of

Danyon A Pelopor Hadiri Tabligh Akbar Peringatan Isra’ Mi’raj Polres Bulungan

Published 16 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Bulungan – Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara menghadiri kegiatan Akbar Peringatan Isra’ Mi’raj di Mako Polres Bulungan Provinsi Kalimantan Utara. Jum’at  (13/03/2020).

Kegiatan Tabligh Akbar merupakan acara rutin digelar di Polres Bulungan, Kegiatan ini dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1441 H. Kegiatan dilaksanakan di Halaman Mako Polres Bulungan Polda Kaltara yang berada di Jl. Agatis Tanjung Selor Kabupaten Bulungan. Polres Bulugan selaku pantia pelaksana mengundang seluruh unsur FKPD Kabupaten Bulungan serta para personel TNI- Polri juga masyarakat Tanjung Selor. Dengan menyelenggarakan kegiatan rohani diharapkan  dapat meningkatkan iman dan taqwa Personel juga masyarakat  Kabupaten Bulungan.


Acara yang dimulai pada pukul 19.00 Wita ini dihadiri oleh Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK. Adapun susunan acara kegiatan tersebut antara lain Sholat Isya’ berjamaah, Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, Sambutan  Kapolres Bulungan Kapolres Bulungan AKBP Yudhistira Midyahwan, SH, Sik, Msi. Dan Tausiyah yang dibawakan oleh Habib Ubaidillah Bin Idrus Al Habsyi. Kegiatan berjalan lancar dan lancar sampai penghujung acara.   

Ditemui usai kegiatan Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. sangat mendukung kegiatan yang bertujuan meningkatkan iman dan taqwa dengan menggandeng seluruh unsur TNI-Polri serta masyarakat. “Saya mengapresiasi langkah Polres Bulungan dalam upaya meningkatkan iman dan Taqwa personel dan masyarakat, Kami dari Brimob Polri sangat mendukung kesuksesan kegiatan tersebut” ucapnya.

Batalyon Pelopor

Bhakti Brimob Untuk Masyarakat, Brimob Kompi 4 Bagikan Sembako Dan Masker

21 April 2020

Malinau – Semakin hari wabah Virus Corona yang melanda Provinsi Kaltara khususnya Kabupaten Malinau semakin bertambah, hal ini jelas berdampak kepada kehidupan Masyarakat yang berekonomi menengah kebawah, maka dari itu dalam upaya mengurangi beban masyarakat yang terdampak covid 19, Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara ikut melaksanakan bhakti sosial pembagian Sembako kepada masyarakat Kabupaten Malinau. Adapun Kegiatan Pembagian sembako dilaksanakan di perkampungan warga sekitaran Mako Brimob. Kegiatan ini juga dipimpin langsung oleh PS. Danki 4 Iptu M Nur Sugiharto dan dikuti ...

Detasemen Gegana

Pastikan Keamanan Jalannya Ibadah Tahun Baru, Den Gegana Sterilisasi Gereja Kota Tarakan

02 January 2021

Tarakan – Menyambut tahun baru beberapa gereja di Kota Tarakan  menggelar kegiatan peribadahan. Jajaran Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara kembali melaksanakan pengamanan dan sterilisasi, Jum’at  (1/1/2021). Demi mendukung kelancaran jalannya pelaksanaan ibadah tahun baru, kegiatan pengamanan di tempat ibadah kembali dilaksanakan Personel Brimob. Beberapa Gereja besar menjadi sasaran utama dalam pelaksanaan kegiatan tersebut mengingat jemaah umat nasrani yang cukup banyak. Sterilisasi ini digelar dibeberapa lokasi gereja antara lain Gereja Toraja Jemaat Betlehem dan Gereja Imanuel.  Meng...

Batalyon Pelopor

Sambangi Kantor Kelurahan, Patmor Brimob pastikan keamanan.

08 March 2020

Tarakan – Guna menjaga kondusifitas keaman khususnya perkantoran milik pemerintah di wilayah Kota Tarakan, Tim Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan patroli dengan menyambangi Kantor Kelurahan Karang Rejo Kota Tarakan Kalimantan Utara. Kamis (05/03/2020) Tarakan merupakan kota di Kaltara yang sudah menjadi Kota Madya. Banyaknya instansi Pemerintahan dan obyek vital di kota ini menjadi perhatian terutama dari segi keamanannya. Tim Patmor Brimob yang dipimpin Aipda Muzamil yang sedang melaksanakan patroli rutin menyinggahi Kantor Kelurahan Karang Rejo yang berada di jalan Yos S...

Follow Us