of

Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. Pimpin Apel Kesiapsiagaan dalam rangka Hadapi Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI

Published 19 October 2024 07:00 By Admin Kaltara

 

Tarakan – Personel Satbrimob Polda Kaltara laksanakan apel Kesiapsiagaan dalam rangka mempersiapkan menghadapi Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan. Sabtu (19/10/24).
Operasi Mantap Brata Tahun 2024 sudah mulai memasuki tahap akhir yakni pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih. Sebagai langkah persiapan kegiatan pengamanan esok hari, Satuan Brimob Polda Kaltara melakasanakan Apel Kesiapsiagaan di jajarannya. Dengan dipimpin langsung oleh Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. seluruh Personel Brimob mengikuti kegiatan ini dengan menggunakan perlengkapan fullgear yang dimilikinya.


Demi menjaga kondusifitas, usai pelaksanaan Apel ini dilanjutkan dengan patroli Operasi Mantap Brata di wilayah Kota Tarakan Kaltara. Sebagai power on hand Kapolda Kaltara, Apel dan Patroli personel Brimob ini dilaksanakan secara intens hingga usai rangakaian kegiatan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI.
Dansat Brimob Polda Kaltara mengatakan dalam rangka persiapan kegiatan pengamanan hadapi pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI diharapkan personel selalu siap jika sewaktu waktu satuan kewilayahan membutuhkannya. “Dalam persiapan menghadapi Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI esok hari diharapkan segala perlengkapan dinas personel harap dipersiapkan, agar kita tidak terdadak dan kebingungan jika Satuan Kewilayahan kita membutuhkan kekuatan Brimob,” Tegasnya.

Batalyon Pelopor

Memantau situasi Kamtibmas di Pelabuhan, Brimob berdialog dengan Dishub Kabupaten Nunukan

14 July 2020

Nunukan  – Patroli Brimob memantau situasi kamtibmas dan pelaksanaan Protokol kesehatan di Pelabuhan Feri Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Selasa (14/07/2020). Patroli Brimob yang tergabung dalam Satuan Tugas Aman Nusa II terus menggalakkan Patrolinya dalam memantau situasi di wilayah Kalimantan Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk menghimbau dan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait protokol kesehatan yang harus diterapkan. Patroli ini dilaksanakan personel Brimob Kompi 3 Pelopor ini  guna mendisiplinkan masyarakat terkait pelaksanaan adaptasi kebiasaan baru diwilayah Kabupaten Nu...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Tingkatkan Profesionalisme Polri, Seksi Provos Sosialisasikan Revolusi Mental kepada Personel Brimob Kaltara.

14 October 2020

Tarakan – Seksi Provos Satbrimob Polda Kaltara menggelar sosialisasi tentang revolusi mental dan tertib di ruang publik kepada personel Satbrimob Polda Kaltara di Aula Mako Satbrimob polda Kaltara Kota Tarakan. Rabu, (14/10/2020). Demi mendukung program terkait revolusi mental Polri memasukannya dalam salah satu programnya yaitu Quickwins Program 6 tentang Polisi sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib di ruang publik. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud nyata Polri dalam memperbaiki kinerjanya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selain itu, Sosialisasi ini ...

Batalyon Pelopor

Brimob Amankan Lokasi Pasca Terjadinya Kebakaran di Pasar Batu Kota Tarakan

21 January 2020

Tarakan – Kebakaran hebat yang terjadi di Kelurahan Sebengkok, Kecamatan Tarakan Tengah, Kota Tarakan, Kalimantan Utara yang terjadi hari Senin (20/1/2020) kemarin menyebabkan ratusan bangunan rumah dan toko hangus dilalap api. Berdasarkan data sementara dari pihak kecamatan, kebakaran menghanguskan bangunan di empat RT yang dekat dengan Pasar Lingkas Batu, masing-masing di RT 24 sebanyak 158 rumah dan 48 toko. Kemudian di RT 04 sebanyak 2 rumah, RT 05 ada 4 rumah dan RT 01 ada 2 rumah. Belum ketahui penyebab pasti yang menyebabkan terjadi kebakaran di Pasar Batu tersebut. Dugaan sementara ada...

Follow Us