1 of 1

Latihan Scuba Diving Resmi Dibuka, Guna Tingkatkan Kemampuan Personel Brimob Kaltara

Published 03 March 2021 23:44 By Admin Kaltara

Tarakan – Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, SIK, M.H.  resmi membuka pelatihan Scuba Diving bagi Personil Satbrimob Polda Kaltara. (3/3/2021).

Demi meningkatkan profesionalitas serta kemampuan personel, Satuan Brimob Polda Kaltara menggelar pelatihan Scuba Diving bagi para personelnya. Kegiatan ini merupakan latihan peningkatan kemampuan personel yang mana dapat menunjang dalam pelaksaan tugas yang dihadapi. Materi latihan ini dirasa perlu mengingat tantangan tugas Korps Brimob tidak hanya di darat tetapi juga di air dan lokasi lainnya yang tak terduga. Selain itu pentingnya kemampuan Scuba Diving dalam pelaksanaan kegiatan Search and Rescue (SAR) yang kerap dilakukan.

Pelatihan peningkatan kemampuan ini di lakukan selama 6 hari yang berlokasi di pulau Maratua. Usai dibuka oleh Dansat Brimob, peserta latihan langsung melaksanakan serpas menggunakan speedboat menuju kepulauan maratua. Latihan ini berkerja sama langsung dengan PADI Diving Course yang memberikan materi langsung dari para profesional.

Peserta pelatihan terdiri dari 30 personil Satbrimob Polda Kaltara dengan mendatangkan perwakilan personil dari Kompi-kompi yang berada diluar Tarakan.  Diharapkan dengan dilaksanakan pelatihan ini dapat menambah kemampuan personel dan tersertifikasi.

Dansat Brimob menyampaikan bahwa latihan ini dirasa cocok dimana wilayah Kaltara sebagian besar terdiri dari perairan. "Kemampuan selam ini sangat diperlukan dan relevan dimana lokasi wilayah Kaltara yang sebagian besar terdiri dari perairan seperti sungai dan laut," Kata Kombes Pol Muhajir, S.I.K., M.H.

“Diharapkan personel serius dan fokus agar dapat menyerap materi dari instruktur agar ilmu yang disampaikan dapat menjadi bekal dalam pelaksanaan tugas” tambah Kombes Pol Muhajir.

Detasemen Gegana

Den Gegana Kaltara Kembali Amankan Temuan Proyektil Oleh Masyarakat

16 February 2021

TARAKAN – Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara kembali lakukan evakuasi temuan proyektil di jalan Sei Kapuas Rt 06  Kelurahan Kampung Enama Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan. Senin, 15/02/2021. Benda mencurigakan kembali ditemukan warga di Kota Tarakan, Bapak Hairul Amrullah yang terkejut melihat benda aneh yang ditemukannya dan langsung bergegas melaporkan benda temuannya ke Mako Satbrimob Polda Kaltara. Laporan ini kemudian diteruskan kepada Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara yang tengah siaga. Dengan langsung mempersiapkan peralatan yang ada unit jibom De...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Manisnya Negeriku Persembahan Personil Satbrimob Polda Kaltara Sambut Pemilu Damai

25 February 2019

Sambut Pemilu Tahun 2019 Personil Satuan Brimob Polda Kaltara memberikan sebuah persembahan kepada masyarakat untuk mewujudkan Pemilu yang Aman, Sejuk dan Damai. Sebuah Vidio klip yang diperagakan oleh personil Brimob yang dibuat di Mako Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara yang dikemas dalam bentuk parodi hiburan kaya akan pesan moral. Sebuah karya yang di prakarsai oleh Wakil Komandan Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara dan didukung sepenuhnya oleh Komandan Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara guna memberikan hal positif dalam Pemilu Tahun ini, serta mengingatkan kepada masyarakat akan pent...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Dansat Brimob Tinjau Wilayah Perbatasan Kaltara di Kabupaten Nunukan

14 March 2021

Nunukan -  Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, S.I.K., M.H. melaksanakan kunjungan kerja di wilayah perbatasan Indonesia - Malaysia Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. kunjungan kerja Dansat Brimob di wilayah perbatasan Indonesia -  Malaysia yang dilakukan selama beberapa hari  ini guna meninju langsung kondisi perbatasan serta  jajaran dibawahnya yaitu Kompi 3 Batalyon A Pelopor yang berada diluar Kota Tarakan. Dipimpin langsung Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, S.I.K., M.H. rombongan tiba di Kabupaten Nunukan yang disambut langsung oleh Danki 3 Pelopor Iptu Edison....

Follow Us