of

Himbau Warga, Patroli Gabungan menyisir Wilayah Juwata Laut

Published 24 March 2020 06:00 By Admin Kaltara

Tarakan – Patroli Gabungan Satuan Brimob Polda Kaltara bersama Satuan kewilayahan berikan himbauan untuk tetap dirumah kepada Masyarakat Juwata Laut Kota Tarakan. Selasa (24/03/2020).

Himbauan pemerintah seperti social distancing dan mengurangi kegiatan diluar rumah untuk menghindari paparan covid-19 diarasa berat bagi sebagian masyarakat Indonesia. Menindak lanjuti hal tersebut, Satbrimob Polda Kaltara bersama satuan kewilayahan melaksanakan Patroli Gabungan guna menghimbau masyarakat untuk tetap tinggal dirumah dan menghindari aktivitas diluar. Kegiatan ini dilaksakan karena masih banyaknya masyarakat yang membandel dengan tetap beraktivitas diluar rumah.

Patroli gabungan ini dilaksanakan di dua titik salah satunya di Juwa Laut Kota Tarakan, melibatkan Satuan Kewilayahan dan Satuan Brimob. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara mengerahkan 1 Regu yang dipimpin oleh Aipda Koko Kurniawan. Rute patroli ini menyisir setiap titik-titik keramaian yang berada Wilayah Juwata Laut di Kota Tarakan.

Ditemui di Mako Satbrimob Polda Kaltara Dansat Brimob Polda Kaltara menerangkan Patroli gabungan ini dilaksanakan di dua titik salah satunya di Wilayah Juwata Laut guna memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengurangi aktivitas diluar. “Patroli gabungan ini dilaksanakan di dua titik salah satunya di wilayah Juwata Laut guna memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengurangi aktivitas diluar” ucap dansat Brimob.

Semoga dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh pemerintah dan Kepolisian dapat memberikan kesadaran kepada masyarakat akan bahaya virus tersebut, serta membantu Indonesia cepat pulih dari pandemi virus Covid-19.  

Batalyon Pelopor

Ikut Andil Dalam Operasi Yustisi, Brimob Kaltara Utamakan Penertiban Protokol Kesehatan

18 March 2021

Nunukan – Pandemi Covid-19 yang masih menghantui menjadi hal yang sangat diwaspadai setiap lapisan. Dalam hal ini tim gabungan TNI, Polri, Pamong Praja dan instansi terkait gencar melakasanakan Operasi Yustisi untuk mendisiplinkan warga yang masih tidak mematuhi penggunaan masker ditempat umum. Selain itu juga dalam operasi ini tim gabungan melakukan razia senjata tajam dan obat-obatan terlarang. Bertempat di Polsek Nunukan yang berada tepat di depan Alun-Alun Kabupaten Nunukan sebanyak 30 anggota tim gabungan dikerahkan untuk melakukan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan dalam hal ini...

Batalyon Pelopor

Pastikan keamanan, Patmor Brimob Kunjungi Objek Vital

29 January 2020

Tarakan-Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan kriminalitas di wilayah Hukum Polda Kaltara, Personel Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara terus melaksanakan patroli ke obyek vital di wilayah Kota Tarakan Kalimantan Utara, (Rabu 29/01/2020). Objek vital merupakan salah satu fasilitas umum yang sangat penting guna menunjang kegiatan masyarakat pada umumnya. Dengan dukungan aparat keaman diharapkan bisa memberikan rasa aman dalam pengoperasionalannya. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara mengarahkan personeln...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana

Patroli Sambang Ajak Masyarakat Menjaga Kamtibmas Dan Laksanakan Protokol Kesehatan

17 October 2020

Tarakan  – Personel Satuan Brimob Polda Kaltara melaksanakan patroli sambang warga serta berikan himbauan terkait protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah Kota Tarakan. Sabtu  (17/10/2020). Pada masa pandemi seperti saat ini Kepolisian selain dituntutuntuk menjaga kamtibmas juga sebagai garda terdepan dalam menangani pancemi covid-19. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara melalui Kompi 2 Batalyon A Pelopor dan Detasemen Gegana melaksanakan Patroli sambang memberikan himbauan untuk mematuhi protokol kesehatan masyarakat dan waga yang berada di Pamusiaan Tarakan Tengah Kota Tarakan. Selain it...

Follow Us