of

Unit AWC Brimob Polda Kaltara Kembali semprotkan cairan Desinfektan di Kota Tarakan

Published 09 July 2021 00:00 By Admin Kaltara

Unit AWC Brimob Polda Kaltara Kembali semprotkan cairan Desinfektan di Kota Tarakan

 

Tarakan – Satuan Brimob Polda Kaltara kembali kerahkan mobil Armored Water Canon (AWC) untuk melakukan penyemporatan disinfektan di seputaran Kota Tarakan.  Kamis,  (08/07/2021).

 

Masa Pandemi Covid -19 yang belum selesai di wilayah Kalimantan Utara membuat instansi terkait tetap berupaya menangani dampak penyebaran virus tersebut. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara kembali semprotkan disinfektan sepanjang jalan Protokol Kota Tarakan. Penyemprotan  ini tersebut terdiri dari  1 unit Armored Water Canon(AWC) dan 1 Unit mobil Public Addres. Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 Wita tersebut dipimpin oleh Danki II BAtalton A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara Ipda Didi Mulyadi. Kegiatan ini dilaksanakan dalam upaya pencegehan terhadap penyebaran Covid-19 atau Virus Corona di Kota Tarakan.

 

Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Muhajir, S.I.K..M.H mengatakan, penyemporatan disinfektan menggunakan mobil Armored Water Canon (AWC) ini merupakan upaya Instasi terkait untuk menekan penyebaran virus Covid-19.

 

"Penyemprotan disinfektan menggunakan mobil AWC ini merupakan upaya kami sebagai salah satu garda terdepan penanganan Covid-19 dan menekan penyebarannya," Kata Kombes Pol Muhajir, S.I.K..M.H

 

Dansat Brimob menambahkan  bahwa di dalam masa pandemic seperti ini tetap kita selalu waspada dengan melakukan kegiatan pencegahan. “Dengan terus melakukan upaya pencegahan seperti penyemprotan ini, Kita mewaspadai penyebaran khususnya di Kota Tarakan ,”Kombes Pol Muhajir, S.I.K..M.H

 

 

Adapun wilayah yang menjadi sasaran penyemprotan disinfektan menggunakan mobil Armored Water Canon (AWC) kali ini diseputaran jalan protokol antara lain jalan Bhayangkara, sepanjang jalan Mulawarwan,jalan Yos Sudarso,jalan area depan Bandara Juwata Tarakan dan  kembali ke Mako Brimob.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Terus Berikan Himbauan, Patroli Brimob Kunjungi Pasar

19 September 2020

Tarakan  – Meningkatnya kasus Covid-19 di seluruh Indonesia mengharuskan pemerintah memantau berjalannya protokol kesehatan di masyarakat. Demi menekan tingginya angka kasus tersebut berbagai upaya dilakukan oleh instansi terkait untuk mengatasinya. Menyikapi hal tersebut Satbrimob Polda Kaltara memerintahkan jajarannya untuk lebih menggalakkan  patroli memberikan himbauan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Personel menjelaskan secara detail seperti social distancing, mencuci tangan, menggunakan masker dan lainnya untuk memberikan pemahaman terkait pentingnya Protokol kesehatan dal...

Batalyon Pelopor

Perkuat Sinergitas, Brimob Kaltara Sambangi Kompi B 613/RJA Tanjung Selor

09 December 2019

Tarakan – Guna memperkuat sinergitas dan menjaga tali silaturahmi antara Kepolisian dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI), Tim Patmor Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda  Kaltara menyambangi Kompi B Raider 613/RJA Tanjung Selor, Minggu, 08/12/2019. Dibawah pimpinan Aipda Henru Jikson, tim patmor Kompi 1 Batalyon A Pelopor menyambangi Mako Kompi B Raider 613/RJA Tanjung Selor guna berkoordinasi terkait kemanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Tanjung Selor. “kami datang untuk melaksanakan koordinasi berkaitan dengan keamanan wilayah serta untuk meningkatkan sinergitas kami B...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Brimob Kaltara Laksanakan Penanaman Bibit Pohon Guna Penghijauan Dan Keindahan Makosat Brimob

03 January 2020

Tarakan - Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara dibawah pimpinan langsung Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK laksanakan giat  penanaman  bibit pohon dalam rangka untuk penghijauan dan keindahan di lahan Satbrimob Polda Kaltara. Penanaman pohon dilakukan di sela-sela waktu siaga dalam rangka Operasi Aman Nusa II, Seluruh personil melaksanakan standby Force jika sewaktu-waktu di wilayah Kota Tarakan terjadi bencana alam. Dansat Brimob Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan, penanaman pohon dilakukan selain untuk keindahan mako juga untuk mencegah erosi tanah ya...

Follow Us