of

Hari kedua dilaksanakan, Brimob Malinau Kembali Salurkan sembako kepada Masyarakat Pelosok

Published 17 June 2020 13:58 By Admin Kaltara

Malinau – Hari kedua pelaksanaan penyalurkan bantuan paket sembako Polri Peduli Covid-19 kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Kabupaten Malinau Kalimantan Utara kompi 4 Batalyon A Pelopor terus menyisir masyarakat pelosok. Rabu (17/06/2020).

Program Polri peduli Covid -19 ini terus digerakkan oleh jajaran Polri di seluruh Indonesia tak terkecuali di wilayah Hukum Polda Kalimantan Utara. Kabupaten Malinau merupakan salah satu daerah di Provinsi Kaltara yang terdampak pandemi covid-19, meskipun populasi penduduknya belum sepadat daerah lainnya kabupaten ini mencatat 33 pasien positif corona. Akibat wabah ini berbagai dampak dirasakan masyarakat terutama dari segi ekonomi. Menyikapi hal tersebut Polri terus berusaha mambantu lewat berbagai kegiatan sosial untuk meringankan beban masyarakat melewati pandemi ini.

Di Hari Kedua ini Satbrimob Polda Kaltara melalui Kompi 4 Batalyon A Pelopor kembali menyalurkan bantuan kepada masyarakat Kabupaten Malinau. Penyaluran bantuan dimulai pada pukul 08.00 Wita dan dipimpin langsung oleh Danki 4 Pelopor Iptu Nur Sugiharto, meneruskan kegiatan kemarin yang belum terselaikan personel terus menempuh medan untuk menyisir masyarakat di pelosok Malinau. Selain itu Personel Kompi 4 juga melaksanakan pendistribusian menggunakan kendaraan dinas R2 milik Batalyon A Pelopor karena medan yang sulit untuk dilewati.

Danki 4 Batalyon A Pelopor menyampaikan dihari kedua ini kembali dilaksanakan karena kemarin belum sempat semuanya dapat didistribusikan. “Kami kembali menyalurkan paket sembako ini karena kemari personel belum sempat menyelesaikan pendistribusian karena luas dan sulitnya medan sehingga harus dilaksanakan kembali”. Ucapnya Danki 4 Pelopor.

Makosat

Kapolri Raih Tokoh Inklusif-Peduli Kelompok Rentan: Hak Rakyat Harus Diperhatikan

17 October 2024

Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjadi Tokoh Inklusif dan Peduli Kelompok Rentan detikcom Awards 2024. Jenderal Sigit mengatakan penghargaan yang diterima ini mewakili seluruh jajaran Polri."Yang saya hormati Bapak Chairul Tanjung dan seluruh rekan-rekan keluarga besar Transcorp. Tentunya saya terima kasih atas awards yang diberikan kepada kami, dan ini mewakili seluruh anak buah kami," kata Jenderal Sigit di Hotel Westin Jakarta, Kamis (17/10/2024). "Yang tentunya ini menjadi semangat bagi seluruh jajaran untuk terus bekerja lebih baik, terbuka, menerima kritik, mau turun, ma...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Patmor Brimob Kunjungi Pasar Gusher Untuk Pantau Situasi Kamtibmas

09 March 2021

Tarakan  – Guna menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukum Kota Tarakan, negara wajib hadir di tengah tengah masyarakat dalam berikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga negara Indonesia, terutama menyikapi sutuasi pandemi seperti saat ini. Kegiatan patroli Kamandahan itulah yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor dan Detasemen Gegana yang berkedudukan di Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Tim melaksanakan pemantauan serta koordinasi dengan pihak keamanan di Pasar Gusher yang berada di Kota Tarakan Kaltara. Senin , (8/3/2021).  Sela...

Makosat

Satbrimob Polda Kaltara kembali semprotkan disinfektan usai terjadi penambahan kasus di Tarakan

30 June 2020

Tarakan – Satuan Brimob Polda Kaltara kembali mengerahkan mobil Armored Water Canon (AWC) untuk melakukan penyemporatan disinfektan di seputaran Kota Tarakan.  Selasa  (30/06/2020). New normal membuat sebagian masyarakat lengah dalam mengantisipasi penyebaran covid-19. Meskipun petugas gabungan terus melaksanakan patroli untuk melaksanakan himbauan namun lonjakan pasien positif corona akir-akir ini tidak bisa dihindari. Pada kesempatan ini Satbrimob Polda Kaltara kembali semprotkan disinfektan sepanjang jalan Protokol Kota Tarakan. Penyemprotan  ini tersebut terdiri dari  1 unit Armored...

Follow Us