Petugas Gabungan Covid-19 Lakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh Di Kabupaten Bulungan
Published 02 July 2020 14:04 By Admin Kaltara
Bulungan – Patroli Gabungan Covid-19 Satuan Brimob Polda Kaltara melalui Kompi 1 Pelopor bersama Satuan kewilayahan laksanakan pemeriksaan suhu tubuh kepada masyarakat yang sedang melaksanakan Aktivitas. Kamis (02/07/2020).
Berjalannya kegiatan masyarakat ditengah masa pandemi diperlukan kedisiplinan terkait protokol kesehatan. Dengan segala upaya pemerintah dan TNI Polri untuk mendisiplinkan masyarakat untuk tetap waspada agar tidak terpapar oleh covid-19. Sebagai tindakan preventif Instansi terkait di Kabupaten Bulungan melaksanakan pemeriksaan suhu tubuh menggunakan Thermal Gun di tempat-tempat keramaian di tengah aktivitas masyarakat. Dalam kegiatan ini petugas juga memberikan himbauan agar selalu menggunakan masker saat bepergian atau beraktivitas.
Patroli gabungan ini terdiri dari Personel Satbrimob Polda Kaltara, Personel TNI Kabupaten Bulungan , Satuan Polisi pamong Praja dan petugas kesehatan yang berada di Kabupaten Bulungan. Dengan pengawasan yang ketat diharapkan penyebaran pandemi covid-19 di Kalimantan Utara dapat segera terselesaikan. Kegiatan ini rencananya akan terus dilakukan sebagai upaya TNI Polri dan Pemerintahan dalam menekan penyebaran Covid-19
Danki 1 Yon A Pelopor Iptu Budi Utomo menyampaikan Kompi 1 Pelopor terus berkoordinasi dengan baik bersama satuan kewilayahan untuk mengendalikan pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Bulungan. “Kami bersama Satuan TNI-Polri dan pemerintahan terus berkoordinasi untuk melaksanakan kegiatan pendisiplinan masyarakat sebegai upaya untuk menekan penyebaran covid-19 di kabupaten Bulungan.” tegasnya.
Batalyon Pelopor
30 June 2020
Tarakan – Patroli Brimob melalui Kompi 2 Yon A Pelopor mengajak masyarakat untuk patuhi protokol kesehatan i Kota Tarakan Kalimantan Utara. Selasa (30/6/2020).
Aktivitas masyarakat sudah berjalan seperti biasanya harus mendapatkan pengawasan ketat terkait protokol kesehatan. Kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang berlaku harus benar benar dijalankan guna menghindari paparan Covid-19. Untuk itu Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan Patroli guna menghimbau dan mengajak masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan seperti social distancing, mencuci tangan, menggunakan mas...
Batalyon Pelopor
29 May 2020
Tana Tidung – Personil Brimob Kompi 4 Batalyon A Pelopor bersama TNI- Polri dan Dinas Pehubungan melakukan pengecekan pengemudi kendaraan dijalur perbatasan antara Kabupaten Malinau dan Kabupaten Tana Tidung, Kamis (28/5/2020).
Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan masyarakat yang hendak bepergian keluar atau ke Kabupaten Malinau dalam keadaan sehat dan tanpa adanya Gejala Covid 19, sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19 di Provinsi Kalimantan Utara. Selain itu, kegiatan ini sebagai tindak lanjut dari penerapan PSBB di beberapa wilayah di Kaltara guna memotong rantai penyabara...
Batalyon Pelopor
15 June 2020
Nunukan – Kompi 3 Yon A Por melaksanakan Apel Sinergitas bersama TNI Polri Kabupaten Nunukan dalam rangka mengawal pelaksanaan New Normal dan Pilkada Tahun 2020 di wilayah Kabupaten Nunukan. Senin (15/05/2020).
Persiapan TNI Polri dalam menghadapi tantangan tugas kedepan memang harus sudah disiapkan sejak dini, masa pandemi covid-19 yang belum tuntas menjadi tantangan tersendiri khususnya aparatur negara yang menjadi garda terdepan. Meskipun demikian dengan semangat dan sinergitas yang ada, TNI Polri selalu siap menghadapi agenda yang sudah didepan mata seperti mengawal pelaksanaan New Normal...