of

Quick Respon Brimob Kaltara, Cepat Amankan TKP Tindak Pidana Penganiayaan Dengan Senjata Tajam

Published 08 August 2020 18:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Personel Patmor Satbrimob Polda Kaltara bergerak cepat usai terjadi tindak pidana penganiayaan dengan senjata tajam di Kota Tarakan. Jum’at (07/08/2020).

Mendengar telah terjadi keributan oleh masyarakat, Satuan Brimob Polda Kaltara langsung bergegas menyiapkan personel Patroli untuk segera menuju tempat kejadian perkara (TKP) yang berlokasi di Rt.06 Kelurahan Karang Rejo Kecamatan Tarakan Barat Kota Tarakan. Dengan menggunakan perlengkapan sesuai dengan SOP yang ada, Personel patmor yang dipimpin Bripka Kadek Pariasa segera membackup Satuan kewilayahan yang juga berada dilokasi.

Diduga berawal dari pengeroyokan, kejadian merembet hingga terjadinya penikaman kepada salah satu korban. Demi meminimalisir hal yang tidak diinginkan Personel Brimob mengamankan lokasi dan membantu Polres Tarakan dalam menangani kejadian ini.

Kabag Ops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok P. Nababan S.H. mengatakan bahwa mendengar informasi dari satuan intel kami segera menyiapkan personel untuk diterjunkan di lokasi. “setelah mendapatkan informasi dari Intel, Kami lansung bergegas menyiapkan personel untuk diterjunkan di lokasi”, singkatnya.

Dengan penanganan cepat oleh pihak Kepolisian wilayah kejadian ini dapat segera ditangani. Tersangka sudah diamankan sehingga tidak terjadi keributan lebih lanjut. Satbrimob yang berada di lokasipun dapat segera menenangkan dan membubarkan masa yang mulai berkerumun usai kejadian tersebut. Hingga saat ini kasus penganiayaan dengan menggunakan senjata tajam sudah ditangani di ranah hukum oleh Polres Tarakan.

Ditemui di Mako Satbimob Kaltara Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, S.I.K. mengatakan bahwa quick respon Brimob merupakan hal yang yang utama dalam membackup satuan kewilayahan. “Quick Respon Brimob Polri merupakan hal yang utama dalam membackup satuan kewilayahan dalam menangani tindak pidana maupun kejadian lainnya”, tegasnya.

 

Batalyon Pelopor

Siap Amankan Nataru, Brimob Kaltara Ikuti Apel Gelar Pasukan OPS Lilin Kayan 2019 Di Nunukan

20 December 2019

Nunukan - Bertempat di Lapangan Tribrata Polres Nunukan Polda Kaltara hari Kamis pukul 08.00 Wita OPS Lilin Kayan 2019 di wilayah Hukum Polres Nunukan di Gelar, 19/12/2019. Selain dari Brimob Kompi 3 Batalyon A Pelopor, upacara gelar pasukan juga melibatkan Peserta Gelar baik dari TNI- Polri, instansi pemerintah seperti Dishub Darat dan Laut, Pemadam Kebakaran,Satpol PP, Senkom Mitra polri, Bea Cukai ,Basarnas dan imigrasi Nunukan. Adapun Tamu Undangan yang Mengikuti Pembukaan Gelar Pasukan OPS Lilin Kayan 2019 diantaranya Yang mewakili dari Dandim Nunukan , Lanal Nunukan, Kepala Sat Pol PP N...

Batalyon Pelopor

Tangkal Virus Corona, Brimob Kompi 1 Bagikan Masker

14 March 2020

Tanjung Selor - Ratusan masker dibagikan personil Satuan Brimob Polda Kaltara Kompi 1 Batalyon A Pelopor kepada masyarakat yang melaksanakan aktifitasnya di Pelabuhan Speed Boat Kayan 2 Jl. Sabanar Lama Tanjung Selor Kab. Bulungan Provinsi Kalimantan Utara., Sabtu (14/3/2020). Pembagian masker dilakukan sebagai upaya menjaga kesehatan masyarakat di tengah mewabahnya virus Corona. Masyarakat yang baru datang dari luar Bulungan dengan menggunakan speed menjadi sasaran pembagian masker. Tak hanya membagikan, personil Brimob pun tak lupa menyelipkan pesan bagi masyarakat untuk menjaga kesehatan m...

Ziarah Rombongan Brimob Kaltara Dalam Rangka HUT Brimob Ke-74

01 December 2019

Tarakan - Personel Satuan Brimob Polda Kaltara dibawah pimpinan Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK beserta bhayangkari melaksanakan Ziarah Rombongan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dwikora Kota Tarakan dalam rangka HUT Korps Brimob Polri ke 74, Rabu (13/11). Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK yang memimpin langsung ziarah rombongan tersebut menyebutkan tujuan ziarah ini untuk mengenang dan menghormati jasa jasa para pahlawan yang telah berjuang demi Kemerdekaan Republik Indonesia yang saat ini kita tinggal menikmati Kemerdekaan tersebut. "Kita sebagai generasi penerus harus t...

Follow Us