of

Brimob Mengajak Masyarakat Rajin Mencuci Tangan di Tempat Umum

Published 23 July 2020 15:06 By Admin Kaltara

Tarakan  – Patroli Motor Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara mengajak masyarakat untuk rajin mencuci tangan dan patuhi protokol kesehatan. Rabu Malam (22/07/2020).

Adaptasi kebiasaan baru merupakan upaya pemerintah dalam menghadapi pandemi covid-19 dan memulihkan kembali perekonomian masyarakat. Dengan demikian hidup sehat sesuai dengan protokol kesehatan merupakan hal penting yang harus diterapkan masyarakat. Kali ini patroli gabungan mengunjungi beberapa tempat keramaian untuk mengajak masyarakat patuhi protokol kesehatan salah satunya dengan mencuci tangan. Personel Satbrimob Polda Kaltara yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa II mengajak masyarakat yang ditemuinya untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah memasuki tempat Perbelanjaan yang ada di Kota Tarakan.  Selain itu Personel juga mengingatkan kepada masyarakat untuk membiasakan diri mematuhi protokol kesehatan karena masa pandemi yang belum berakhir.

Patroli ini terdiri dari satu regu personel Brimob Kompi 2 Pelopor ini dipimpin oleh Aipda Erwin Pribadi. Selain tempat-tempat  keramaian yang menjadi sasaran, patroli ini juga memantau objek-objek vital dan tempat lainnya yang menjadi pusat berkumpulnya masyarakat untuk lebih memperhatikan protokol kesehatan.

Danyon A Pelopor AKBP Irwan Yuli Prasetyo, S.I.K. mengatakan dengan mengajak langsung masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan diharapkan masyarakat terbiasa dengan adaptasi kehidupan baru. “Dengan mengajak langsung dan mencontohkan cara menerapkan protokol yang baik dan benar diharapkan masyarakat dapat memahami dan lebih waspada saat berada di tempat umum.” Ucap Danyon A Pelopor.

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Satbrimob Polda Kaltara laksanakan Sosialisasi HIV & AIDS dan pemeriksaan kesehatan bagi Personel

27 January 2020

Satbrimob Polda Kaltara laksanakan Sosialisasi HIV & AIDS dan pemeriksaan kesehatan bagi Personel Tarakan - Satuan Brimob Polda Kaltara melaksanakan sosialisasi HIV&AIDS serta pemerikasaan kesehatan bagi Personel di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan Kalimantan Utara, Senin (27/01/2020). Kesehatan merupakan aset berharga bagi setiap orang, tak terkecuali personel Brimob yang selalu dituntut tampil prima dalam setiap pelaksanaan tugas. Kali ini seksi Kesjas Satbrimob Polda Kaltara bekerja sama dengan Puskesmas Karang Rejo dan dinas Kesehatan Kota Tarakan menggelar Sosialis...

Batalyon Pelopor

Latih Kesiapsiagaan Personil Brimob Kompi 1 Hadapi Kontijensi Akibat Covid-19

20 April 2020

Bulungan – Personil Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Utara laksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka mengantisipasi situasi kontijensi yang diakibatkan pandemic Covid 19 di Kabupaten Malinau. Apel Gelar Pasukan dilaksanakan di Mako Kompi 1 Kabupaten Bulungan, Senin (20/04/2020). Apel Gelar pasukan dan simulasi dipimpin oleh Komandan Kompi 1 Iptu Budi Utomo yang diikuti oleh seluruh personil kompi 1 Batalyon A Pelopor. Kegiatan ini dilaksanakan serentak di Jajaran Satbrimob Polda Kaltara. PS. Danki 1 Iptu  Budi Utomo mengecek kekuatan Brimob Malinau sebagai sal...

Batalyon Pelopor

Brimob Malinau kembali bagikan sembako kepada masyarakat Malinau.

28 April 2020

Malinau – Dampak pandemi wabah Virus Corona yang melanda Provinsi Kaltara khususnya Kabupaten Malinau semakin memberikan dampak nyata, hal ini jelas dirasakan oleh kalangan Masyarakat menengah kebawah, maka dari itu dalam upaya mengurangi beban masyarakat yang terdampak covid 19, Kompi 4 Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltara kembali melaksanakan bhakti sosial pembagian Sembako kepada masyarakat Kabupaten Malinau. Adapun yang menjadi sasaran Kegiatan Pembagian sembako ini merupakan masyarakat  membutuhkan  yang beada di wilayah Kabupaten Malinau. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh...

Follow Us