of

Dansat Brimob Polda Kaltara pimpin Upacara Pembukaan Latihan Peningkatan Kemampuan Anti Anarkis

Published 09 June 2020 13:53 By Admin Kaltara

Tarakan - Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara, melaksanakan Upacara Pembukaan Latihan Peningkatan Kemampuan Anti Anarkis bagi Personilnya di Mako Satbrimob Polda Kaltara, Selasa (09/06/2020).

Bertempat di lapangan apel Mako Satbrimob Polda Kaltara, Kota Tarakan Kalimantan Utara, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satbrimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. Latihan peningkatan kemampuan ini sebagai bentuk profesiaonalisme Korps Brimob dalam membina kemampuan para personelnya. Kemampuan yang dilatihkan dalam kegiatan tersebut adalah Anti Anarkis, kemampuan ini merupakan salah satu dari sekian banyak kemampuan yang dimiliki oleh Korps Brimob Polri. Anti Anarkis merupakan kemampuan Korps Brimob Polri dalam menangani kerusuhan massa yang menjurus ke tindakan anarkis dan penjarahan. Latihan ini dirasa sangat dibutuhkan dikarenakan dalam kesiapan Pasukan Brimob ditengah pandemi Covid-19 harus disiapkan secara matang termasuk hal yang terburuk.

Pandemi covid -19 sudah melanda bangsa Indonesia dan dunia dalam beberapa bulan terakir, sehingga memungkinkan sekali terjadi krisis yang dapat terjadi sewaktu waktu. Dengan terlaksananya latihan ini diharapkan para personel dapat menerapkannya dalam setiap pelaksanaan tugas yang akan dihadapi, serta menjadikan Brimob yang profesional dan siap menghadapi tantangan tugas yang semakin berat.

Pada kesempatan tersebut, Kombes Pol. Heri Sulesmono, SIK. menekankan kepada para personel, agar serius dalam latihan, Karena kesiapan Korps Brimob Polri sangat dibutuhkan dalam menghadapi kondisi terburuk. "Diharapkan personel terus berlatih dengan serius , karena kesiapan kita sangat dibutuhkan dalam menghadapi kondisi terburuk ditengah pandemi Covid-19." ucap Komandan Satbrimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK.

Batalyon Pelopor

Brimob Bersama satuan Kewilayahan Kab. Bulungan kembali himbau masyarakat di malam minggu

03 May 2020

Tarakan – Patroli Gabungan Batalon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltara bersama Satuan kewilayahan kembali menghimbau Masyarakat di malam minggu di wilayah Kabupaten Bulungan. Sabtu, (02/05/2020). Malam minggu merupakan waktu dimana keramaian biasanya terjadi di beberapa titik di Kabupaten Bulungan. Menyikapi penyebaran Covid-19 yang semakin menghawatirkan di Indonesia membuat pemerintah menerapkan siaga virus tersebut. Sejumlah aturan mulai diterapkan dibeberapa daerah di Kaltara seprti PSBB dan lainnya. Untuk kesekian kalinya  Instansi terkait di Kabupaten Bulungan melaksanakan Patroli Gab...

Batalyon Pelopor Makosat

Dansat Brimob Ikuti Giat “Polri Peduli Penghijauan” di Mapolda Kaltara

10 January 2020

Bulungan – Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK hadiri giat Polri Peduli Penghijauan yang digelar oleh Polda Kaltara, pada tanggal 10 Januari 2020. Kapolda Kalimantan Utara Brigjen Pol Drs Indrajit, S.H. memimpin apel pasukan dalam rangka kegiatan polri peduli penghijaun di lapangan apel Polda Kalimantan Utara di Jalan M.Yasin no.86 Bumi Rahayu yang dihadiri juga Oleh TNI-Polri dan Satpol PP Kaltara. Meskipun cuaca hujan tidak menjadi penghalang kegiatan apel dan Penanaman Pohon di lingkungan Polda Kaltara. Dalam apel tersebut Kapolda Kaltara secara simbolis menyerahkan ...

Makosat

Personel Subsatgas Jibom OMP Kayan 2024 Laksanakan Sterilisasi Lokasi Debat ke 3 Pilkada Kaltara

08 November 2024

Pelaksanaan debat ke 3 (tiga) Pilkada Kaltara tahun 2024 dilaksanakan di Gedung bulutangkis Handal Kecamatan Tanjung Selor Hilir Kabupaten Bulungan Provinsi Kaltara.   Sebagai langkah pencegahan, Subsatgas Jibom melaksanakan Sterilisasi lokasi debat baik didalam gedung dan diluar gedung dengan menggunakan peralatan khusus diantaranya mirror set, metal detoctor dan peralatan lainnya. Kamis (07/11/2024).   Ipda Korniawan Bayu S selaku Katim Sterilisasi mengatakan bahwa sterilisasi itu bertujuan untuk mendeteksi dan mengantisipasi adanya ancaman berupa bahan peledak (Handak), bom, atau zat kimia ...

Follow Us