of

Penghijauan Mako, Brimob Kompi 1 Laksanakan Giat Penanaman Pohon

Published 04 January 2020 06:00 By Admin Kaltara

Bulungan – Brimob kompi 1 Batalyon A Pelopor menggelar aksi penanaman pohon dalam rangka Penghijauan dan keindahan mako, Jum’at (3/1/2020).

Proses penanaman pohon tersebut dilakukan secara serentak di jajaran Satbrimob Polda Kaltara sesuai dengan petunjuk dan arahan Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. “Penanaman pohon di lingkungan Mako, merupakan instruksi Kapolri untuk menghijaukan lingkungan. Salah satunya dilakukan oleh seluruh jajaran Satbrimob Polda Kaltara,” kata Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Diakuinya, penanaman pohon tersebut dilakukan sebagai upaya mencegah berbagai bencana alam. “Salah satu tujuannya untuk mencegah banjir, tanah longsor, serta mengurangi polusi yang memberikan efek positif bagi manusia,” ungkapnya.

“Jenis pohon yang kita tanam variatif, di antaranya pohon Rambutan dan Durian. Selanjutnya kita akan tanam di lokasi lain di luar mako,” jelasnya.

“Kita akan laksanakan dengan senang hati dan ikhlas demi kebaikan serta kelangsungan hidup ekosistem dan lingkungan untuk generasi mendatang, bukan semata untuk pujian maupun penghargaan,” pungkasnya.

Batalyon Pelopor

Brimob Kompi 2 Laksanakan Patroli Pengamanan dalam Ops Ketupat serta menghimbau masyarakat.

08 May 2020

Tarakan – Personel Kompi 2 Batalyon A Pelopor melaksanakan pengamanan di Pos Pantau Operasi ketupat 2020 bersama satuan kewilayahan di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Kamis, (07/05/2020). Memasuki bulan Ramadan, seluruh jajaran Kepolisian sudah menjadi rutinitas dalam melaksanakan Operasi Ketupat di seluruh Indonesia tak terkecuali di wilayah Kalimantan Utara. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara bersama Polres Tarakan memantau situasi di pos pantau Ops Ketupat yang berada di wilayah Kota Tarakan. Meskipun dalam Ramadhan tahun ini tidak seperti biasanya dikarenakan pandemi covid-19 namun kewaspada...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Dansat Brimob Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Tangani Dampak Pandemi Covid-19

11 April 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara memberikan bantuan kepada masyarakat guna menangani dampak pandemi Covid-19 di wilayah Kota Tarakan Kalimantan Utara. Sabtu (11/04/2020). Pandemi Covid-19 memang memberikan dampak nyata bagi berbagai kalangan masyarakat di Indonesia maupun mancanegara. Selain dari segi kesehatan, perekonomian masyarakat juga merasakan efek buruk karena pandemi virus tersebut. Berhentinya beberapa kegiatan masyarakat  menimbulkan berkurangnya penghasilan dari para pekerja harian maupun kalangan pekerja lainya. Kali ini, Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol. Heri Sulesmono, S...

Batalyon Pelopor

Patroli Brimob Himbau Masyarakat Untuk Gunakan Masker Di Tempat Umum

27 June 2020

Tarakan  – Patroli Brimob melalui Kompi 2 Yon A Pelopor berikan himbauan terkait protokol kesehatan pada saat berada di tempat umum. Jum’at (26/6/2020). Penerapan New Normal untuk memulihkan kondisi perkenomian masyarakat sudah di mulai secara perlahan di Kota Tarakan. Sejumlah aktivitas masyarakat sudah berjalan seperti biasanya namun dengan pengawasan ketat protokol kesehatan . Dengan demikian kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan yang berlaku harus benar benar diterapkan guna menghindari paparan Covid-19. Untuk itu Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan Patroli Gabungan g...

Follow Us