of

Den Gegana Kaltara Evakuasi Amunisi Aktif Peninggalan Perang Dunia

Published 07 November 2020 17:38 By Admin Kaltara

TARAKAN – Satu unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara dikerahkan dalam evakuasi sejumlah amunisi aktiv yang ditemukan warga di Jalan pulau bangka Rt.14 Belakang RSUD Tarakan Kalimantan Utara. Sabtu, 07/11/2020

Informasi awal diterima dari layanan Kepolisian bahwa terdapat penemuan sejumlah amunisi yang dilaporkan warga setempat. Bapak Hadi menemukan benda yang mencurigakan, kemudian bergegas menghubungi layanan Kepolisian 110 yang diteruskan kepada Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara untuk segera dilakukan evakuasi.

Sejumlah amunisi aktif ini di perkirakan adalah peninggalan sisa perang dunia II yang terpendam. Seperti yang diketahui, Kota Tarakan dalam sejarahnya adalah tempat pertama kali Jepang mendaratkan pasukannya.  kota Tarakan pernah menjadi saksi bisu dan lokasi pertempuran antara pasukan Jepang dengan Australia, maka tak heran banyak sekali peninggalan sejarah seperti amunisi meriam tua, mortir, dan bom/granat sisa peninggalan Perang Dunia II.

Sementara itu Wadan Subden Gegana Ipda Anggit Ilham Pratama menuturkan bahwa benda seperti ini kemungkinan masih banyak lagi yang asih belum ditemukan di Kota Tarakan. “Amunisi yang masih aktif dan bahan peledak lainnya mungkin masih ada banyak yang belum ditemukan di Kota Tarakan. Untuk itu diharapkan jika masyarakat masih menemukan silahkan dilaporkan agar segera diamankan,” Ucapnya.

 

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Patroli Ke Gereja, berikan rasa aman saat beribadah.

03 March 2020

Tarakan  – Guna menjaga hak warga negara untuk melaksanakan ibadah sesuai dengan keyakinannya masing-masing, negara wajib hadir di tengah tengah masyarakat dalam berikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga negara Indonesia. Kegiatan pengamanan itulah yang terus dilakukan oleh Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang berkedudukan di Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Tim Patmor Kompi 2 melaksanakan pengamanan ibadah Minggu di Gereja – gereja yang berada dikota Tarakan Kaltara , Minggu (01/03/2020). “Pengamanan yang dilakukan Brimob ini merupakan wu...

Detasemen Gegana

Den Gegana Kaltara Kembali Amankan Temuan Proyektil Oleh Masyarakat

16 February 2021

TARAKAN – Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara kembali lakukan evakuasi temuan proyektil di jalan Sei Kapuas Rt 06  Kelurahan Kampung Enama Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan. Senin, 15/02/2021. Benda mencurigakan kembali ditemukan warga di Kota Tarakan, Bapak Hairul Amrullah yang terkejut melihat benda aneh yang ditemukannya dan langsung bergegas melaporkan benda temuannya ke Mako Satbrimob Polda Kaltara. Laporan ini kemudian diteruskan kepada Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara yang tengah siaga. Dengan langsung mempersiapkan peralatan yang ada unit jibom De...

Batalyon Pelopor

Menjaga Kondusifitas Kamtibmas, Brimob Laksanakan Patroli Sambang

05 March 2021

Tarakan  – Personel Brimob kembali melaksanakan patroli malam berikan himbauan kamtibmas dan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah Kota Tarakan. Kamis malam  (4/3/2021). Kewaspadaan personel Brimob dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di tengah masyarakat terus ditingkatkan melalui patroli sambang. Pengawasan kegiatan masyarakat serta keamanan lingkungan dimalam hari menjadi salah satu perhatian tim patroli terutama dalam masa pandemi seperti saat ini. Demi memberikan rasa aman Satbrimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor terus menggalakkan Patroli kamandahan menggunak...

Follow Us