of

Brimob Kaltara Kembali Lakukan Pemakaman Satu Jenazah Pasien Covid-19

Published 24 January 2021 14:36 By Admin Kaltara

Tarakan – Pandemi covid-19 belum usai dan terus mewabah. Di Tarakan, Kalimantan Utara sendiri tercatat sekitar 1400 orang positif covid dan tengah melakukan perawatan. Vaksin juga telah sampai di Kaltara dan tahap satu sedang berlangsung untuk meredam penyebarannya.

Kabar duka kembali menyelimuti warga Kaltara, seorang pasien covid-19 dinyatakan meninggal dunia setelah beberapa waktu menerima perawatan intensif. Sebanyak satu regu tim pemakaman dari Satbrimobda Kaltara diturunkan untuk melaksanakan pemakaman jenazah pasien covid-19.

Pemakaman dilakukan di Pemakaman Umum Kampung 6 dengan protokol pemakaman covid-19. Dansat Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Muhajir melalui Kasi Kesjas Satbrimob Polda Kaltara, Aiptu Ahmad Faisal Lubis mengatakan kegiatan pemakaman berjalan lancar sesuai dengan protokol kesehatan.

“Kegiatan berjalan lancar dan sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku, juga ada dari Dinas Kesehatan yang memberi arahan langsung tata cara penggunaan dan melepas APD sebelum dan setelah pemakaman,” ujarnya.

Setelah pemakaman berlangsung seluruh kendaraan yang digunakan langsung didekontaminasi dan seluruh personil yang terlibat segera membersihkan diri sebelum kembali pulang kepada keluarga masing-masing.

“Semua kendaraan setelah kegiatan pemakaman langsung kita dekontaminasi dan personil yang terlibat segera membersihkan diri sebelum pulang kerumahya masing-masing,” tutupnya.

Batalyon Pelopor

Sapa Masyarakat, Tim Patmor Brimob Kunjungi Pemukiman Warga Malinau Kota

05 February 2020

Malinau - Guna selalu menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif, Tim patmor Kompi 4 Batalyon A Pelopor melaksanakan Patroli Malam menyambangi warga di malam hari dan memberikan himbauan terkait Kamtibmas di wilayah hukum Kabupaten Malinau, Selasa (04/02/2020). Dalam kegiatan tersebut tim patmor yang dipimpin oleh Brigpol Hendro melaksanakan patroli ke wilayah sekitaran pemukiman warga yang berada di Jalan Panembahan Malinau Kota, Kabupaten Malinau Kalimantan Utara. Dalam patrolinya Tim Patmor menghampiri salah satu rumah warga yang berada di pemukiman tersebut. Dengan humanis p...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Brimob Kaltara laksanakan Razia Tempat Hiburan Malam di Kota Tarakan

16 March 2020

Tarakan – Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan razia tempat hiburan malam yang berada di wilayah Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Sabtu, 14 Maret 2020. Guna mengantisipasi tindak kriminalitas yang ada di tempat hiburan malam serta dalam melaksankan wasdalkat terhadap Personel Satbrimob Polda Kaltara melaksanakan razia di beberapa tempat hiburan malam yang ada di Kota Tarakan. Momen malam minggu ini di manfaatkan petugas untuk menjaring para pengguna maupun pengedar serta  mengantisipasi para pelaku tindak pidana yang akan melaksanakan aksinya. Selain itu juga mejaga para personel Satbrimob aga...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Sambut Hari Bhayangkara ke -74 RS. Bhayangkara menggelar Donor Darah

17 June 2020

Tarakan  – Satbrimob Polda Kaltara mengikuti kegiatan Donor Darah yang digelar oleh oleh Polda Kalimantan Utara melalui RS Bhayangkara di Kota Tarakan Kalimantan Utara , Rabu (17/06/2020). Menyambut Hari Besar Institusi Polri, Polda Kaltara sudah menyiapkan Rangkaian kegiatan untuk memperingati hari jadinya. Kali ini kegiatan donor darah merupakan agenda yang di dilaksanakan Rumah sakit Polri tersebut di Kota Tarakan Kalimantan Utara. Pada pukul 09.00 Wita bertempat RS. Bhayangkara Juwata Laut, tenaga medis personel Polri dan PNS Polri yang berkerja sama dengan PMI Kota Tarakan menggelar kegi...

Follow Us