of

Apel Gelar Pasukan Serentak dan Patroli Skala besar Pengamanan Pemilukada Provinsi Kaltara

Published 09 December 2020 20:41 By Admin Kaltara

Tarakan – Personel Satbrimob Polda Kaltara kembali melaksanakan apel gelar pasukan pengamanan pemilukada tahun 2020 dan dilanjutkan dengan patroli skala besar diwilayah Kaltara Kota Tarakan. Rabu (09/12/2020).

Pemilu yang dilaksanakan pada hari ini mendapatkan pengamanan yang ketat dari Kepolisian di masing masing wilayah di Indonesia. Polda Kaltara sudah menginstruksikan personelnya untuk mengawalnya jalannya pemilu yang ada di wilayah hukum Polda Kaltara. Kali ini Satbrimob Polda Kaltara kembali menggelar apel gelar pasukan yang dilaksanakan serentak oleh jajaran Brimob Nusantara sebelum melaksanakan pengamanan pemilukada 2020. Dansat Brimob memimpin langsung apel yang dilakasanakan pada pukul 09.00 wita di Makosat Brimob Polda Kaltara Kota Tarakan. Selain Tarakan kegiatan ini juga digelar  oleh jajaran Satbrimob yang berada di Bulungan Nunukan dan Malinau.

Personel Brimob yang sudah siap dengan perlengkapan dan kendaraan langsung melaksanakan Patroli skala besar untuk memantau jalannya pemilu di Kota Tarakan. Personel bergeser menuju Polres Tarakan  untuk melaksanakan koordinasi terlebih dahulu dan menentukan titik pengamanan TPS yang tersebar di beberapa wilayah. Dansat Brimob Polda Kaltara Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. bersama dengan Dirpamobvit Polda Kaltara dan Pejabat Utama Satbrimob mengunjungi KPU dan Bawaslu untuk memastikan keamanan lokasi tersebut. Selain itu rombongan juga melaksanakan patroli di TPS serta mengecek personel yanga sedang melaksanakan pengamanan yang berada dilapangan. Sebagai bentuk profesionalisme dalam pelaksanaan Operasi Mantap Praja Kayan Tahun 2020 Satbrimob Polda Kaltara mengerahkan seluruh personelnya untuk mengamankan agenda kamtibmas kali ini.

Dansat Brimob Polda Kaltara menyampaikan bahwa negara harus hadir ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dalam masa pencoblosan . “Negara harus hadir ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam masa pencoblosan pemilukada tahun 2020,” Tegasnya.

Kombes Pol Heri Sulesmono, SIK. Patroli ini dilaksanakan dengan berkoordinasi dengan Polres Tarakan terkait pengamanan. “Dalam pengamanan kali ini berkoordinasi dengan polres Tarakan untuk menentukan titik pengamanan di TPS-TPS wilayah Kota Tarakan,” tutupnya.

Batalyon Pelopor

Tingkat Sinergitas, Brimob Kaltara Bersama Satuan Wilayah Amankan Pelabuhan

04 December 2019

Tarakan – Antisipasi tindak pidana kejahatan yang meresahkan masyarakat yang menggunakan fasilitas Pelabuhan Tengkayu Kota Tarakan, Tim Patmor Brimob Kaltara melaksanakan patroli bermotor sebagai tindakan preventif yang dilakukan oleh Kepolisian. Kegiatan Patroli ini dilakukan setiap hari guna meminimalisir ganguan kamtibmas yang ada di wilayah Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Dalam melaksanakan patroli bermotor, Personil Brimob Kompi 2 Batalyon A Pelopor yang dilengkapi dengan helm, body vest (rompi anti peluru), dan senjata lengkap menyusuri tempat-tempat rawan seperti pelabuhan, bandara, dan...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Kunjungan Danbrigif 24/BC bersama Danyonif Raider 613/RJA Disambut hangat di Mako Satbrimob Polda Kaltara

23 July 2020

Tarakan – Kunjungan Komandan Brigif 24 Bulungan Cakti bersama Komandan Yonif Raider 613 Raja Alam disambut hangat di Mako Sat Brimob Polda Kaltara Kota Tarakan. Kamis (23/07/2020). Satuan Brimob Polda Kaltara yang berlokasi di Jln. Bhayangkara Pasir Putih Kota Tarakan Kalimantan Utara kali ini mendapatkan kunjungan dari Komandan Satuan TNI angkatan darat yang berada di Provinsi Kaltara. Hujan yang turun mulai pagi hari tidak menghalangi berlangsungnya kegiatan kunjungan tersebut. Kunjungan Komandan Brigif 24/ BC di Tarakan ini sekaligus menghadiri kegiatan latihan personel Yonif Raider/613 ya...

Batalyon Pelopor Detasemen Gegana Makosat

Siagakan Personel, Kabagops Satbrimob Polda Kaltara berikan arahan terkait bencana

02 January 2020

Tarakan – Kabagops Satbrimob Polda Kaltara Iptu Ucok Parulian Nababan, SH. memberikan arahan terkait siaga bencana kepada Personel Satbrimob Polda Kaltara. Kamis, 2/1/2020. Arahan dipimpin oleh Kabagops Satbrimob Polda Kaltara di Mako Satbrimob Polda Kaltara Kota Tarakan usai pelaksanaan Apel Satuan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel dan Danki jajaran Satbrimob Polda Kaltara. Hal ini dilaksanakan menyikapi siaga bencana yang dilaksanakan oleh seluruh Jajaran Korps Brimob Nusantara. Terlebih lagi dengan mulai menginjak musim penghujan di Indonesia dan sudah terjadinya Beberapa bencana...

Follow Us