of

1 Regu Brimob Kembali Diturunkan Laksanakan Pemakaman Jenazah Pasien Covid-19

Published 04 December 2020 18:15 By Admin Kaltara

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara kembali melaksanakan  pemakaman jenazah pasien covid-19 di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Jum’at (04/12/2020).

Semakin bertambahnya jumlah pasien covid -19 akhir-akhir ini membuat gugus tugas terus disibukkan dalam menangani wabah ini. Satbrimob Polda Kaltara sebagai garda terdepan penanganan pandemi covid-19 juga terus melakukan upaya penanganan dini serta membantu pemerintah menangani dampak pandemi.

Dalam situasi ini perlunya kesiap siagaan dari instansi terkait penanganan covid-19 di wilayah Kaltara. Sebagai bentuk kesiapan, Kasi Kesjas berkoordinasi dengan Dinkes Tarakan dalam membantu penanganan pandemi seperti memberikan himbauan sampai dengan pemakaman jenazah pasien covid-19.

Kali ini 1 regu Personel Brimob yang tergabung dalam Satgas Amannusa II yang telah siaga langsung mempersiapkan perlengkapan untuk membantu pemakaman jenazah tersebut. Pelaksanaan kegiatan dimulai pada pukul 15.00 WITA, personel menuju tempat pemakaman jenazah covid yang berada di Juwata Laut Kota Tarakan menggunakan kendaraan dinas serta ambulance milik Satbrimob Polda Kaltara.

Dengan didampingi oleh Dinas Kesehata Kota Tarakan Personel menggunakan perlengkapan APD sesuai dengan standar keamanan protokol covid-19 untuk melaksanakan pemakaman. Tim Pemakaman dari Satbrimob Polda Kaltara kali ini dipimpin oleh Kapoliklinik Si Kesjas Satbrimob Polda Kaltara Aipda Gatot Sumarjoko.

Dansat Brimob Kombes Pol. Heri Sulesmono, S.I.K. menyampaikan meninngkatnya jumlah pasien terus dipantau dan Brimob selalu siap membantu dinas kesehatan dan instansi terkait untuk menangani pandemi. “Polri sebagai salah satu garda terdepan selalu memantau perkembangan informasi terkait pandemi covid-19, dan Kami selalu siap membantu Instansi terkait dalam penanganan wabah ini,” Jelas Dansat Brimob.

 

Batalyon Pelopor Makosat

Peringati Hari Bhayangkara, Pencucian Pataka dilaksanakan Intern Polda Kaltara

25 June 2020

Tanjung Selor - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 74, Polda Kaltara gelar upacara pencucian Pataka secara intern personel Polda Kaltara. Rabu (24/06/2020) . Pencucian Pataka merupakan suatu tradisi yang wajib dilaksanakan  dalam setiap peringatan Hari Bhayangkara di Polda Kaltara. Demi memaknai nilai –nilai luhur, dengan pensucian pataka ini tetap dilaksanakan secara sakral. Masa Pandemi Corona memang memberikan dampak kepada setiap pelaksanaan kegiatan masyarakat khususnya kepolisian, meskipun begitu kegiatan ini dilaksnakan secara intern Polda dan memperhatikan protokol kesehata...

Batalyon Pelopor

Potret Brimob Sahabat Anak, Patroli Brimob Kompi 3 Sapa Anak-anak

05 February 2020

Nunukan - Selalu memberikan imbauan-imbauan kamtibmas di manapun tempatnya termasuk di tempat-tempat keramaian, Petugas Patroli Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor, dipimpin oleh Brigpol Purwanto dan tim menghentikan patrolinya di Alun-alun Kabupaten Nunukan, Selasa, (04/02/2020). Brigpol Purwanto dan tim menyapa anak anak yang sedang melaksanakan kegiatan di alun-alun Kabupaten Nunukan tersebut dan mengajak berdialog sambil memberikan imbauan untuk berhati-hati dalam melakukan kegiatan di sekitar alun-alun mengingat ramainya lalu lintas disekitar alun-alun. Selain itu Brigpol Purwanto d...

Batalyon Pelopor

TNI-Polri Untuk Masyarakat Bagikan Makanan Lewat Dapur Lapangan

03 May 2020

Nunukan -  Kompi 3 Batalyon A Pelopor bersama satuan kewilayahan menggelar dapur umum untuk membagikan makanan di bulan ramadhan di wilayah Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Sabtu, (02/05/2020). Kegiatan Sosial terus diagendakan TNI Polri Kabupaten Bulungan untuk mengatasi dampak penyebaran Covid-19 sudah memberikan efek buruk bagi masyarakat, terutama dalam perekonomian. Pada kesempatan ini TNI Polri Kabupaten Nunukan bersinergi melaksanakn bhakti sosial dengan menggelar dapur lapangan dan membagikan makanan kepada masyarakat di bulan ramadhan. Selain untuk meringankan beban masyarakat yan...

Follow Us