of

Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimobda Kaltara Hadiri Sertijab Wakil Ketua YKB Kaltara

Published 17 February 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tanjung Selor - Usai serah terima jabatan empat Pejabat Utama Polda Kaltara yang diantaranya adalah Bapak Irwasda Polda Kaltara yang sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Edy Kaolana kini dijabat oleh Kombes Pol Yosi Hariyoso yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Koorprog Rokerma Sops Polri. Sertijab dipimpin langsung oleh Kapolda Kaltara, Brigjen Pol Drs. Indrajit, S.H.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Serah terima jabatan Wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Daerah Kaltara dari Ny. Anik Kaolana kepada Ny. Ely Yosi Hariyoso yang dilaksanakan juga dihari yang sama di Gedung Gabungan Dinas Tanjung Selor.

Penandatanganan berita acara serah terima jabatan disaksikan oleh Ketua Bhayangkari Daerah Provinsi Kalimantan Utara Ny. Indra Jati Indrajit.

Turut hadir pula dalam acara ini Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob Polda Kaltara Ny. Alya Heri Sulesmono beserta seluruh pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Kalimantan Utara. Acara berlangsung dengan aman dan lancar.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Syukuran HUT Brimob ke 75 Digelar Sederhana di Mako Satbrimob Polda Kaltara

15 November 2020

Tarakan – Masih dalam kondisi pandemi Covid-19, peringatan HUT ke-75 Korps Brimob Polri digelar secara sederhana di Makosat Brimob Polda Kaltara di Kota Tarakan, Sabtu (14/11/2020). Pelaksanaan Syukuran dalam HUT Brimob kali ini  dihadiri oleh Pejabat Polda Kaltara dan unsur Forkopimda Provinsi maupun Kota Tarakan antara lain Kapolda Kaltara Irjen Pol Bambang Kristiyono, Danlantamal XIII Tarakan, Danlanud Anang Busra, Kepala Bank Indonesia KPW Kaltara, Walikota Tarakan, Kapolres Tarakan, Dandim 0907 Tarakan, Danyon Raider 613 RJA Tarakan, Danyon Manharlan XIII Tarakan. Kegiatan yang dilaksanak...

Batalyon Pelopor

Peringati hari Kesadaran Nasional, Polda Kaltara Gelar Upacara Bendera

17 February 2020

Tanjung Selor - Dalam rangka memperingati hari kesadaran nasional, Polda Kaltara gelar upacara bendera, Senin (17/02/2020) pagi di halaman Polda Kaltara. Dalam giat upacara bulanan setiap tanggal 17 tersebut dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polda Kaltara, Para Kapolres Jajaran serta seluruh peserta para Pamen, Pama, Brigadir, serta para ASN Jajaran Polda Kaltara. Bertindak sebagai Irup (Inspektur Upacara) Brigjen Pol Drs. Indrajit, SH, Perwira Upacara Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara serta petugas upacara dari Satbrimob Polda Kaltara. Mengawali amanatnya, Kapolda Kaltara mengingatkan ...

Detasemen Gegana Makosat

Ikut Andil Dalam Latihan Bersama Lantamal XIII, Brimob Kaltara Turunkan Unit Jibom

04 August 2020

Tarakan - Salah satu kegiatan yang wajib dilaksanakan untuk meningkatan personel adalah latihan secara berkala. Dalam hal ini Pangkalan Utama Angkatan laut XIII Tarakan melakukan kegiatan latihan Lawan Sabotase Bawah Air (LSBA) menggandeng Satbrimob Polda Kaltara yaitu Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara. Selasa, (04/08/2020). Sebanyak 9 Personel Den Gegana Satbrimob Polda Kaltara ikut andil dalam kegiatan tersebut. Dipimpin oleh Aipda Windra Irwanto selaku Dantim Jibom yang bertugas memimpin Unit Jibon untuk melakukan pendisposalan terhadap benda yang mencurigakan. Komandan Satuan Brimo...

Follow Us