of

Anggota Satbrimob Daerah Kaltara Terus Laksanan Siaga Bencana

Published 15 February 2020 18:42 By Admin Kaltara

Brimobpoldakaltara.com – Seluruh jajaran personel dari Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara, terus laksanakan siaga tanggap bencana di Posko SAR yang didirikan di masing-masing mako di wilayah Provinsi Kalimantan Utara, Minggu, 16/02/2020.

Sebelum dilaksanakan siaga di Posko SAR, para personil melaksanakan Apel siaga di Hari Minggu yang dipimpin oleh masing-masing Komandan Kompi (Kompi) sesuai petunjuk dan arahan dari Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara yang memerintahkan untuk selalu memonitor situasi disetiap wilayah apabila terjadi Bencana.

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengemukakan, posko SAR didirikan sebagai bentuk antisipasi akan bahaya cuaca ekstrem, hujan deras yang kerap terjadi di Seluruh Wilayah Provinsi Kalimantan Utara yang dapat menimbulkan banjir dan tanah longsor. “Ini sebagai bentuk antisipasi dan quick respon terhadap laporan masyarakat,” Dansat Brimob  Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Di posko SAR, kata Dansat, sejumlah peralatan telah disiapkan seperti yang digunakan untuk penanggulangan bencana alam, yakni live jacket, sepatu Boot, pelampung dan lainnya,” tambahnya.

“Kita siap segala peralatan yang ada, meski dengan segala keterbatas kita akan siap, cepat, dan tanggap. Ini penting dilakukan utamanya personel agar sewaktu-waktu terjadi peristiwa unit SAR sudah siap di lapangan untuk membantu masyarakat yang terkena dampak,” Kata Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Sesuai petunjuk dan arahan dari Korbrimob Polri, Dansat Brimob Polda Kaltara mengungkapkan terkait penanggulangan bencana ia akan terus bekerja sama dengan pihak terkait seperti BPBD, Basarnas dan masyarakat.

“Itu bertujuan untuk menjalin kerja sama yang baik guna mencapai tujuan bersama yaitu melakukan tindakan penanggulangan bencana alam,” tandasnya.

Batalyon Pelopor

Brimob Amankan Lokasi Pasca Terjadinya Kebakaran di Pasar Batu Kota Tarakan

21 January 2020

Tarakan – Kebakaran hebat yang terjadi di Kelurahan Sebengkok, Kecamatan Tarakan Tengah, Kota Tarakan, Kalimantan Utara yang terjadi hari Senin (20/1/2020) kemarin menyebabkan ratusan bangunan rumah dan toko hangus dilalap api. Berdasarkan data sementara dari pihak kecamatan, kebakaran menghanguskan bangunan di empat RT yang dekat dengan Pasar Lingkas Batu, masing-masing di RT 24 sebanyak 158 rumah dan 48 toko. Kemudian di RT 04 sebanyak 2 rumah, RT 05 ada 4 rumah dan RT 01 ada 2 rumah. Belum ketahui penyebab pasti yang menyebabkan terjadi kebakaran di Pasar Batu tersebut. Dugaan sementara ada...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Tingkatkan kemampuan Menembak, Satbrimob Polda Kaltara laksanakan Upacara Pembukaan Latihan

17 March 2020

Tarakan - Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara, melaksanakan Upacara Pembukaan Latihan Peningkatan Kemampuan Menembak bagi Personilnya di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Selasa (17/03/2020). Bertempat di lapangan apel Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kota Tarakan Kalimantan Utara, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. Latihan peningkatan kemampuan ini sebagai bentuk profesiaonalisme Korps Brimob dalam membina kemampuan para personelnya. Kemampuan yang dilatihkan dalam kegiatan tersebut adalah Menembak, kemampuan ini merupakan ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Brimob Kaltara Serahkan Bantuan Kepada Korban Tanah Longsor Kota Tarakan

28 September 2020

Tarakan – Menyikapi bencana yang terjadi pada Senin dini hari Satbrimob Polda Kaltara serahkan bantuan sosial kepada Korban bencana. Senin, (28/9/2020). Bencana yang terjadi akibat derasnya curah hujan sejak minggu malam merenggut Korban jiwa. Setidaknya terdapat 3 Titik longsor yang terjadi dalam waktu hampir bersamaan. TNI Polri dan pemerintahan bergerak cepat dalam menangani kejadian tersebut. Mulai dari evakuasi serta penanganan dampak bencana yang ditimbulkan dapat segera di tangani.  Kali ini Satuan Brimob Polda Kaltara menyalurkan bantuannya kepada Korban bencana yang berada di Kelurah...

Follow Us