of

Peduli Anak-anak, Brimob Kaltara Bantu Seberangkan Anak Sekolah

Published 28 December 2019 06:00 By Admin Kaltara


Tarakan - Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor laksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di pagi hari, meliputi ruas dan simpul-simpul jalan terutama didepan sekolah-sekolah yang berada dipinggir jalan raya guna memberikan pelayanan bagi para pengguna jalan.

Brigadir Marthinus saat melaksanakan tugas Patroli, tampak mengatur dan mengamankan arus lalu lintas didepan TK, SD, SMP, SMA Tunas Kasih Kecamatan Tarakan Barat. Tidak hanya melakukan pengaturan jalan, sebagai bentuk pelayanan Prima Brigadir Marthinus juga membantu anak-anak untuk menyeberang jalan demi keamanan dan keselamatan.

“Situasi arus lalu lintas dipagi hari cukup ramai, dikarenakan banyak masyarakat yang memulai aktifitasnya baik untuk bekerja, sekolah maupun kepasar. Untuk itu sangat  perlu dilakukan pengaturan dan pengamanan arus lalu lintas guna mencegah terjadinya kemacetan, disamping itu juga membantu anak-anak sekolah untuk menyeberang agar mereka bisa kesekolah dengan selamat,” ujar Brigadir Marthinus.

Batalyon Pelopor

Patmor Brimob Kompi 1 Kunjungi Pasar pastikan masyarakat tidak panic buying

24 April 2020

Bulungan  – Guna menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Kabupaten Bulungan, negara wajib hadir di tengah tengah masyarakat dalam berikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga negara Indonesia, terutama menyikapi sutuasi saat ini. Kegiatan patroli itulah yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor yang berkedudukan di Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara. Tim Patmor Kompi 1 melaksanakan pemantauan di sejumlah pasar yang berada di Kabupaten Bulungan Kaltara. Jum’at, (24/04/2020). “Patroli ini dilaksanakan guna menjaga situasi ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Satbrimob Polda Kaltara kembali salurkan bantuan paket sembako di penghujung ramadan.

22 May 2020

Tarakan – Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara bersama Bhayangkari kembali melaksanakan pembagian paket sembako kepada masyarakat yang terkena dampak pandemi Covid 19 di Kota Tarakan. Jum’at (22/05/2020). Tidak terasa ramadan tahun ini akan segera berakhir, namun pandemi covid-19 di Indonesia masih belum juga menunjukkan tanda tanda surut. Efek yang ditimbulkannya juga masih dirasakan oleh masyarakat  baik dari segi ekonomi maupun berbagai dampak negatif laiinya yang semakin memperburuk situasi. Sebagai salah satu upaya pencegahan, himbauan untuk dirumah saja mengharuskan sebagian masyarakat ...

Batalyon Pelopor

Tingkatkan Sinergitas, Personel Brimob turut serta dalam TMMD di Kota Tarakan

23 September 2020

TARAKAN - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-109 sudah mulai dilaksanakan di wilayah Kota Tarakan. Mulainya kegiatan ini ditandai oleh pembukaan oleh Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., pada Selasa kemarin. Satgas TMMD mulai bergerak melaksanakan di beberapa titik di Kota Tarakan. Kamis,(24/09). Pada kegiatan TMMD ini personel yang terlibat  terdiri dari Instansi TNI yang berada di Kota Tarakan, Satbrimob Polda Kaltara dan dari FKPPI Kota Tarakan. Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.30 wita ini digelar di Jalan Damai Bhakti Karang Harapan Tarakan Barat Kota Tarakan. Dengan m...

Follow Us