Brimob Kaltara Berikan Himbauan Dan Semprotkan Desinfektan Ke Pusat Perbelanjaan

Published 10 April 2020 06:00 By Admin Kaltara


Bulungan - Sehubungan dengan merebaknya penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19) di Indonesia, dan sebagai upaya peningkatan kewaspadaan serta pencegahan meluasnya wabah virus Covid-19 serta sebagai langkah antisipasi atau penceghan Virus Corona, personil Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara melakukan himbauan kepada warga desa Jelarai dengan menggunakan alat pengeras, Kamis (09/04/2020).

Melalui kesempatan ini Personil Brimob Kompi 1 ini memberikan himbauan bahwa, dengan merebaknya wabah virus corona disampaikan kepada warga masyarakat khususnya untuk selalu menjaga kebersihan diri, kurangi aktifitas diluar rumah, selalu mencuci tangan menggunakan sabun, kurangi mengunjungi tempat keramaian serta apabila ada gejala demam tinggi, sesak nafas, batuk, flu agar segera memeriksakan diri di Puskesmas terdekat.

Upaya ini dilakukan untuk membantu pemerintah dalam pencegahan penyebaran virus corona khususnya di Kabupaten Bulungan dengan cara selalu menjaga kebersihan diri, keluarga dan lingkungan. Selain memberikan himbauan Brimob Kompi 1 juga menyemprotkan desinfektan ke Pusat perbelanjaan yang mana tempat terebut seringkali dikunjungi masyarakat.

“Ini merupakan instruksi dari kapolri dan pemerintah kabupaten agar menggalakkan sosialisasi ke masyarakat untuk menjaga kesehatan dan kebersihan mencegah corona,”. Ucapnya.

 Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono,S.I.K melalui Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli, SIK menyampaikan, “agar masyarakat jangan panik adanya Virus Corona dan bersama-sama diharapkan melakukan pencegahan terhadap penyebaran virus tersebut, selain mencuci tangan juga warga diminta agar tidak bersentuhan kontak langsung antar warga. Menghindari pertemuan atau berkerumun dengan banyak orang juga dapat menghindari dan mencegah penyebaran Virus Corona”.


Batalyon Pelopor

Tim Patmor Brimob Kunjungi Pemukiman warga berikan himbauan terkait corona.

17 March 2020

Bulungan  - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif di wilayah hukum Kabupaten Bulungan Tim patmor Kompi 1 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli menyambangi warga dan memberikan himbauan terkait Kamtibmas serta tidak panik menghadapi isu virus corona, Senin (16/03/2020). Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Brigpol Khoirul Anam melaksanakan patroli ke wilayah sekitaran pemukiman warga yang berada di Jalan Rambutan Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara. Dalam patrolinya Tim Patmor menghampiri salah satu rumah warga yang berada di pemu...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Dansat Brimob Polda Kaltara pimpin Upacara Pembukaan Latihan Peningkatan Kemampuan Anti Anarkis

09 June 2020

Tarakan - Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara, melaksanakan Upacara Pembukaan Latihan Peningkatan Kemampuan Anti Anarkis bagi Personilnya di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Selasa (09/06/2020). Bertempat di lapangan apel Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kota Tarakan Kalimantan Utara, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satbrimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. Latihan peningkatan kemampuan ini sebagai bentuk profesiaonalisme Korps Brimob dalam membina kemampuan para personelnya. Kemampuan yang dilatihkan dalam kegiatan tersebut adalah Anti Anarkis, kemampuan ini merupa...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Latihan Scuba Diving Resmi Dibuka, Guna Tingkatkan Kemampuan Personel Brimob Kaltara

03 March 2021

Tarakan – Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, SIK, M.H.  resmi membuka pelatihan Scuba Diving bagi Personil Satbrimob Polda Kaltara. (3/3/2021). Demi meningkatkan profesionalitas serta kemampuan personel, Satuan Brimob Polda Kaltara menggelar pelatihan Scuba Diving bagi para personelnya. Kegiatan ini merupakan latihan peningkatan kemampuan personel yang mana dapat menunjang dalam pelaksaan tugas yang dihadapi. Materi latihan ini dirasa perlu mengingat tantangan tugas Korps Brimob tidak hanya di darat tetapi juga di air dan lokasi lainnya yang tak terduga. Selain itu penti...

Follow Us