of

Kabag Ops Ikuti Giat Diskusi Bersama Kadiv Humas Polri Membahas Penyelesaian Sengketa Informasi.

Published 08 July 2020 21:22 By Admin Kaltara

Tanjung Selor- Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P Nababan, S.H. Menghadiri kegiatan Diskusi membahas penyelesaian sengketa informasi  di Hotel Luminor Tanjung Selor Kalimantan Utara. Rabu (08/07/2020).

Kegiatan Diskusi terkait Penyelesaian Sengketa Informasi bagi jajaran Polri yang digelar oleh Bidhumas Polda Kalimantan Utara. Sebagai wujud profesionalisme Polri dalam pengelolaan Informasi, Divisi Humas Polri bersama Polda Kaltara menggelar kegiatan tersebut.  Kegiatan yang dimulai pada Pukul. 09.00 Wita ini dilaksanakan di Hotel Luminor Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara. Acara tersebut dihadiri langsung olek Kapolda Kaltara beserta Jajarannya, serta sebagai pembicara turut hadir pula Karo PID Divhumas Polri Kombes Pol. Tjahyono Saputro dan Kabag Anev Ro PID Divhumas Polri Kombes Pol. Drs. Sugeng Hadi Sutrisno serta Ketua Komisi Informasi Provinsi Kaltara Muhammad Isya, A.md.

Peserta kegiatan ini merupakan para Kabag Ops maupun Personel yang menjabat di fungsi kehumasan yang ada di jajaran Polda Kaltara. Dari Satbrimob Polda Kaltara sebagai perwakilan hadir Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P. Nababan, S.H. Acara tersebut dimulai dengan sambutan Kapolda Kaltara dan dilanjutkan dengan pemberian materi dari pembicara, selain itu ada pula Vidio Converence dari Kepala Divisi Humas Polri. Diskusi ini bertujuan untuk meningkatkan kwalitas manajemen media Polri yang selama ini suda berjalan dengan baik, serta menyamakan presepsi bagi seluruh jajaran terutama dalam mengelola informasi

Dalam Sambutannya Kapolda Kaltara menyampaikan tugas dan fungsi Humas serta mengapresiasi kinerja Humas. "Humas bertugas menginformasikan kepada masyarakat agar kepercayaan diri Polri meningkat, Selain itu humas harus meningkatkan manajemen medianya.  Polri merupakan Instasi terbaik ke- 3 berkat dedikasi Humas " ungkapnya.

Ditemui usai kegiatan Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P. Nababan, S.H. mengatakan kegiatan ini sangat bemanfaat khususnya bagi jajaran Polda untuk meningkatkan manajemen media yang dimiliki . “kegiatan ini sangat bermanfaat khususnya bagi jajaran Polda Kaltara, selain untuk meningkatkan kwalitas manajemen media juga untuk menyamakan presepsi terkait informasi untuk masyarakat ”. ucap Kabag Ops.

Batalyon Pelopor

Dapur LapanganTNI-Polri terus sediakan makanan untuk Mayarakat Nunukan

18 June 2020

Nunukan - Dapur Lapangan yang digelar oleh TNI Polri Kabupaten Nunukan terus beroperasi,  Kompi 3 Batalyon A Pelopor bersama satuan kewilayahan terus menggelar dapur umum untuk membagikan makanankepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Rabu, (17/06/2020). Menginjak Bulan Juni ini Pandemi Covid-19 belum selesai dampaknya di wilayah Kalimantan Utara ,pandemi yang terus berlangsung masih dirasakan masyarakat meskipun perlahan lahan pemulihan ekonomi sudah mulai berjalan. Dengan Program Dapur lapangan, TNI Polri terus memberikan pelayanan kepada masyarakat...

Detasemen Gegana

Unit Jibom Den Gegana Satbrimob Polda Kaltara Pastikan Seluruh Gereja di Kota Tarakan Aman

25 December 2019

Unit Jibom Den Gegana Satbrimob Polda Kaltara Pastikan Seluruh Gereja di Kota Tarakan Aman Jelang malam Kudus dan Natal, Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara melakukan sterilisasi ke seluruh gereja yang ada di Kota Tarakan , Selasa (24/12). Sterilisasi ini dilakukan untuk mencegah atau mengantisipasi terjadinya aksi teror saat umat kristiani melakukan ibadah perayaan natal. Personil Jibom Detasemen Gegana memeriksa setiap sudut ruangan gereja menggunakan alat metal detektor. Petugas juga menyisir tempat duduk jemaat gereja yang akan digunakan untuk beribadah. Peningkatan keamanan ini dila...

Batalyon Pelopor

Brimob Bulungan bersama Satuan kewilayahan tertibkan Masyarakat di tempat umum

19 June 2020

Bulungan  – Patroli Gabungan Covid-19 Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Kompi 1 Pelopor bersama Satuan kewilayahan laksanakan penertiban masyarakat untuk patuhi protokol kesehatan. Jum’at (19/6/2020). Pandemi Covid yang belum selesai memaksa masyarakat untuk terus hidup berdampingan dengan wabah ini. Dengan segala upaya masyarakat petugas Gabungan TNI Polri terus memberikan himbauan dan peringatan kepada masyarakat untuk patuhi protokol kesehatan. Dengan mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan diharapkan dapat memotong rantai penyebaran virus covid-19 yang sangat berbaha...

Follow Us