of

Tim Patmor Brimob Kaltara ajak Remaja untuk menghindari miras dan narkoba

Published 31 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nayaman dan kondusif, Tim patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Malam menyambangi warga di malam hari dan memerikan himbauan terkait Kamtibmas di wilayah hukum Kota Tarakan, Kamis (30/01/2020).

Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Bripka Marthinus Lamapaha melaksanakan patroli ke wilayah sekitaran pemukiman warga yang berada di Jalan Mulawarman Kota Tarakan Kalimantan Utara. Dalam patrolinya Tim Patmor menemui sekumpulan remaja yang sedang nongkrong dipinggiran, terlihat kerumunan remaja tersebut masih saja berada diluar rumah pada jam malam yang rawan terjadinya tinda kejahatan.

Tim Patmor langsung menasehati para remaja tersebut dan memastikan bahwa remaja tersebut tidak sedang mabuk-mabukan, senjata tajam, apalagi memakai narkoba. Karena waktu yang sudah terlalu malam, tim patmor pun membubarkan kerumunan remaja tersebut untuk pulang kerumah masing-masing.

Dansat Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengatakan bahwa,”malam hari merupakan waktu yang rawan, banyak tindak kejahatan yang dimanfaatkan para pelaku tindak Kriminal, sebagai tindakan preventif Kepolisian, Brimob rutin melaksanakan Patroli malam guna mencegah tindak kejahatan di wilayah Kota Tarakan,” jelas Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Kombes Pol Heri Sulesmono Resmikan PKBB Derah Kaltara

01 December 2019

Tarakan – Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK mengukuhkan Paguyuban Keluarga Besar Brimob (PKBB) daerah Kalimantan Utara, Selasa (12/11/2019). PKBB adalah merupakan salah satu komponen bangsa dalam wadah Keluarga Besar Brimob, disamping warakawuri dan putra – putri serta PNS Brimob Polri dan Keluarganya yang memiliki tujuan dari Paguyuban ini adalah untuk mempererat tali persaudaraan Keluarga Besar Polri utamanya Korps Brimob di Nusantara. Bahwa dalam pengertian yang lebih luas, Paguyuban Keluarga Besar Brimob merupakan anggota dari Keluarga Besar Polri yang tet...

Batalyon Pelopor

Brimob Polda Kaltara Giatkan Patroli Malam, Cegah Tindak Kejahatan

10 February 2020

Nunukan - Cegah kejahatan di malam hari, Brimob Kompi 2 Batalyon a Pelopor gencarkan patroli kawasan pemukiman warga masyarakat. Personil Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara menggencarkan kegiatan patroli malam di sejumlah titik diwilayah Kota Tarakan dengan menggunakan kendaraan bermotor, Minggu, 10/02/2020. Tim Patmor Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor melaksanakan giat patroli malam bertujuan untuk memastikan kemanan dan ketertiban di daerah Kampung Satu Skip, Tarakan Tengah, Kota Tarakan   Tim patmor Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara yang dipimp...

Batalyon Pelopor

Brimob Kaltara Kunjungi Vihara Pantau Situasi Hari Raya Waisak

08 May 2020

Tarakan – Patroli Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Mengunjungi vihara-vihara di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Kamis, 07 Mei 2020. Dalam rangka memberikan himbauan serta menjaga masyarakat agar terhindar dari paparan Covid-19 saat peringatan Hari Raya Waisak Umat Budha, Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor terus melakukan patrolinya di Vhara -vihara wilayah Kota Tarakan. Adapun Vihara yang dikunjungi antara lain Vihara Tantrayana Zhen fo zong kasogatan Indonesia di Kampung Bugis dan Vihara Surya Maitreya Di Sebengkok. Dengan menggunakan kendaraan bermotor tim patmor berkeliling mengunj...

Follow Us