of

Jelang Tahun Baru, Brimob Terus Memantau Keamanan Sarana Transportasi

Published 28 December 2020 18:57 By Admin Kaltara

Tarakan  – Demi terus menjaga situasi kamtibmas yang kondusif jelang tahun baru, Patroli Brimob terus memantau objek vital sarana transportasi yang ada di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Senin(28/12)

Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor bersama Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara terus menggelar patroli pengamanan dalam operasi Lilin Kayan 2020. Dalam patroli ini obyek vital seperti sarana transportasi terus diawasi dengan ketat oleh petugas keamanan. Tim Patroli Satbrimob Polda Kaltara mengunjungi Posko terpadu pengamanan natal dan tahun baru yang ada di pelabuhan Tengkayu Kota Tarakan.

Dengan menggungakan persenjataan lengkap personel Brimob mengujungi Posko yang berada dilokasi tersebut. Tim patroli yang dipimpin Bripka Agus Priyanto berkoordinasi dengan pihak keamanan setempat untuk mematikan kondusifitas kamtibmas. Mendekati perayaan natal dan tahun baru 2020 lonjakan penumpang patut diwaspadai terutama dalam masa pandemi seperti saat ini.  

Pengawasan terkait protokol kesehatan juga dilaksanakan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19. Upaya ini guna meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara.

Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P Nababan, SH. menyampaikan Brimob Kaltara akan memantau titik keramaian seperti sarana transportasi. "Personel Brimob dikerahkan untuk memantau situasi kamtibmas di tengah masyarakat seperti sarana transportasi baik laut maupun udara dalam operasi lilin kayan 2020 ," ujar Kabag Ops.

 

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Personel Brimob Bantu Pemakaman Dua Jenazah Pasien Covid-19 Kota Tarakan

11 January 2021

Tarakan – Kesiapan personel Brimob sebagai salah satu garda terdepan penanganan pandemi kembali dikerahkan guna memakamkan dua jenazah sekaligus di Kota Tarakan . Minggu (10/1/2021). Satbrimob Polda Kaltara terus memantau perkembangan pandemi covid-19 dengan terus melakukan upaya penanganan dini serta membantu pemerintah menangani dampak pandemi. Kasi Kesjas yang terus melakukan koordinasi dengan Dinkes Tarakan dalam membantu penanganan pandemi, seperti memberikan himbauan sampai dengan pemakaman jenazah pasien covid-19. Kesiapan Satbrimob Polda Kaltara terus dilakukan dengan mensiagakan pers...

Makosat

Wujud Komitmen dan Loyalitas Satuan Brimob Kaltara Untuk Warga Pengguna Jalan Raya

10 January 2025

Sebagai bentuk pelayanan kepolisian dalam hal ini Satuan Brimob Polda Kaltara khususnya Kompi 1 Batalyon B Pelopor kepada warga masyarakat di Kabupaten Nunukan saat pagi hari.   Personil Kompi 1 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kaltara yang dipimpin Bripda Arif Liliweri dan diikuti oleh beberapa personil lainnya laksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas tepatnya di Jl. Selisun, kec. Nunukan Selatan, kab. Nunukan   Kegiatan yang dilaksanakan saat pagi hari ini oleh para personil terutama di jalan-jalan dan simpul - simpul kemacetan yang rawan terjadi kecelakaan lalu lintas ini, demi memberik...

Follow Us