of

Jahit Masker Kain Sendiri, Inilah Upaya Bhayangkari Kompi 3 Untuk Lawan Corona

Published 08 April 2020 06:00 By Admin Kaltara

Nunukan – Di tengah masifnya penyebaran virus corona atau Covid-19, sejumlah wilayah kesulitan untuk mendapatkan Alat Pelindung Diri (APD), terutama masker. Padahal masker menjadi salah satu alat pelindung dari Covid-19.

Menyikapi hal tersebut, Bhayangkari Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor memiliki ide kreatif yakni dengan membuat masker kain. Dengan memanfaatkan waktu “Work From Home” yang dicanangkan Pemerintah, Bhayangkari Kompi 3 berinisiatif membuat masker sendiri dengan bahan bahan kain.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK melalui PS. Danki 3 Ipda Edison, SH mengatakan bahwa Bhayangkari Kompi 3 banyak yang memiliki kemampuan menjahit. “Melihat situasi Alat Pelindung Diri seperti Masker sudah susah didapat, dan kebetulan Bhayangkari kita ada yang pandai menjahit, maka kita manfaatkan untuk membantu membuat masker dari bahan kain dan nantinya akan dibagikan kepada anggota dan masyarakat yang membutuhkan,” kata PS. Danki 3 Ipda Edison, SH


Imbauan semua warga negara Indonesia (WNI) wajib pakai masker saat keluar rumah untuk mencegah penularan virus Corona diumumkan oleh Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto. Dan sesuai hasil penelitian bahwa masker kain dapat menangkal virus hingga 70 persen.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap dapat bermanfaat bagi anggota dan masyarakat. “Kami apresiasi pembuatan masker yang dilaksnakan oleh Bhayangkari kita, ditengah kelangkaan APD sebagai perlindungan diri dari virus, Mereka memiliki inisiatif untuk membuat masker sendiri, semoga dapat bermenfaat untuk anggota yang melaksanakan tugas dan terlebih lagi untuk masyarakat,” pungkas Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor

Kompi 3 Pelopor Laksanakan Sterilisasi Rapat Pleno Terbuka Pemilukada Kabupaten Nunukan

15 October 2020

Nunukan -  Kompi 3 Batalyon A Pelopor melaksanakan pengamanan dalam dalam rangkaian pemilukada calon Gubernur dan Bupati Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Kamis, (15/10/2020). Pemilukada yang sudah berjalan terus dikawal oleh pihak Kepolisian dalam setiap pelaksanaannya, termasuk kegiatan rapat dan lainnya guna menghindari hal-hal yang tidak di inginkan. Rapat pleno terbuka kali ini membahas rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP) dan penetapan daftar pemilih tetap (DPT) dalam pemilihan Paslon Gubernur dan Bupati di Kabupaten Nunukan. Pengamanan yang dilaksanakan bersa...

Makosat

MARS POLDA KALTARA

07 April 2019

MENJAGA HARGA DIRI BANGSA DIDEPAN KEDAULATAN INDONESIA POLDA KALTARA SIAP SEDIA MENJADI KEBANGGAAN BHAYANGKARA TRIBRATA DAN CATUR PRASETYA SEBAGAI PEDOMAN ABDI UTAMA MENJUNJUNG SEMBOYAN BENUANTA AMAN TENTRAM BUMI KALTARA MELINDUNGI MENGAYOMI MELAYANI  MASYARAKAT TENTRAM NEGERI AMAN DAMAI MENGEMBAN TUGAS DENGAN TULUS IKHLAS KERJA PROFESIONAL AKHLAK MULIA SELAKSA BURUNG ENGGANG LUHUR BERWIBAWA KUKUH JIWA RAGA DAN PANTANG MENYERAH  POLDA KALTARA KAMI SELALU SETIA DI BAWAH PANJI POLRI TAK GOYAH SEMANGAT JIWA KSATRIA DAN PANTANG MENYERAH POLDA KALTARA JAYA SELAMA-LAMANYA...

Makosat

Polda Kaltara ikuti verifikasi data persiapkan menjadi Polda type A

02 March 2020

Jakarta – Polda Kalimantan Utara mempersiapkan data dan ikuti kegiatan verifikasi yang dilaksanakan di Mercury Hotel Senayan Jakarta Pusat. Jum’at, 28 Februari 2020. Polda Kalimanatan Utara merupakan salah Polda di Indonesia yang baru terbentuk. Dengan memiliki wilayah hukum yang luas Polda Kaltara mampu beroperasi dan melayani masyarakat Kalimantan Utara. Di usia yang baru 2 tahun Polda Kaltara masih memiliki banyak kekurangan baik dari personel, sarana dan prasarana yang menunjang kegiatan operasional. Polda Kaltara yang masi bertype B menjadi salah satu prioritas Kapolri untuk memendapatka...

Follow Us