of

Penghijauan Mako, Brimob Kompi 1 Laksanakan Giat Penanaman Pohon

Published 04 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Bulungan – Brimob kompi 1 Batalyon A Pelopor menggelar aksi penanaman pohon dalam rangka Penghijauan dan keindahan mako, Jum’at (3/1/2020).

Proses penanaman pohon tersebut dilakukan secara serentak di jajaran Satbrimob Polda Kaltara sesuai dengan petunjuk dan arahan Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. “Penanaman pohon di lingkungan Mako, merupakan instruksi Kapolri untuk menghijaukan lingkungan. Salah satunya dilakukan oleh seluruh jajaran Satbrimob Polda Kaltara,” kata Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Diakuinya, penanaman pohon tersebut dilakukan sebagai upaya mencegah berbagai bencana alam. “Salah satu tujuannya untuk mencegah banjir, tanah longsor, serta mengurangi polusi yang memberikan efek positif bagi manusia,” ungkapnya.

“Jenis pohon yang kita tanam variatif, di antaranya pohon Rambutan dan Durian. Selanjutnya kita akan tanam di lokasi lain di luar mako,” jelasnya.

“Kita akan laksanakan dengan senang hati dan ikhlas demi kebaikan serta kelangsungan hidup ekosistem dan lingkungan untuk generasi mendatang, bukan semata untuk pujian maupun penghargaan,” pungkasnya.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Paroli Skala Besar Brimob Kaltara Pastikan Keamanan Kota Tarakan

20 December 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara terus memantau situasi kamtibmas dengan menggelar patroli skala besar pasca pelaksanaan pemilu dalam Operasi Mantap Praja Kayan 2020 di Provinsi Kaltara. Sabtu Malam (19/12/2020). Personel Satbrimob Polda Kaltara terus mengingkatkan kewaspadaan dengan terus menggelar patroli skala besar di Kota Tarakan. Dengan mengerahkan seluruh personel Brimob patroli kali ini menggunakan kendaraan dinas R2, R4 dan R6 untuk mengunjungi beberapa titik rawan. Patroli ini ditujukan untuk menjaga keamanan dalam masa penghitungan suara dalam pemilukada Provinsi Kaltara. Bawaslu ...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Memantau Situasi Kamtibmas, Brimob Sambangi Posko Operasi Lilin Kayan 2020

23 December 2020

Tarakan  – Tim Patroli Satbrimob Polda terus menggelar patroli dalam rangka pengamanan natal dan tahun baru di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Rabu, 23 Desember 2020. Personil Gabungan dari Kompi 2 Batalyon A Pelopor bersama Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltara terus menggelar patroli pengamanan dalam operasi Lilin Kayan 2020. Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengunjungi pos-pos yang ada di wilayah Tarakan. Dengan menggungakan persenjataan lengkap Tim patroli yang dipimpin Bripka Agus Priyanto berkoordinasi dengan personel Polres Tarakan yang ada dilokasi untuk mematikan kondusifitas kamti...

Makosat

Wadansat Brimob Polda Kaltara Hadiri Pembukaan Turnamen Bulu Tangkis Danlantamal XIII Cup

17 February 2020

Tarakan - Wakil Komandan Satuan Brimob Polda Kaltara AKBP Sutrisno hady Santoso, SIK menghadiri Pembukaan Turnamen Bulu Tangkis Danlantamal XIII Cup di Lapangan Badminton Naga Mas Kota Tarakan, Kamis 13/02/2020. Kegiatan yang di buka langsung oleh Danlantamal XIII Laksma TNI Judijanto, M.Si., M.A. ini dihadiri oleh beberapa pejabat instantsi yang ada di Kota tarakan seperti diantaranya adalah Dansat Brimob Polda Kaltara Kombespol Heri Sulesmono,SIK di wakili Wadansat Brimob Polda Kaltara AKBP Sutrisno Hady Santoso,SIK, Danlanud ANB Tarakan Kolonel Pnb Heri Kris Dri Handaka,S.Sos.,M.M, Dandim ...

Follow Us