of

Manfaatkan lahan kosong, Bhayangkari PC Satbrimob Polda Kaltara “Bangun” Apotik Hidup

Published 29 August 2020 20:42 By Admin Kaltara

TARAKAN – Banyaknya tanaman obat-obatan di Indonesia membuat warga Indonesia mengembangkan berbagai jenis obat tradisional yang baik bagi kesehatan dan menangkal berbagai macam penyakit. Melihat hal ini Bhayangkari Cabang Satbrimob Polda Kaltara mendirikan kebun Apotik Hidup, yang memanfaatkan lahan kosong yang berada diwilayah Mako Satbrimob Polda Kaltara sekaligus menyambut Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) yang ke 68. Kegiatan pemanfaatan lahan kosong tidak sekali ini saja dilakukan, Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) sudah terlaksana dalam memenuhi kebutuhan pangan di masa pandemi. Sabtu, (29/08/2020).

Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Polda Kaltara, Ny. Alya Heri Sulesmono mengatakan hal ini dimaksud selain untuk memanfaatkan lahan kosong yang ada juga untuk meningkatkan inovasi dalam menghadapi masa pandemi. “Kita memanfaatkan lahan kosong yang ada juga berinovasi dan hasilnya bisa digunakan untuk menjaga imunitas ditengah pandemi Covid-19,” ungkapnya.

Berbagai macam tanaman obat ditanam di Kebun Apotik Hidup tersebut seperti tanaman Serai, Sambiloto, Biji Beling, Lengkuas, Kunyit dan lain-lan. Selain tanaman obat juga ada tanaman buah dan sayur seperti daun seledri, cabai merah, tomat, pepaya dan masih banyak lagi.

Ny. Alya Heri Sulesmono menambahkan kegiatan kreatif dan inovatif harus terus didukung untuk membantu masyarakat dalam masa pandemi. “kegiatan kreatif dan inovatif yang digagas oleh anggota Bhayangkari harus terus didukung untuk membantu masyarakat dalam masa pandemi,” tutupnya.

 

Batalyon Pelopor

Sambangi KPU dan Bawaslu, Brimob Kompi 2 Pastikan Keamanan Jelang Pemilu

21 September 2020

Tarakan -  Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Sambangi Kantor KPU dan Bawaslu untuk memastikan keamanan jelang pemilu di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Senin, (21/09/2020). Agenda pesta demokrasi sudah mulai berjalan didepan mata, saat ini Kalimantan Utara sudah mulai mempersiapkan kegiatan yang akan menentukan pemimpin daerah baik Gubernur maupun Bupati tersebut. Kota Tarakan merupakan salah satu Kota transit dan memiliki penduduk yang banyak menjadi perhatian karena salah satu pusat titik kampanye. Gedung KPU dan Bawaslu di kota Tarakan merupakan unsur penting dari terselenggara...

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Berikan Himbauan Dan Semprotkan Desinfektan Ke Pusat Perbelanjaan

10 April 2020

Bulungan - Sehubungan dengan merebaknya penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19) di Indonesia, dan sebagai upaya peningkatan kewaspadaan serta pencegahan meluasnya wabah virus Covid-19 serta sebagai langkah antisipasi atau penceghan Virus Corona, personil Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara melakukan himbauan kepada warga desa Jelarai dengan menggunakan alat pengeras, Kamis (09/04/2020). Melalui kesempatan ini Personil Brimob Kompi 1 ini memberikan himbauan bahwa, dengan merebaknya wabah virus corona disampaikan kepada warga masyarakat khususnya untuk selalu menjaga keber...

Batalyon Pelopor

Bersama Satuan Kewilayahan, Brimob Bantu Menekan Penyebaran Covid-19

16 March 2021

Bulungan - Demi mencegah penyebaran virus, Brimob terus laksanankan himbauan di wilayah hukum Polda Kaltara. Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Kompi 1 Pelopor melaksanakan patroli sekaligus  membantu satuan kewilayahan dalam menekan penyebaran covid-19 ditengah masyarakat. Selasa (16/03/2021). Kegiatan patroli bermotor kali ini dilaksanakan oleh personel Kompi 1 Batalyon A Pelopor yang dipimpin Aipda M. Haris. Dengan menggunakan R2, tim patroli menyinggahi salah satu pelabuhan penyebrangan wilayah Kabupaten Bulungan.  Dalam kesempatan tersebut Tim Patmor membantu personel Polres Bulungan ya...

Follow Us