of

Bhayangkari Satbrimobda Kaltara Serahkan Masker dan Makanan untuk dibagikan kepada Masyarakat.

Published 17 April 2020 06:00 By Admin Kaltara


Tarakan -  PC. Bhayangkari Satbrimobda Kaltara serahkan bantuan masker dan makanan untuk  dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Jum’at, (17/04/2020).

Melihat dampak penyebaran Covid-19 sudah memberikan efek buruk bagi masyarakat terutama dalam perekonomian, Bhayangkari Satbrimobda Kaltara berinisiatif untuk menggelar Bhakti Sosial berbagi masker dan makanan kepada Masyarakat. Kegiatan ini merupakan hasil dari dapur umum bhayangkari Satbrimobda Kaltara yang sudah digelar sejak pukul 06.00 WITA. Tak lupa produk masker yang dibagikan merupakan hasil karya bhayangkari yang memiliki ketrampilan menjahit. Kegiatan yang direncanakan ini bekerjasama dengan personel Sarbrimob Polda Kaltara dalam pendistribusiannya.

Makanan dan Masker yang sudah disiapkan, diserahkan secara simbolis kepada Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan. Usai penyerahan personel langsung bergerak cepat mendistribusikan kepada Masyarakat Kota Tarakan. Dengan menggunakan mobil dobel cabin, bantuan ini ditargetkan kepada masyarakat yang membutuhkan dan masih beraktivitas di luar rumah untuk tetap bekerja.

Dengan dilaksanaknnya kegatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di wilayah Kota Tarakan. Terlebih lagi diterapkannya psycal distancing, work from home dan PSBB maupun kebijakan lainya memicu berkurangnya penghasilan beberapa masyarakat yang mengandalkan penghasilan harian.

Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, S.I.K. menyampaikan  apresiasi kepada Bhayangkari Satbrimobda Kaltara yang turut aktif membantu masyarakat yang terdampak pandemi covid-19. “Saya berikan apresiasi setinggi tingginya kepada Bhayangkari Satbrimobda Kaltara yang turut membantu masyarakat menghadapi pandemi Covid-19, semoga amal bhakti ini dapat berkah Allah SWT”. Ucapnya.

Ia menabahkan bahwa Satbrimob Polda Kaltara akan selalu siap mendukung setiap kegiatan kemanusiaan yang dilaksanakan. “Kami Satbrimob Polda Kaltara akan selalu siap mendukung kegiatan kemanusiaan yang diaksanakan untuk masyarakat Kalimantan Utara”. Imbuh Dansat Brimob.

Makosat

Dansat Brimob Polda Kaltara Pimpin Upacara Pembukaan Latihan Personil Bintara dan Tamtama Remaja Sat Brimob Polda Kaltara T.A 2025

07 July 2025

Tarakan - Kombes Pol Sarly Sollu, S.I.K., M.H. selaku Dansat Brimob Polda Kaltara pimpin langsung upacara pembukaan latihan Pembinaan Bintara dan tamtama remaja Angkatan 2025. Bertempat di Lapangan apel Mako Satbrimob Polda Kaltara, Senin (07/07).Upacara pembukaan ini menjadi awal dimulainya rangkaian pelatihan dan pembinaan yang bertujuan untuk membentuk fisik, mental, serta meningkatkan kemampuan dasar para personel remaja agar siap melaksanakan tugas sebagai anggota Brimob Polri yang profesional, humanis, dan tangguh di lapangan.Dalam amanatnya, Dansat Brimob menegaskan bahwa latihan ini bu...

Batalyon Pelopor

Sambangi Warga malinau Kota , Patmor Kompi 4 ajak Hidup Bersih

22 March 2020

Malinau  – Tim Patmor Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara dibawah piminan Aipda Aris Susanto sambangi warga sampaikan pesan kamtibmas serta mengajak Warga Malinau Kota Kabupaten Malinau Kalimantan Utara untuk tetap waspada dan hidup bersih. Sabtu (21/03/2020). Patroli Sambang merupakan salah satu tugas dan kewajiban yang harus dilaksanakan secara rutin oleh Kepolisian guna melaksanakan tindakan preventif mencegah tindak kriminalitas oleh Kepolisian dalam hal ini Brimob. Dengan bertujuan menjalin tali silaturahmi, serta mencari informasi yang berkembang di masyarakat, kali ini P...

Batalyon Pelopor

Cegah Covid-19, Bhayangkari Kompi 3 Racik Cairan Desinfektan

25 March 2020

Nunukan – Coronavirus atau covid 19 telah ditetapkan sebagai pandemi pada hari rabu (11/3) yang lalu oleh Word Health Organization (WHO) yang mana penyebaran virus ini udah mencapai 114 Negara dan salah satunya Indonesia. Berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemerintah Republik Indonesia terkait pencegahan penyebaran dan upaya-upaya pengobatan bagi warga yang sudah dinyatakan positif terpapar corona. Di Provinsi Kalimantan Utara sendiri sampai saat ini belum ada warganya yang dinyatakan positif namun untuk Pasien Dalam Pantauan (PDP) sudah ada dan menunggu hasilnya dari pusat. Melihat hal itu ...

Follow Us