Dansat Brimob Ikuti Giat “Polri Peduli Penghijauan” di Mapolda Kaltara
Published 10 January 2020 06:00 By Admin KaltaraBulungan – Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK hadiri giat Polri Peduli Penghijauan yang digelar oleh Polda Kaltara, pada tanggal 10 Januari 2020.
Kapolda Kalimantan Utara Brigjen Pol Drs Indrajit, S.H. memimpin apel pasukan dalam rangka kegiatan polri peduli penghijaun di lapangan apel Polda Kalimantan Utara di Jalan M.Yasin no.86 Bumi Rahayu yang dihadiri juga Oleh TNI-Polri dan Satpol PP Kaltara.
Meskipun cuaca hujan tidak menjadi penghalang kegiatan apel dan Penanaman Pohon di lingkungan Polda Kaltara. Dalam apel tersebut Kapolda Kaltara secara simbolis menyerahkan Bibit Pohon kepada perwakilan TNI-Polri yang hadir dalam apel tersebut.
Kapolda Kaltara dalam amanatnya menyampaikan kegiatan polri peduli penghijauan ini sebagai upaya Polri yang perduli dengan masa depan generasi mendatang, dengan menanam pohon berarti ikut menjaga ketersediaan oksigen di Bumi.
Usai Pelaksanaan Apel pasukan dilanjutkan dengan Penanaman Pohon di lingkungan Mapolda Kaltara yang di ikuti pula oleh Forkopimda Provinsi Kalimantan Utara, tamu undangan ,dan peserta apel. Setelah pelaksanaan Penanaman Pohon kegiatan dilanjutkan dengan menikmati hidangan yang disediakan Polda Kaltara yang pada saat ini bertepatan memperingati usia Polda Kaltara yang ke-2 tahun.