapangan untuk membantu masyarakat Kota Tarakan di bulan Ramadan. Selasa, (19/05/2020). Program Dapur lapangan oleh TNI-Polri terus dilaksanakan selama bulan ramadan ini dalam menangani dampak penyebaran Covid-19 sudah memberikan efek buruk bagi masyarakat, terutama dalam perekonomian. Diterapkannya psycal distancing, work from home dan PSBB maupun kebijakan lainya memicu berkurangnya penghasilan beberapa masyarakat yang mengandalkan penghasilan harian.. Menyikapi hal tersebut TNI Polri Kota Tarakan terus bersinergi...

Detasemen Gegana

Den Gegana Kaltara Evakuasi Amunisi Aktif Peninggalan Perang Dunia

07 November 2020

TARAKAN – Satu unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara dikerahkan dalam evakuasi sejumlah amunisi aktiv yang ditemukan warga di Jalan pulau bangka Rt.14 Belakang RSUD Tarakan Kalimantan Utara. Sabtu, 07/11/2020 Informasi awal diterima dari layanan Kepolisian bahwa terdapat penemuan sejumlah amunisi yang dilaporkan warga setempat. Bapak Hadi menemukan benda yang mencurigakan, kemudian bergegas menghubungi layanan Kepolisian 110 yang diteruskan kepada Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara untuk segera dilakukan evakuasi. Sejumlah amunisi aktif ini di perkirakan adalah ...

Batalyon Pelopor

Patmor Brimob mengajak warga untuk tetap ibadah dirumah di bulan ramadhan

01 May 2020

Tarakan - Dalam upaya mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayah Kota Tarakan Provinsi Kaltara, tim Patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor laksanakan Patroli himbauan kepada masyarakat untuk melaksanakan ibadah sholat jum’at dirumah dan kurangi aktifitas di luar rumah. Jum’at, 01/05/2020. Himbauan larangan berkumpul dan selalu menjaga jarak dari Pemerintah harus dipatuhi oleh seluruh masyarakat republik Indonesia untuk menghentikan penyebaran covid 19. Memasuki bulan Ramadhan, yang sangat erat dengan kebersamaan memaksa pemerintah untuk membuat aturan bahwa masyarakat melaksanakan sega...

Follow Us