of

Brimob Bersama Satwil Terus Jaga Perbatasan Wilayah Dalam Penerapan New Normal

Published 10 June 2020 14:55 By Admin Kaltara

Tana Tidung – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor bersama Satuan Kewilayahan menjaga ketat dijalur perbatasan antara Kabupaten Malinau dan Kabupaten Tana Tidung. Selasa (09/06/2020).

Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian keluar masuk Kabupaten Malinau dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19, sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara. Selain itu, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penerapan PSBB yang belum berakir serta Persiapan New Normal yang akan dilaksanakan di beberapa wilayah di Kaltara guna memotong rantai penyabaran covid-19. Dalam kegiatan ini beberapa instansi terkait terlibat dalam pengamanan yaitu personil gabungan TNI Polri, dinas Perhubungan dan petugas dari instansi terkait di Kabupaten Malinau.

Selain menjaga perbatasan, petugas juga mendata dan memeriksa barang bawaan yang dibawa. Tak ingin kecolongan, kegiatan ini dilaksanakan 24jam setiap harinya. Di pos pantau tersebut terdapat petugas medis ada satuan kewilayahan lainya  yang siap sedia melaksanakan penjagaan demi memotong rantai penyebaran covid-19.

 Ditemui di Mako Batalyon A Pelopor Bulungan, Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, SIK. dalam mempersiapkan menghadapi New Normal, menjaga perbatasan merupakan salah satu upaya dalam memotong penyebaran covid-19 . “dalam mempersiapkan menghadapi new normal, penjagaan perbatasan di Malinau dan KTT terus dilaksnakan sebagai upaya memotong penyebaran Covid-19 di Kaltara”. Ucapnya.

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Berikan Rasa Aman Jemaat saat beribadah di Gereja Bethany Tarakan

08 March 2020

Tarakan  – Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan patroli rutin untuk menciptakan situasi aman dan kondusif serta terpeliharanya stabilitas kamtibmas, terutama bagi masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah di beberapa gereja di wilayah Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Minggu 08/03/2020. Dalam kesempatan tersebut anggota Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan kegiatan patroli pengamanan ibadah umat Nasrani di Gereja Bethani Jalan Bhayangkara kecamatan Tarakan Barat Kota Tarakan . Tim Patmor Brimob melaksanakan patrol menggunakan kendaraan roda ...

Batalyon Pelopor

Apel Kesiapsiagaan Tanggap Bencana Kabupaten Nunukan diikuti TNI Polri dan Instansi terkait lainnya.

19 November 2020

Nunukan - Apel Kesiapsiagaan Tanggap Bencana digelar di Halaman Kantor Bupati Nunukan Provinsi Kalimantan Utara yang  diikuti oleh TNI Polri dan instansi terkait Kabupaten Nunukan. Kamis (19/11/2020). Bertindak sebagai Pimpinan Apel Pjs. Bupati Nunukan, apel kesiapsiagaan ini diikuti oleh para personel TNI Polri kewilayahan serta beberapa instasi terkait seperti Satuan Pol PP, BPBD, PMI dan Tagana. Pada apel yang digelar pukul 08.00 ini dihadiri pula oleh Sekda Kabupaten Nunukan , Kapolres Nunukan , Danlanal Nunukan , Danramil Kabupaten Nunukan, Danki Kotis Satgas Pamtas, Kajari Nunukan, Dank...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Personil Brimob Kaltara Kompak Rawat Bibit Pohon Yang Ditanam Di Sekitar Mako

19 January 2020

Tarakan – Dalam rangka “Polri Peduli Penghijauan” seluruh personil jajaran Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan giat penanaman Pohon di area Mako disetiap wilayah masing-masing. Selain bertujuan untuk mengurangi pemasanan global, Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperindah Markas Komandan Brimob yang berada di Provinsi Kalimantan Utara, Sabtu, 18/01/2020. Sampai saat ini sudah ratusan lebih bibit pohon yang ditanam di Mako Brimob baik yang berada di Kota Tarakan, Kabupaten Bulungan, Kabupaten Nunukan, dan Kabupaten Malinau. Untuk menindaklanjuti kelangsungan program yang sudah dilaksanakan,...

Follow Us